Viva Queen Pro-Age Advanced Face Serum Ingredients

Viva Queen Pro-Age Advanced Face Serum diformukasikan dengan tekstur ringan yang lembut,  dan kaya manfaat dari Higher Pro-Age Active* dapat menjadi pilihan terbaik buatmu. Diformulasikan dengan kandungan 8x* HA (Hyaluronan) Complex, 3x* Triple Ceramide, Snail Mucin Filtrate, Moisturizing Complex, Collagen, Lecithin from Soya yang membantu merawat Kelembapan, elastisitas, dan membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini.


Penjelasan Ingredients Viva Queen Pro-Age Advanced Face Serum 

Ingredients overview
Aqua, Butylene Glycol, Pentylene Glycol, Propanediol, Erythritol, Sodium Acrylates Copolymer, Triethanolamine, Acrylates/​C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Lecithin, Hdi/​Trimethylol Hexyllactone Crosspolymer, Glycerin, Ethylhexylglycerin, Sodium Lauroyl Lactylate, Snail Secretion Filtrate, Disodium EDTA, Sodium Hyaluronate, Lactic Acid, Serine, Sodium Lactate, Sorbitol, Urea, Hydrolyzed Collagen, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Ceramide NP, Ethyl Hexanediol, Sodium Chloride, Ceramide AP, Phytosphingosine, Cholesterol, Xanthan Gum, Phenoxyethanol, Silica, Carbomer, Allantoin, Ceramide EOP




Key Ingredients 

Snail Secretion Filtrate, 

Lendir siput  mengandung komponen proteoglycans, glycosaminoglycans, glycoproteine enzym, hyaluronic acid, copper peptide, antimikrobial peptides, termasuk unsur mineral seperti copper, zinc, dan zat besi.  memiliki kemampuan healing power yang bagus, skin hydrating, membantu memperbaiki skin barrier, dan jaringan kulit yang rusak/luka, menutrisi, Serta melindungi kulit.

Sodium Hyaluronate,

Bentuk garam dari hyaluronic acid. Memiliki Memiliki ukuran molekul yang besar (High molecular weight). Memiliki kemampuan water binding 1000x lipat berat molekul nya sendiri. Bekerja di permukaan dan membentuk lapisan protective barrier yang melindungi kulit, mencegah dehidrasi, dan baik untuk skin barrier

Mengandung Natural Moisturizing Factor (NMF)

  • Erythritol. Sugar Molecule. Humektan 
  • Lactic Acid. Asam organik yang membantu melindungi acid mantle, dan menjaga keseimbangan skin Microbiome, serta bersifat humektan. Pada konsentrasi yang lebih tinggi bisa berfungsi sebagai exfolliator.
  • Serine. Asam amino. Skin identical. Humektan
  • Sodium Lactate. Skin identical. Humektan. Menjaga keseimbangan skin Microbiome
  • Sorbitol. Sugars. Humektan
  • Urea. Skin identical. Humektan

Hydrolyzed Collagen, 

Collagen dengan ukuran molekul yang telah dipecah, dan berukuran lebih kecil, sehingga lebih mudah meresap ke dalam kulit. Memiliki properti water binding layaknya hyaluronic acid. Dapat mengikat air dan menahan kelembapan di lapisan kulit kita. Sehingga tampak kenyal, plump, dan elastis.

Hydrolyzed Hyaluronic Acid, 

Skin identical. Low molecular weight. Mampu menembus hingga lapisan dermis. Meningkatkan elastisitas kulit, memiliki properti skin repair, dan membantu penetrasi bahan aktif.

Mengandung 3 Ceramide 

  • Ceramide NP,
  • Ceramide AP,
  • Ceramide EOP
Berupa sel lemak didalam stratum corneum (lapisan paling atas) yang merupakan bagian dari sistem skin barrier. Menurut penelitian, ceramide membantu memperbaiki fungsi skin barrier dan mencegah moisture-loss

Phytosphingosine, 

Sejenis lipids yang secara alami terdapat pada lapisan kulit (skin identical) Juga merupakan bagian dari ceramide. Memiliki properti anti mikroba dan anti inflamasi. Mencegah infeksi dan Membantu mencegah perkembangbiakan bakteri penyebab jerawat.

Cholesterol,

Skin identical. Emollient. Merupakan bagian dari skin barrier kita. Fungsinya melindungi kulit dari ancaman luar.

Allantoin

Senyawa natural yang diperoleh dari tanaman Comfrey, memiliki kemampuan skin Soothing, anti inflamatory, dan membantu proses pemulihan luka.




Bahan pelengkap 

  • Aqua
  • Butylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. 
  • Pentylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. 
  • Propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan.
  •  Sodium Acrylates Copolymer. Pengental sintetis . 
  • Triethanolamine. pH adjuster . Bersifat basa. 
  • Acrylates/​C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer. Pengental sintetis. 
  • Lecithin. Diklaim Menggunakan lecithin dari kedelai. Mengandung phospholipids phosphatidylcholine, phosphatidylethanolamine yang memiliki kemampuan skin moisturizing serta melindungi  skin barrier, sekaligus sebagai agen delivery/Active Carrier (liposomal) . 
  • Hdi/​Trimethylol Hexyllactone Crosspolymer. Tekstur enhancer. Membantu formula lebih mudah diratakan, dan mengurangi rasa lengket pada formula.
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan. 
  • Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan. 
  • Sodium Lauroyl Lactylate. Pengemulsi. 
  • Disodium EDTA. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula.
  • Ethyl Hexanediol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan. 
  • Sodium Chloride. Ionic thickener. Meningkatkan viskositas Formula. 
  • Xanthan Gum. Pengental alami. 
  • Phenoxyethanol. Pengawet. Silica. Bulking agen untuk menambah volume formula sekaligus oil absorbent. 
  • Carbomer. Gelling agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula.



Kesimpulan 

✔️Viva Queen Pro-Age Advanced Face Serum mengandung 11 key Ingredients yang membantu mempertahankan elastisitas, kelembapan, dan membantu menunda proses penuaan.

✔️Dengan Ingredients utama: Snail secretion, 2 jenis hyaluronic acid dengan ukuran molekul yang berbeda, NMF, 3x ceramide yang sekaligus baik untuk melindungi dan memperkuat skin barrier.

✔️Hampir semua Ingredients nya baik untuk skin barrier

✔️Untuk am-pm routine

✔️ Termasuk non Active formula, jadi bebas dilayer-layer dengan skincare dengan kandungan 'actives' seperti retinol, AHA, BHA, Vit C, etc 

✔️No alcohol
✔️No fragrance.
✔️No Paraben

✔️No Silicone 

✔️Oil free. Non comedogenic
✔️Fungal acne safe 

✔️Ideal untuk semua tipe kulit. Aman untuk kulit sensitif

✔️ Secara umum tidak mengandung bahan yang perlu diwaspadai bumil busui

✔️Produk lokal legendaris. Sudah BPOM. Halal

✔️Cek harga? 60 ribuan. 30ml

✔️Cek promo di Official store

Viva Queen Pro-Age Advanced Face Serum. Sumber: shopee


Post a Comment

2 Comments

  1. Wah akhirnya ada produk viva yg ringan ya ingredienst nya, biasanya selama ini kebanyakan emolient, duh auto pengen cobain serum ini

    ReplyDelete
  2. Kak, review Rosken Dry Skin Cream dong.. aku skin type kering maju mundur mau purchase produknya T_T

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏