Cek Ingredients Glowinc Potion Acnecore AC Clear Serum

Glowing Potion Acnecore AC Clear Serum kandungan bahan aktifnya SAMA PERSIS dari Moisturizer nya, dan juga sama persis dengan semua rangkaian Glowing

GLOWINC Potion ACNECORE+ Clear AC Serum.
Serum wajah untuk kulit berjerawat & pori-pori besar. Membantu melawan bakteri penyebab jerawat, membantu mengecilkan pori-pori & mengontrol produksi sebum di wajah. Dapat digunakan setiap hari, pagi & malam.

Glowinc Potion Acnecore AC Clear Serum. Sumber shopee.

NA18210105415



Penjelasan Ingredients Glowinc Potion Acnecore AC Clear Serum

Ingredients:

Curcuma Longa (Rhyzome) water, Succinic Acid, Glycerin, Melia Azadirachta Extract, Propanediol, Polyglyceryl-4 Caprate, Nelumbo Nucifera Leaf Extract, Camellia Sinensis Leaf Extract, Psidium Guajava Fruit Extract, Angelica Gigas Extract, Ammonium Polyacryloyldimethyl Taurate, Phenoxyethanol, Butylene Glycol, Melaleuca Alternifolia Leaf Oil, Propylene Glycol, Fomes Officinalis Extract, Sodium Lauroyl Lactylate, Ethylhexylglycerin, 1,2-Hexanediol, T-Butyl Alcohol, Quaternium-73, Ceramide NP, Ceramide AP, Phytosphingosine, Cholesterol, Xanthan Gum, Carbomer, Chlorella Vulgaris Powder, Ceramide EOP.

Bahan aktif

Curcuma Longa (Rhyzome) Water.

Air kunyit. Memiliki properti Antioksidan, anti inflamasi, anti bakteri, astringent dan oil control.

Succinic Acid. 

Senyawa natural alternatif salicylic acid. Memiliki properti oil control, anti bakteri, anti inflamasi. Dan eksfoliasi yang lebih lembut untuk kulit sensitif.

Melia Azadirachta Extract. 

Ekstrak daun neem. Populer sebagai herbal Ayurveda India. Mengandung antioksidan, anti septik, anti inflamasi dan anti acne. Juga membantu proses pemulihan luka.

Nelumbo Nucifera Leaf Extract.

Ekstrak daun teratai. Bersifat antioksidan, Soothing, memiliki properti anti bakteri. Juga mengandung senyawa yang dapat menghambat pembentukan melanin.

Camellia Sinensis Leaf Extract.

Ekstrak greentea. Mengandung vit C dan E. Memiliki kemampuan antioksidan, UV protectant, Anti karsinogenik dan antiinflamasi. Selain itu juga memiliki aktivitas anti-mikroba. 2% ektrak greentea efektif mengatasi jerawat ringan hingga sedang.

Psidium Guajava Fruit Extract.

daun jambu. Mengandung senyawa anti bakteri, anti-inflamasi, astringent, juga antioksidan.

Angelica Gigas Extract.

Ekstrak tanaman angelica gigas memiliki kemampuan sebum regulator dan skin Soothing. Juga potensi natural skin-whitening agent. Penelitian menunjukan adanya efek tyrosisane-inhibitor yang kuat sehingga dapat menghambat produksi melanin.

Melaleuca Alternifolia Leaf Oil.

Tea Tree Essential Oil (TTO). Populer sebagai bahan aktif produk anti-acne karena kemampuan anti bakteri dan anti inflamasi nya. Beberapa penelitian mengkonfirmasi TTO efektif melawan bakteri p.acnes.

Fomes Officinalis Extract.

Memiliki properti astringent yang potensial. Menurut uji klinis 3% agarikon mampu menyamarkan ukuran pori hingg 54%.  Bahan ini cukup populer untuk produk for oily acne prone skin, karena kemampuan nya mengontrol minyak tanpa membuat kulit menjadi kering.

Ceramide NP. 

Alias Ceramide 3.Berperan membantu memperbaiki skin barrier

Quaternium-73.

A.k.a Pionin ™ yaitu antibakteri kuat yang dapat mencegah perkembangbiakan bakteri jerawat. Menurut uji in-vivo pada 38 orang dengan masalah jerawat: Mencuci wajah 3x sehari dengan facial wash yang mengandung 0,001% quaternium-73 dan mengoles krim 0,005% quaternium-73 seminggu 2x, hasilnya dapat mengurangi 50% acne spot.

Bahan ini aman dan non-irritant dengan rekomendasi penggunaan antara 0,001- 0,005%. Selain itu, Pionin ™ juga berfungsi sebagai preservatives yang lebih efektif dari paraben.

Ceramide AP.

Alias Ceramide 6-II. menyimpan asam lemak essensial di epidermis

Phytosphingosine.

Sejenis lipids yang secara alami terdapat pada lapisan kulit (skin identical) Juga merupakan bagian dari ceramide. Memiliki properti anti mikroba dan anti inflamasi. Mencegah infeksi dan Membantu mencegah perkembangbiakan bakteri penyebab jerawat.

Ceramide EOP.

alias Ceramide 1. Berperan menyatukan barrier lipid.


Bahan pelengkap

  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • Propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan
  • Polyglyceryl-4 Caprate. Pengemulsi
  • Ammonium Polyacryloyldimethyl Taurate. Pengental sintetis.
  • Phenoxyethanol. Pengawet
  • Butylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan
  • Propylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan
  • Sodium Lauroyl Lactylate. Pengemulsi
  • Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan
  • 1,2-Hexanediol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan
  • T-Butyl Alcohol. Pelarut.
  • Cholesterol. Skin-identical. Humektan. Termasuk salah satu penyusun skin barrier.
  • Xanthan Gum. Pengental alami
  • Carbomer. Gelling agent/pengental sintetis membantu membentuk formula bertekstur gel
  • Chlorella Vulgaris Powder. Pewarna hijau alami berasal dari microalgae. Memiliki aktivitas antioksidan.

Kesimpulan

✔️Glowing Potion Acnecore AC Clear Serum kandungan bahan aktifnya SAMA PERSIS dari Moisturizer nya, dan juga sama persis dengan semua rangkaian Glowing Potion Acnecore.

 #Jadi bahasnya enak sih, tinggal copy paste postingan sebelumnya 🤭😅

 Kalo bahan pelengkap nya beda-beda.

✔️Kombinasi yang baik untuk anti bakteri: Curcuma water, succinic acid, TTO, Pionin

✔️ Rekomended untuk kulit yang terlalu responsif terhadap Salicylic acid, di sini ada alternatif yang lebih gentle dari salicylic acid, yaitu: Succinic acid.

✔️ Succinic acid ini juga seharusnya lebih fleksibel dipadukan dengan aktif Ingredients lain, bahkan beberapa sumber mengatakan bahan ini masih aman dikombinasikan dengan AHA BHA. Jika, kalian ragu, bisa di Test patch dulu ya, karena sensitivitas kulit masing-masing berbeda. Namun, jika kalian yakin skin barrier kalian kuat dan di dukung basic skincare yang juga kuat, maka boleh-boleh saja di gaaasss...hehe✌️

FYI: Glowinc Potion acnecore serum ini ada dalam 1 rangkaian: FW, Serum, Moisturizer yang semuanya ada succinic acid nya, jadi kemungkinan succinic acid untuk masing-masing produk Acnecore dalam dosis yang aman, jadi boleh dilayer satu sama lain.

✔️Mengandung AC 1000 (lotus+Angelica Gigas+ guava leaf+ greente leaf) yang membantu mengontrol sebum, membunuh bakteri penyebab jerawat, dan anti inflamasi.

✔️Ada triple ceramide, phytosphingosine, colesterol yang baik untuk merawat kulit skin barrier.

✔️No alkohol
✔️No paraben
✔️No fragrance
✔️No Silicone

✔️Oil free non comedogenic formula
✔️Fungal acne safe.
✔️Hypoallergenic
✔️Ramah untuk kulit remaja.

✔️Menggunakan pewarna hijau alami Chlorella Vulgaris Powder yang juga memiliki aktivitas antioksidan.

✔️Produk lokal. Sister brand-nya somethinc. Sudah BPOM

✔️Cek harga? 99k. 20ml. Kabarnya sekarang turun harga, lagi diskonan cuma 30 ribuan saja🥳🥳



5 comments

  1. ka ingredients theriver_shop acne serum sama moisturizer nya ka
  2. Wah bagus ya min, auto order deh, aman di layer kalau dibandingkan dengan serum acne lain seperti hanasui power acne yg pink bagusan dan lebih ampuh mana ya diliat dari komposisi bahan nya?
  3. Kalo dilihat ingredients nya malah keknya lebih ampuh Hanasui, soalnya dia termasuk serum single activator..teus di sono malah ada kombinasi salicylic acid + succinic acid...

    Lagipula Serum Acnecore ini kan dalam 1 rangkaian, artinya dia akan lebih nampol kalo dipakai 1 rangkaian: FW-Serum- Moisturizer nya Sekaligus...

    Tapi biar lebih yakin lagi, dicoba aja dulu...siapa tahu kenyataan tidak seperti teori, xixi...😉😅
  4. Iya ya min, aku liat baik hanasui maupun ini sama sama save semua komposisi nya, cuma yg ini dia lebih natural bahan bahan nya, kalau hanasui dia ada glycolic acid nya juga
  5. Yups, betul, apalagi komposisi utama bukan sekedar air, tapi air kunyit...😉
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏
Developed by Jago Desain