Cek Ingredients Viva Acne Serum

Viva Cosmetics launching serum baru lagi nih, Gaes😱. Serum ini diperuntukkan untuk kalian yang memiliki masalah jerawat dan kulit berminyak. Viva Acne Serum diformulasikan dengan kandungan 1% salicylic acid, 4% niacinamide, dan 1% Centella Asiatica untuk melawan bakteri penyebab jerawat dan mengurangi peradangan pada jerawat. Serum ini diklaim telah diuji secara dermatologis aman untuk kulit dan tidak menyebabkan iritasi pada kulit. 

Manfaat produk:

  • Melawan bakteri pada jerawat
  • Mengontrol minyak
  • Membuka sumbatan pada pori-pori (eksfoliate)
  • Membantu meredakan kemerahan pada jerawat
  • Membantu mempertahankan kelembaban kulit

Cara pakai:

  • Bersihkan wajah dan keringkan
  • Gunakan toner (jika ada), lanjutkan dengan serum Viva acne.
  • Gunakan 2-3 tetes, aplikasikan pada seluruh wajah. Pijat lembut hingga meresap. Lanjutkan dengan Moisturizer.
  • Gunakan 2x sehari untuk hasil maksimal.
  • Serum Viva ini juga dapat dilayer dengan Viva acne gel pada pagi hari, dan Viva acne Lotion pada malam hari.


Ingredient Viva Acne Serum. Sumber Viva Official 



Penjelasan Ingredients Viva Acne Serum 

Ingredient: Aqua, niacinamide, betaine, sodium citrate, Propylene Glycol, propanediol, Centella Asiatica extract, butylene Glycol, salicylic acid, phenoxyethanol, polyacrylate crosspolymer 6, glyserine, xanthan gum, ethylhexylglycerin, triethylene Glycol, citric acid, potassium sorbate, sodium benzoate




Key Ingredients 

niacinamide, 

Vitamin B3 yang berfungsi sebagai Skin brightening, Antioksidan, Memicu sintesis ceramide, Sebum regulator, Anti inflamasi. Juga bisa melindungi kulit dari efek buruk radiasi UV dan bluelight dengan cara memperkuat pertahanan kulit supaya kulit bisa melindungi dirinya sendiri

betaine, 

Sejenis gula yang diperoleh dari beet. Memiliki kemampuan skin-protection dan moistirizing. Dia juga memiliki keunikan sebagai osmoprotektan, yaitu mengatur keseimbangan kadar air di dalam sel.

Centella Asiatica extract, 

Ekstrak cica mengandung senyawa aktif asiaticoside, madecassoside, madecassic acid Asiatic acid yang bermanfaat sebagai Soothing, anti inflamatory, dan membantu meredakan kemerahan serta membantu proses pemulihan luka

salicylic acid, 

Adalah bahan aktif yang berfungsi sebagai anti bakteria, anti inflamasi dan membantu mengontrol produksi minyak. Populer sebagai bahan aktif dalam produk anti acne dan produk Exfo.




Bahan pelengkap 

  • Aqua
  • sodium citrate berfungsi sebagai pengatur pH dan agen pengemulsi dalam serum anti acne. Sodium citrate membantu menjaga pH serum tetap seimbang, sehingga serum dapat bekerja secara efektif. Sodium citrate juga membantu mencampurkan bahan-bahan aktif dalam serum, seperti salicylic acid dan Benzoyl peroxide
  • Propylene Glycol berfungsi sebagai pelarut, penetration enhancer, humektan. 
  • propanediol adalah pelarut, alternatif  Propylene Glycol, juga memiliki kemampuan penetration enhancer dan humektan. 
  • butylene Glycol berfungsi sebagai pelarut, penetration enhancer, humektan. 
  • phenoxyethanol berfungsi sebagai pengawet dengan konsep maksimal 1%. 
  • polyacrylate crosspolymer 6 berfungsi sebagai pengental sintetis.
  •  glyserine berfungsi sebagai pelarut yang bersifat skin identical, dan memiliki kemampuan humektan.
  •  xanthan gum berfungsi sebagai pengental alami. 
  • ethylhexylglycerin berfungsi sebagai Preservatives booster, humektan. 
  • triethylene Glycol berfungsi sebagai pelarut. 
  • citric acid berfungsi sebagai pH adjuster yang bersifat asam.
  •  potassium sorbate adalah pengawet 
  • sodium benzoate adalah pengawet.



Kesimpulan 

✔️Viva Acne Serum mengandung 4 key Ingredients yang membantu merawat kulit berminyak dan Berjerawat.

✔️Dengan kandungan utama 4% niacinamide + 1% salicylic acid yang membantu mengatasi masalah jerawat, pori-pori tersumbat,  produksi minyak yang berlebih, serta bekas jerawat.

✔️ Betaine dan 1% ekstrak Centella yang membantu mempertahankan kelembaban dan membantu mengurangi peradangan pada jerawat.

✔️Simple Ingredients

✔️Untuk am-pm routine

✔️Viva Serum Acne dapat dikombinasikan dengan Viva Glowing serum (5% niacinamide) atau Viva Anti aging serum (1% collagen).

✔️No alcohol

✔️No fragrance

✔️No Paraben

✔️No Essential Oil

✔️Oil free. Non comedogenic

✔️Fungal acne safe

✔️Ideal untuk kulit berminyak, berjerawat, aman untuk pemula, remaja, dan kulit sensitif.

✔️Secara umum tidak mengandung bahan yang perlu diwaspadai bumil busui

✔️Produk lokal, sudah BPOM, halal

✔️Cek harga? 19k. 20ml

✔️Beli produk ORI di Official store

Post a Comment

11 Comments

  1. Wow semua save ya min, udah gitu ada niacin 4% lagi, tambah cica 1% bakalan bagus bgt gak ya di combo dengan moisturizer ijo dari originote atau azarine

    ReplyDelete
  2. Iya lumayan ini Ingredients nya...cukup membantu untuk kulit jerawat ringan hingga sedang...

    ReplyDelete
  3. Kak tolong bahas sea make up micellar water dong, makasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sudah kok,

      Yang ini bukan ya?
      https://gonaturalcare.blogspot.com/2022/10/sea-make-up-acne-clear-micellar-water.html

      Delete
  4. Kak, Tolong Spill Ingridients Animate Acne Solution Series Dong Katanya Sekarang Udah Improve Formula Dan Udah Ganti Packaging Juga Beda Sama Yang Dulu, Soalnya Aku Udah Paling Nyaman Cek Ingridients Di Website Gonaturalcare, Terimakasih 🙏🏻

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sayangnya belum ketemu Ingredients list nya, yang kemasan lama itu aja dapet spill Ingreredients dari pengguna nya yang request 😌😅

      Delete
  5. Kalau pakai serum ini kan ada SA 1% apakah msh harus exfoliasi lagi?

    ReplyDelete
  6. Tergantung kebutuhan kulitnya, kalo udah merasa cukup ya nggak perlu ..kalo pori-pori masih tersumbat, dan tampak kusam, mungkin masih perlu 1-2x seminggu...

    ReplyDelete
  7. Kak, ini tuh bisa buat menyamarkan bekas jerawat PIE nggak ya? Apa masih perlu dilayer yg varian glowing serum nya? Soalnya ada bruntusan tapi mau ngilangin bekas jerawat juga

    ReplyDelete
    Replies
    1. Seharusnya bisa membantu karena ada niacinamide nya 4%, tapi harus bersabar karena hasil nya nggak bisa cepet...
      Kalo mau lebih cepat bisa dikombinasikan dengan serum pencerah yang mengandung Soothing agent...pake Viva Glowing mungkin bisa membantu juga...😉

      Delete
  8. Mba pengen request serum viva yg lainnya juga, yg pencerah sama yg anti aging bakuchiolnya, makasih

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏