Cek Ingredients Dorte Succinic Acid Acne Moisturizer

 Dorte Succinic Acid Acne Moisturizer adalah pelembab muka bertekstur gel ringan yang diformulasi khusus untuk mengatasi jerawat pada kulit berminyak dan kombinasi. Pelembap ini diperkaya dengan kandungan 2% succinic acid untuk membantu mengontrol minyak dan jerawat. Tidak diformulasikan dengan alcohol, Paraben, dan pewangi sehingga aman digunakan untuk pemula, kulit sensitif dan ibu hamil.

Manfaat dan klaim produk:

  • Membantu mengurangi jerawat dan merawat kulit berjerawat 
  • Menyeimbangkan produksi sebum.
  • Membantu mencegah komedo.
  • Melembabkan sekaligus menghidrasi kulit.
  • Menenangkan kulit kemerahan karena jerawat 

BPOM NA 18220109155




Penjelasan Ingredients Dorte Succinic Acid Acne Moisturizer 

Full Ingredients:

Aqua, Glycerin, Trehalose, Polyacrylamide, Biosaccharide Gum-1, Centella Asiatica Extract, Sodium PCA, Succinic Acid, Sodium Hydroxide, C13-14 Isoparaffin, Salix Alba (Willow) Bark Extract, Zinc PCA, Opuntia Coccinellifera Fruit Extract, Phenoxyethanol, Laureth-7, Chlorphenesin, Triethylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Calendula Officinalis Flower Extract.



Key Ingredients 

Trehalose, 

Sejenis gula alami yang bisa ditemukan pada tanaman. Memiliki kemampuan water-binding yang dapat menahan kelembapan kulit lebih lama. Salah satu tanaman yang mengandung trehalose adalah kaktus.

Biosaccharide Gum-1, 

Terbuat dari sorbitol (gula alkohol) via fermentasi. Memiliki kemampuan skin Soothing yang dapat mengurangi efek tingling sensation dari lactic acid. Dan juga bersifat humektan/moisturizing.

Centella Asiatica Extract, 

Ekstrak cica mengandung senyawa aktif asiaticoside, madecassoside, madecassic acid Asiatic acid yang bermanfaat sebagai Soothing, anti inflamatory, dan membantu meredakan kemerahan serta membantu proses pemulihan luka.

Sodium PCA,

PCA (Pyrrolidone Carboxylic Acid) Adalah derivat asam amino. Merupakan skin identical dan menjadi salah satu bagian dari Natural Moisturizing Factor. Berfungsi sebagai Humektan yang membantu meningkatkan level hidrasi pada kulit. Menurut CIR Expert Panel Konsentrasi dalam kosmetik rata-rata 0.000012-1.9%.

Succinic Acid, 

Senyawa natural alternatif salicylic acid. Memiliki properti oil control, anti bakteri, anti inflamasi. Dan eksfoliasi yang lebih lembut untuk kulit sensitif.

Salix Alba (Willow) Bark Extract, 

Mengandung komponen aktif seperti salicin, flavonoids, phenolic acid, yang memiliki kemampuan tonic, astringents, dan anti septic. Sehingga berperan merawat kulit berminyak dan berjerawat.

Zinc PCA, 

Adalah gabungan dari Zinc dan L-PCA. Zinc bekerja dengan 'menormalkan' produksi sebum dan 'membatasi' perkembangan bakteri penyebab jerawat, sekaligus anti inflamatory. Sedangkan L-PCA merupakan NMF (natural moisturizing Factor), yang tak hanya melembapkan kulit, namun juga meningkatkan efikasi Zinc. Usage rate: 0,2 - 1%

Opuntia Coccinellifera Fruit Extract, 

Ekstrak prickly pear. Mengandung antioksidan, skin Soothing, anti inflamasi, skin moisturizing, skin Nourishing, dan memiliki efek anti aging.

Calendula Officinalis Flower Extract.

Ekstrak calendula membuat kulit terasa plump, kencang, dan kenyal. Menstimulasi kulit memproduksi NMF (Natural Moisturizing Factor), Anti inflamasi, dan Antioksidan. 




Bahan pelengkap 

  • Aqua,
  •  Glycerin adalah pelarut, skin identical , humektan. 
  • Polyacrylamide berfungsi sebagai pengental sintetis, atau bahan pembentuk gel. 
  • Sodium Hydroxide adalah pH adjuster yang bersifat basa. 
  • C13-14 Isoparaffin adalah campuran hidrokarbon yang berasal dari minyak bumi. Ini adalah cairan bening, tidak berwarna, dan tidak berbau dengan tekstur seperti lilin. Bahan ini berfungsi sebagai Emollient, pelarut, dan tekstur enhancer. 
  •  Phenoxyethanol adalah pengawet dengan konsentrasi maksimum 1%.
  •  Laureth-7 berfungsi sebagai pengemulsi. 
  • Chlorphenesin adalah pengawet dengan konsentrasi maksimum 0,25%.
  •  Triethylene Glycol adalah pelarut dan pengencer. 
  • 1,2-Hexanediol adalah pelarut, preservatives booster, humektan. 




Kesimpulan 

✔️Dorte Succinic Acid Acne Moisturizer mengandung 9 key Ingredients untuk merawat kulit berminyak dan Berjerawat 

✔️Dengan kandungan utama succinic acid 2%, yang dipadukan dengan salicylic Alba, zinc PCA untuk membantu mengontrol minyak berlebih dan mengurangi jerawat.

✔️Kandungan trehalose, biosaccharide gum, sodium PCA membantu menghidrasi dan menjaga kelembaban kulit.

✔️Kandungan prickly pearl dan calendula juga membantu menjaga kelembaban sekaligus menenangkan kulit.

✔️Simple Ingredients 

✔️Untuk am-pm routine 

✔️No Alcohol 

✔️No fragrance 

✔️No Paraben.

✔️No Silicone 

✔️No Essential Oil 

✔️Oil free. Non comedogenic 

✔️Fungal acne safe 

✔️Ideal untuk kulit berminyak, kombinasi, dan Berjerawat.

✔️Secara umum tidak mengandung bahan yang perlu diwaspadai bumil busui 

✔️Produk lokal, sudah BPOM

Diproduksi dan didistribusikan oleh: PT. COSMAR, Kota Tangerang Selatan, Banten

✔️Cek harga? 77k. 50gr

6 comments

  1. Kak cek ingredient Pipiqiu 5% Centella Acne Calming Essence Toner 150ml/Toner Kulit Jerawat Berminyak Acne Treatment. Makasih kak
  2. Lo itu udah aq bahas kok,,,
    Coba ubek-ubek lagi postingan di sini...

    Atau langsung ke alamat ini 👇
    https://gonaturalcare.blogspot.com/2023/11/Ingredient-pipiqiu-5-centella-acne-calming-essence-toner.html
  3. Pipiqiu Booster Soothing Toner Panthenol + Mugwort 100ml (Pst) juga kak. Makasih
  4. Oalah, trnyta udh banyak dibahas. Saya search pake keyword "pipiqu" yg keluar cm 2 produk. Seharusnya keyword "pipiqiu". Makasih kak
  5. Kak, mau nanya nih sejauh ini moisturizer yang udah direview menurut kakak bagus banget itu apa ya kak?
    1. Nggak ada Moisturizer paling bagus atau paling jelek,,
      Karena cocok2an...

      Yang bagus itu kalo sesuai dengan kebutuhan kulit..

      Kalo dari ingredient, Moisturizer dari azarine, Somethinc, Skintific, skin game, itu juga bagus2 semua
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏