Cek Ingredients Make Over Powerstay 24H Matte Powder Foundation

 Make Over Powerstay 24H Matte Powder Foundation adalah bedak padat dengan kandungan foundation yang memberikan hasil akhir mulus sempurna seperti airbrush yang diklaim tahan hingga 24 jam. Diformulasikan dengan Partikel mikro yang sangat halus untuk dapat menutupi ketidaksempurnaan kulit, bahkan pada kulit berjerawat, kering, dan di atas penggunaan sunscreen. Teknologi Triple Oil Control pertama di Indonesia mampu mengatur produksi minyak dari dalam dan di permukaan kulit, sehingga membuat hasil akhir bedak tidak crack, smudge, atau cakey. Produk ini akan cocok untuk semua jenis kulit, terutama kulit berminyak.

Cara pakai:

  1. Disarankan untuk menggunakan moisturizer terlebih dahulu agar mendapatkan hasil yang lebih mulus (Untuk kulit berminyak, direkomendasikan menggunakan Make Over Powerskin Water Charge). Pastikan produk telah menyerap secara sempurna dengan cara menempelkan  jari ke area wajah. Produk yang belum meresap sempurna akan terasa dingin dan basah. 
  2. Jangan lupa, gunakan sunscreen untuk melindungi wajah dari UV. Pastikan produk telah menyerap secara sempurna  
  3. Produk dapat digunakan dengan atau tanpa liquid complexion. 
  4. Lakukan double-cleansing setelah pemakaian untuk membersihkan wajah secara menyeluruh.

Tips melakukan re-touch:

1. Tap-tap bagian wajah yang perlu di re-touch dengan menggunakan tisu kering. Pastikan keringat, air, minyak dan kotoran telah hilang dari wajah.

2. Pastikan tangan dalam keadaan bersih sebelum menggunakan produk.

3.Re-touch dapat dilakukan dengan menggunakan powder brush atau sponge. 

3. Re-touch dilakukan dengan cara tap-tap secara perlahan (jangan digeser) hingga coverage nya merata. Pada bagian lekukan wajah dan bagian kulit yang bertekstur, lakukan re-touch dengan produk secukupnya.

Tersedia 25 pilihan shades dengan pilihan tingkat kecerahan yang lengkap.




Penjelasan Ingredients Make Over PowerStay 24H Matte Powder Foundation 

Ingredient: Talc, Titanium Dioxide, Silica, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Nylon-12, Octyldodecanol, Triethylhexanoin, Zinc Oxide, PCA Dimethicone, Phenoxyethanol, Hydrogen Dimethicone, Zinc Gluconate, Dimethicone, Ethylhexylglycerin, Triethoxycaprylylsilane, Aluminum Hydroxide, HDI/Trimethylol Hexyllactone Crosspolymer, Polymethyl Methacrylate, Dimethiconol Stearate, Methicone, Fragrance, Niacinamide, Tocopheryl Acetate, BHT, Tocopherol, Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract.




Key Ingredients 

Zinc Gluconate, 

Memiliki properti anti bakteri termasuk bakteri jerawat. Dapat mengontrol sebum. Memicu sistem enzim antioksidan..Anti inflamasi dan menenangkan kulit kemerahan dan gatal (skin-soothing). Mempercepat kesembuhan luka.

Niacinamide, 

Vit B3 yang berfungsi sebagai Skin Brightening, membantu mensistesis Ceramide, menyeimbangkan produksi sebum. Selain itu juga berfungsi sebagai anti inflamasi. Serta membantu memperkuat kulit agar kulit mampu melindungi diri dari efek buruk sinar UV dan bluelight.

  • Tocopheryl Acetate, 
  • Tocopherol, 

Vitamin E, Antioksidan, skin moisturizing, membantu melindungi kulit dari efek buruk sinar UVB. Dan melindungi formula agar tidak mudah teroksidasi.

Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract.

Ektrak akar manis (Licorice). Populer sebagai bahan pencerah yang aman. Mengandung senyawa utama glabridin (yang membantu mencegah Pigmentasi) dan glycyrrhizin (membantu mengurangi peradangan kulit



Key Ingredients 

Titanium Dioxide, 

UVA dan UVB filter (Broad Spectrum). Sunscreen fisik pasangannya Zinc Oxide. Foto stabil. Aman. Tidak cosmetically ellegant (white cast). Punya fungsi lain yaitu sebagai oil-absorbent/agen mattifier. Usage rate: 1-25%

Ethylhexyl Methoxycinnamate,  

a.k.a octinoxate. Agen sunscreen kimiawi generasi lama. Menyerap UVB. Tidak photo-stable. Berkurang nilai spf nya 10% setelah 35 menit.

Zinc Oxide,

UVA dan UVB filter (Broad Spectrum). Sunscreen fisik paling populer. Foto stabil. Paling aman. Tidak cosmetically ellegant (white cast). Punya fungsi lain yaitu sebagai oil-absorbent/agen mattifier. Juga memiliki aktivitas anti inflamasi, anti bakteri, dan skin-soothing. Usage rate: 1-25%



Bahan pelengkap 

  • Talc adalah mineral halus yang berfungsi sebagai Bulking agen untuk menambah volume formula sekaligus oil absorbent. 
  • Silica berfungsi sebagai Bulking agen dan oil absorbent. 
  • Nylon-12,Berfungsi sebagai texture enhancer dan absorbent. Jika konsentrasi nya tinggi dapat membantu formula agar finished nya lebih matte. 
  •  Octyldodecanol berfungsi sebagai pelarut dan Emollient, 
  • Triethylhexanoin berfungsi sebagai Emollient, Pelumas, dan Membantu formula agar mudah diratakan dan memberi efek halus dan non-sticky pada kulit. Bahan ini aman bahkan hingga konsentrasi 100%. 
  • PCA Dimethicone adalah Gabungan PCA (pyrrolidone carboxylic acid) dan Silicone polymer. Memberi efek sensorial yang lebih tahan lama dibanding dimethicone saja. Phenoxyethanol berfungsi sebagai pengawet dengan konsentrasi maksimal 1%. 
  • Hydrogen Dimethicone, yaitu Sejenis silikon yang bekerja sebagai pigment-bonding agent, dan embantu agen Sunscreen fisik seperti titanium dioxide/Zinc oxide untuk memaksimalkan proteksi terhadap UV sekaligus meminimalisir efek white-cast. Bahan ini juga membuat tekstur tetap stabil dan "stay" di kulit.
  • Dimethicone adalah Silicone Emollient semi-oclusive yang membantu mengunci kelembapan dan memberi efek halus pada kulit. 
  • Ethylhexylglycerin berfungsi sebagai Preservatives booster, humektan. 
  • Triethoxycaprylylsilane Sejenis silikon yang berfungsi sebagai "mineral/Pigment coating" pada produk kosmetik. Coating ini akan membantu menstabilkan pigmen/agen mineral Sunscreen agar mudah di baurkan dan diratakan, serta tidak menggumpal ketika diaplikasikan ke kulit. 
  • Aluminum Hydroxide berfungsi sebagai agen opacifying, yaitu agar warna krimnya putih dan tidak transparant. Dia juga berfungsi memberi sunscreen booster pada titanium dioxide, selain itu juga berperan dalam menciptakan efek matte. 
  • HDI/Trimethylol Hexyllactone Crosspolymer Bertekstur powder. Biasa dikombinasikan dengan polymethyl silsesqyioxane untuk meningkatkan performa powder yang mudah diratakan, tidak menggumpal, sekaligus memiliki efek soft focus dan wrinkle correction. 
  • Polymethyl Methacrylate berupa microbeads berpori. Berfungsi sebagai oil absorbent, sekaligus membantu menciptakan formula dengan tekstur yang silky dan ellegant. Usage rate: 1-5%. 
  • Dimethiconol Stearate berfungsi sebagai Emollient yaitu gabungan Silicone dan asam lemak stearic acid, menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi. 
  • Methicone adalah Silicone volatil, mudah menguap, dan berfungsi sebagai Emollient dan Pelicin. 
  • Fragrance
  • BHT berfungsi sebagai antioksidan sintetis untuk melindungi formula agar tidak mudah teroksidasi. 
  •  Ci 7789 adalah pigmen mineral putih titanium dioxide. 
  • Ci 77491 adalah red iron oxide . 
  • Ci 77492: yellow iron oxide. 
  • Ci 77499: Black iron oxide 



Kesimpulan 

✔️Make Over Powerstay 24H Matte Powder Foundation mengandung 4 key Ingredients untuk merawat kesehatan kulit.

✔️Yang baik untuk oil control dan oil absorbent: Talc, Titanium Dioxide, Silica, Nylon-12, Zinc Oxide, Zinc Gluconate, Aluminum Hydroxide.

✔️ Dilengkapi dengan 3 agen Sunscreen untuk melindungi kulit dari UVB

✔️Mengandung iron oxide untuk melindungi kulit dari bluelight

✔️No alcohol

✔️No Paraben

✔️Oil free. Mengandung potensi komedogenik rendah

  • Talc (1)
  • Dimethicone (1)

✔️Dibanding variant Make Over Powerstay Matte Powder Foundation, si Make Over 24h ini komedogenik nya lebih minim, lebih tahan lama, dan mengandung lebih banyak key Ingredients.

❗Tidak Fungal acne safe. Ada dimethiconol Stearate.

✔️Diklaim ideal untuk semua tipe kulit. Terutama kulit berminyak.

❗Ada ingredient yang perlu diwaspadai bumil: Sunscreen kimiawi. Sebaiknya konsultasi ke dokter dulu.

✔️Produk lokal, sudah BPOM, halal

✔️Cek harga? 150 ribuan. 12gr

Post a Comment

0 Comments