Mineral Botanica GLO IT UP COQ10+++ Intensive Cream diperkaya dengan kandungan yang kaya akan anti oksidan, natural oil, collagen dan brightening agent. Dengan texture yang mudah menyerap dan terlihat glowing seketika dan memberikan effect skin smoothing (mengisi pori pori) dalam sekali pemakaian.
Formulasi yang dibuat khusus untuk semua jenis kulit mulai dari berjerawat sampai sensitive. Mampu menetralisir radikal bebas yang menempel dikulit, sehingga kulit menjadi sehat dan tanda penuaan dini memudar.
Manfaat:
- Tinggi antioksidan dan melindungi kulit dari radikal bebas.
- Melembabkan, menutrisi, mencerahkan dan merawat elastisitas kulit.
- Merangsang produksi kolagen pada kulit.
- Menyamarkan tanda penuaan dini seperti garis halus, flek hitam, dan kemerahan.
- Skin smoothing effect membuat kulit tampak lebih halus.
Featured:
- Ubiquinone/ CoQ10 sebagai antioksidan, melindungi kulit dari radikal bebas dan membantu menyamarkan garis halus di wajah
- Natural oil terdiri dari sunflower seed oil, sweet almond oil, argan oil yang dapat melembapkan, menutrisi kulit
- Collagen berfungsi untuk menyamarkan garis-garis halus di wajah dan merawat elastisitas kulit
- Brightening agent yang terdiri dari niacinamide, vitamin C, arbutin yang dapat membantu menyamarkan noda bekas jerawat dan mencerahkan kulit wajah
Penjelasan Ingredients Mineral Botanica GLO IT UP COQ10+++Intensive Cream
Ingredient:
Aqua, glyserine, niacinamide, butylene Glycol, caprylic/capric triglyceride, pentylene Glycol, propanediol, cetearyl alcohol, ubiquinone, helianthus annus (sunflower) seed oil, prunus amygdalus Dulcis oil, aluminium Starch Octenylsuccinate, olus oil, ascorbyl tetraisopalmitate, butyrospermum Parkii Butter, argania spinosa kernel oil, arbutin, sodium ascorbyl phosphate, glutathione, hyaluronic acid, tocopheryl acetate, allantoin, hydrolyzed jojoba Ester, bisabolol, tocopherol, hydrolyzed collagen, lecithin, linoleic acid, vitis vinifera (grape) seed extract, acrylamide/sodium acrylolyl dimethyl taurate Copolymer, polyacrylate crosspolymer 11, ceteareth-20, Isohexadecane, phenoxyethanol, fragrance, peg-20 stearate, Alcohol, dimethicone, zea Maya (corn) starch, triethanolamine, polysorbate 80, BHT, Peg-40 hydrogenated Castor oil, disodium EDTA, ethylhexylglycerin, sorbitan oleate, hydrogenated lecithin, carbomer, polysorbate 20, citric acid
Key Ingredients
niacinamide.
Skin Brightening. Ceramide Booster. Sebum regulator. Anti inflamasi. Membantu memperkuat kulit agar kulit mampu melindungi diri dari efek buruk sinar UV dan bluelight.ubiquinone,
a.k.a Coenzym Q 10. Merupakan super antioksidan yang ditemukan secara alami pada sel manusia (skin-identical Ingredient). Dia berperan besar dalam pembentukan energi. Jika di konsumsi secara oral (dalam bentuk suplemen) ubiquinone memiliki sifat seperti kafein yang dapat membuatmu terus "ber-energi" (kalo nggak mau disebut insomnia😅). Tapi jika di oles ke kulit dia memiliki efek seperti mengurangi kerutan pada wajah dan mencegah terbentuknya kerutan baru. Intinya bikin kulit jadi tampak lebih seger, kenceng, berstamina dan tidak layu/kendor.helianthus annus (sunflower) seed oil,
Mengandung tinggi linoleic acid, sebagai anti inflamasi dan membantu kulit mensintesis lipids dan ceramide sehingga dapat memperbaiki dan menguatkan skin-barrier.prunus amygdalus Dulcis oil,
Mengandung oleic acid 55-86%, linoleic acid 7-38%, juga mengandung Vit E dan Vit B. Memiliki properti Smoothing, softening, dan moisturizing. Baik untuk merawat kulit kering.ascorbyl tetraisopalmitate,
Adalah bentuk turunan dari vit C yang stabil (jika pH<5) dan larut minyak, sehingga daya penetrasinya lebih mantab. Menurut uji in-vitro (di lab), ATIP juga memiliki 3 sifat mejik Vit C yaitu: antioksidan, meningkatkan sintetis kolagen, dan skin-brightening dengan cara mengurangi melanogenesis sebayak 80%.butyrospermum Parkii Butter,
Kemampuan "magic moisturizer" dan emollient-nya sangat membantu jaringan kulit yang rusak akibat iritasi/peradangan. Berkhasiat menenangkan kulit dan melindunginya dari faktor eksternal seperti sinar UV dan polusi.Kaya akan antioksidan, vit A, E, F, quercetin, dan epigallocathecin gallate.
argania spinosa kernel oil,
A.k.a minyak argan. Mengandung asam lemak essensial: Oleic Acid, Linoleic Acid, Palmitic Acid, Stearic Acid, vitamin E ( gamma-Tocopherol, delta-Tocopherol, alpha-Tocopherol). Memiliki properti antioksidan, skin moisturizing, anti inflamasi, menutrisi kulit, melindungi skin Barrier, sekaligus memiliki efek anti aging.Argan oil bertekstur ringan dan non-comedogenic (rating 0).
arbutin,
Senyawa natural yang diperoleh dari tanaman bear berry, cran berry, dll. Memiliki kemampuan depigmenting agen dengan cara menghambat aktivitas enzim tyrosinase. Populer sebagai alternatif yang lebih alami dari hydroquinonesodium ascorbyl phosphate,
Atau SAP. Adalah bentuk garam sodium (derivatif/turunan) dari Vit C murni (Ascorbic Acid). Dibanding AA, SAP lebih stabil dan mampu bekerja pada range pH yang tinggi (up to pH 7). Namun, daya penetrasinya tidak se-ampuh AA. Meski demikian, SAP juga memiliki kemampuan antioksidan, membantu memicu sintetis kolagen, dan memudarkan noda.glutathione,
Gluthatione adalah peptide yang terdiri dari 3 asam amino: cysteine, glutamic acid, dan glycine yang bekerja sebagai skin-restoring dan skin brightening jika diaplikasikan secara topikal.hyaluronic acid,
Memiliki ukuran molekul yang besar (High molecular weight) Bekerja di permukaan dan membentuk lapisan protective barrier yang melindungi kulit, mencegah dehidrasi, dan baik untuk skin barrier.tocopheryl acetate,
Vit E. Antioksidan. Skin moisturizing. Membantu melindungi kulit dari efek buruk sinar UVB.allantoin,
Senyawa natural yang diperoleh dari tanaman Comfrey. Memiliki kemampuan skin Soothing, anti inflamasi, dan membantu proses pemulihan luka.hydrolyzed jojoba Ester,
Jojoba Ester memiliki sifat yang menyerupai sebum kulit manusia. Sehingga dia juga disebut sebagai skin-identical ingredients. Sangat ringan, mudah sekali meresap, baik untuk menjaga kulit tetap lembap, melindungi skin barrier, tanpa membuat kulit terasa berat dan greasy.bisabolol,
Senyawa natural yang diperoleh dari bunga Chamomile. Memiliki kemampuan skin Soothing, anti inflamasi yang baik untuk menenangkan kulit sensitif dan iritasi.tocopherol,
Vit E murni. Antioksidan. Skin moisturizing. Melindungi kulit dari efek buruk sinar UVB. Sekaligus melindungi formula agar tidak mudah teroksidasi.hydrolyzed collagen,
kolagen yang telah dipecah menjadi molekul yang lebih kecil, sehingga memiliki kemampuan penetrasi yang lebih dalam. Molekul kolagen bersifat mengikat air, sehingga memberi manfaat hidrasi yang sangat baik. Dia bisa menciptakan lapisan water-rich di permukaan kulit sehingga mencegah kadar air menguap begitu saja, dan membuat kulit tetap moist.linoleic acid,
Adalah asam linoleat, LA, asam lemak omega-6, bentuk dari vitamin F. Merupakan skin-identical ingredients yang memiliki peran penting menjaga 'keutuhan' skin-barrier. Tak hanya baik untuk kulit kering, dan sesitif, tapi dia juga baik untuk kulit acne-prone. Penelitian menunjukan 2,5% LA gel dapat mengurangi ukuran microcomedones (cikal bakal jerawat) sebesar 25%.Linoleic Acid juga memiliki properti oil-balancing dengan cara 'mengelabui' kulit agar berpikir dirinya telah cukup memproduksi minyak. Sehingga kulit berhenti memproduksi lagi. Akhirnya jumlah sebum dikulit menjadi seimbang.
vitis vinifera (grape) seed extract,
Ekstrak biji anggur. Mengandung senyawa proanthocyanidins yaitu antioksidan yang lebih efektif 20x daripada Vit C, dan 50x daripada Vit E. Membantu menjaga kestabilan kolagen dan elastin, mengurangi inflamasi, dan menetralisir radikal bebas.Bahan pelengkap
- Aqua,
- glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan.
- butylene Glycol. Pelarut. penetration enhancer. Humektan.
- caprylic/capric triglyceride. Emollient.
- pentylene Glycol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan.
- propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan.
- cetearyl alcohol. lemak alcohol. Emollient. Menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi.
- aluminium Starch Octenylsuccinate. Berupa serbuk halus berwarna putih. Berfungsi menambah kekentalan formula dan oil absorbent. Menciptakan efek smooth velvety touch pada permukaan kulit.
- olus oil. Adalah campuran dari (a blend of) natural triglyceride yang 100% berasal dari vegetable origin. Merupakan alternatif dari mineral oil yang memiliki kemampuan mengunci kelembapan dan mencegah TeWL. Serta memiliki karakteristik cukup stabil dan tidak mudah teroksidasi.
- lecithin. Pengemulsi. Emollient. Membantu penyerapan bahan aktif. Humektan.
- acrylamide/sodium acrylolyl dimethyl taurate Copolymer. Pengental sintetis.
- polyacrylate crosspolymer 11. Pengental sintetis.
- ceteareth-20. Pengemulsi.
- Isohexadecane. Pelarut. Emollient.
- phenoxyethanol. Pengawet.
- fragrance,
- peg-20 stearate. Pengemulsi.
- Alcohol. Pelarut yang sangat baik. Membantu penyerapan formula dan meringankan formula yang berat. Strong oil control/astringent. Anti microba.
- dimethicone. Silicone. Semi-oclusive. Emollient. Membantu mengunci kelembapan dan menciptakan efek halus, licin pada permukaan kulit.
- zea Mays (corn) starch.Pati jagung/maizena. Mengentalkan produk sekaligus penstabil emulsi.
- triethanolamine. pH adjuster. Bersifat basa.
- polysorbate 80. Pengemulsi.
- BHT. Antioksidan sintetis untuk melindungi formula agar tidak mudah teroksidasi.
- Peg-40 hydrogenated Castor oil. Pengemulsi.
- disodium EDTA. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula.
- ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan.
- sorbitan oleate. Pengemulsi. Emollient.
- hydrogenated lecithin. Pengemulsi. Emollient. Membantu penyerapan bahan aktif. Humektan.
- carbomer. Gelling agen untuk mengentalkan formula.
- polysorbate 20. Pengemulsi.
- citric acid. pH adjuster. Bersifat asam.
Kesimpulan
✔️Mineral Botanica GLO IT UP COQ10+++ Intensive Cream mengandung 19 key Ingredients yang membantu merawat kesehatan dan kecantikan kulit.
✔️Dengan Ingredients utama ubiquinone sebagai super antioksidan dan anti aging.
✔️Yang baik untuk skin Brightening: niacinamide, 2 Vit C derivatif (ascorbyl tetraisopalmitate, sodium ascorbyl phosphate), arbutin, glutathione.
✔️Mengandung oil (sunflower, almond, argan, jojoba), sheabutter, Vit E, Vit F, hyaluronic acid yang membantu memelihara kelembapan kulit, menutrisi dan melindungi skin barrier.
✔️Cocok buat yang nggak suka skincare berlapis-lapis, karena produk ini sudah mengandung 'actives'.
✔️Untuk am/pm routine
✔️No Paraben
✔️Nggak oil free. Tapi mayoritas oil-nya bersifat ringan, dan tidak menyumbat pori-pori.
Mengandung potensi komedogenik:
- Cetearyl alcohol + ceteareth-20 (4)
- Dimethicone (1)
❗Ada alcohol di urutan ke-36. Agak ke bawah sih. Apalagi dalam produk ini juga didominasi oleh Emollient, jadi insha Allah efek kering dari alcohol nggak akan signifikan.
❗Nggak Fungal acne safe. Ada sheabutter, oil, polysorbate, peg-20 stearate, peg-40 hydrogenated Castor oil, linoleic acid.
✔️ Diklaim ideal untuk semua tipe kulit.
✔️Cek harga? 48 ribuan.
8 Comments
Ada fragrancenya kak?
ReplyDeleteYups, masih ada fragrance nya
ReplyDeletePenasaran sih sm moistnya tapi sayang bnyak banget potensi fungal acnenya:(
ReplyDeleteAman ngk kak buat bumil dan busui?
ReplyDeleteInsha Allah aman 😉
ReplyDeleteKak, tolong post moisturizer yang fungal acne save dan bagus untuk kulit mudah berjerawat, banyak bintik hitam. Yang harganya ramah🙏
ReplyDeleteini moistnya aman gak kak di pake setelah eksfo/retinol?
ReplyDeleteSeharusnya aman kalo sama retinol...
ReplyDeleteKalo exfo, mungkin perlu dijeda dulu, cari aman, biar exfo nya bekerja dulu,,, kecuali kalo exfo bilas, bisa dilayer tanpa di jeda...😉
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.
Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏