Nuface Nu Glow Vitamin C Serum

Nuface Nu Glow Vitamin C Serum adalah serum pencerah dengan kandungan vit C dan allantoin yang berfungsi untuk mencerahkan kulit kusam & menjaga kelembapan kulit wajah. Dengan tekstur watery & Quick Absorbing Formula yang ringan, mudah meresap dan tidak meninggalkan kesan lengket.


Sumber: shopee




Penjelasan Ingredients Nuface Nu Glow Vitamin C Serum 

Ingredients: Aqua, Butylene Glycol, Ethyl Ascorbic Acid, Phenoxyethanol, Glycerin, Hydroxyethylcellulose, Allantoin, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Disodium EDTA, Triethanolamine, Sodium Metabisulfite.




Key Ingredients 

Ethyl Ascorbic Acid.

Antioksidan, Skin brightening, collagen booster. Salah satu jenis Vit C derivatif paling efektif dan stabil pada pH level 4-5,5 (mendekati pH kulit, sehingga tidak mengiritasi). Bisa larut air maupun minyak yang membuatnya bisa penetrasi lebih dalam ke kulit.  Menurut penelitian ethyl ascorbic acid bisa dikonversi menjadi pure Vit C hingga 80%, lebih banyak dari derifat Vit C lainya.

Allantoin.

Senyawa natural yang diperoleh dari tanaman Comfrey. Memiliki kemampuan skin Soothing, anti inflamasi, dan membantu proses pemulihan luka.





Bahan pelengkap 

  • Aqua
  • Butylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan 
  • Phenoxyethanol. Pengawet.
  • Glycerin. Parut. Skin identical. Humektan 
  • Hydroxyethylcellulose. Pengental alami. Penstabil emulsi.
  • Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, pengental sintetis 
  • Disodium EDTA. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula 
  • Triethanolamine. pH adjuster. Bersifat basa.
  • Sodium Metabisulfite. Pengawet.




Kesimpulan 

✔️Nuface Nu Glow Vitamin C Serum mengandung 2 key Ingredients yang ditujukan untuk membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit.

✔️Menggunakan Vit C turunan yang lebih ramah kulit dan stabil. 

✔️Vit C memiliki 3 kemampuan mejik: 
  1. antioksidan yang melindungi kulit dari efek buruk sinar UVA, radikal bebas, stress oksidatif. 
  2. Anti aging dengan cara menstimulasi sintesis kolagen dan elastin
  3. Skin brightening yang bekerja dengan menghalangi produksi melanin.
✔️Vit C boleh dipakai ketika kulit berjerawat. Karena Vit C tidak memperparah jerawat, tapi justru memiliki kemampuan anti-inflamasi yang membantu mengurangi kemerahan pada jerawat. Selain itu, dia membantu proses pemulihan dan mencegah acne scars karena kemampuan collagen booster yang dimilikinya.

✔️Very simple Ingredients.

✔️Untuk am-pm routine. Jika dipakai sebelum Sunscreen akan menambah proteksi dari radiasi UV.

✔️No Alcohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben

✔️Oil free. Non comedogenic
✔️Fungal acne safe. 
✔️Ideal untuk semua jenis kulit
✔️Aman untuk bumil busui

✔️Cek harga? 22k. 20ml. Beli di Official store

Post a Comment

4 Comments

  1. Nuface yg Vit C sama Hanasui Vot C yg Oren klo diliat dari ingredients ny bagusan yg mana ya kak, Hanasui Vit C kan ada Parfume ny trs kebetulan aku alergi sma parfum

    ReplyDelete
  2. Kalo alergi ya mending di skip aja..

    Kalo buat mencerahkan lebih bagus Vit C yang ethyl ascorbic acid.

    kalo punya Hanasui itu Vit C jenis SAP kalo nggak salah, lebih rekomen untuk kulit acne prone...

    Wallohualam 🙏

    ReplyDelete
  3. Mau nyoba, tapi brp persen ya vit c nya?

    ReplyDelete
  4. Tidak bisa ditebak...tapi kemungkinan Vit C nya di atas 1%... Wallahu alam

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏