Prettywell Piss Off Blemish Acne Spot Treatment adalah obat totol jerawat yang diformulasikan dengan Salicylic acid 0,5% dan sulfur yang mencegah perkembangbiakan bakteri penyebab jerawat dan membantu mengeringkan jerawat.
Cara pakai: Sebelum tube dipencet pastikan sudah diketuk ketuk terlebih dahulu dengan posisi tutup dibawah, gunakan produk hanya pada spot jerawat saja 1-2x dalam sehari. Maksimal penggunaan 8jam. (*jangan terlalu banyak mengenai bagian yg tidak berjerawat).
BPOM NA 18210108285
Penjelasan Ingredients Prettywell Piss Off Blemish Acne Spot Treatment
Ingredients overview
Aqua, Calamine, Sulfur, Niacinamide, Methylpropanediol, Centella Asiatica Leaf Extract, Glycerin, Creatine, Sodium Polyacrylate, C13-14 Isoparaffin, Laureth-7, Diglycerin, Phenoxyethanol, Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Oil, Salicylic Acid, Disodium EDTA.
Key Ingredients
Calamine,
Merupakan kombinasi dua senyawa zinc oxide dan iron oxide, dan berwarna pink.Biasa dipakai untuk mengurangi rasa gatal akibat gigitan serangga atau mengatasi biang keringat (caladine lotion mengandung 5% calamine). Sedangkan manfaatnya untuk jerawat adalah: dia bisa mempercepat pengeringan jerawat yang disebabkan oleh excess oil. Karena sifat utamanya adalah absorbent, astringent, dan anti-inflamasi.
Sulfur,
a.k.a belerang. Memiliki kemampuan anti-fungal, anti-bacterial, dan bersifat keratolitik.
FYI: keratolitik hampir sama dengan eksfoliasi, yaitu dapat menghilangkan keratin pada lapisan kulit paling luar dan mengangkat sel kulit mati. Sehingga membantu jerawat cepat matang dan mengelupas. Efek samping: aroma kurang sedap dan kadang bikin kulit terasa panas/burning, dan kulit kering
Niacinamide,
Vitamin B3. Skin brightening. Antioksidan. Memicu sintesis ceramide. Sebum regulator. Anti inflamasi. Anti acne. Juga bisa melindungi kulit dari efek buruk radiasi UV dan bluelight dengan cara memperkuat pertahanan kulit supaya kulit bisa melindungi dirinya sendiri.
Centella Asiatica Leaf Extract,
Ekstrak cica dapat memicu kulit untuk memproduksi kelembapan alami kulit, seperti glycosamino glycans dan hyaluronic acid. Membantu proses kesembuhan luka termasuk luka bakar dengan cara meningkatkan aktivitas antioksidan dan meningkatkan sintetis kolagen. Selain itu, extrak cica juga memilki kemampuan anti-inflamasi yang baik.
Creatine,
Adalah asam amino yang juga dapat ditemukan pada kulit kita, dan produksinya menurun seiring usia.Manfaatnya antara lain:
- Membantu menstimulasi produksi kolagen,
- melindungi kulit dari efek buruk sinar UV, membantu mengurangi hiperpigmentasi,
- Membantu proses regenerasi sel kulit, dan
- Meningkatkan level kelembapan alami kulit.
- Penggunaan nya dalam kosmetik rata-rata sekitar 0,5-1,4%.
Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Oil,
Tea Tree Essential Oil (TTO). Mengandung komponen aktif terpineol-4, terpinene ,dan alpha terpinene. Memiliki properti anti bacterial, anti viral, dan anti Fungal. Penelitian menunjukkan 5% TTO gel bisa disandingkan dengan 5% benzoyl peroxide Lotion dalam hal mengatasi jerawat. Hanya saja, TTO memiliki efikasi yang lebih lambat namun lebih minim iritasi
Salicylic Acid,
Atau yang kita kenal sebagai BHA. Memiliki kemampuan eksfoliasi dengan cara menembus lapisan kulit dan membersihkan pori-pori dari dalam, serta bersifat keratolitik, yaitu mengikis sel kulit mati dan keratin yang menumpuk. Merupakan Gold Standart Ingredients untuk menangani masalah kulit seperti: blackhead, acne, inflamasi, dan wajah berminyak.
Bahan pelengkap
- Aqua,
- Methylpropanediol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan.
- Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan.
- Sodium Polyacrylate. Pengental sintetis.
- C13-14 Isoparaffin. Pengemulsi. Emollient. Menambah kekentalan formula.
- Laureth-7. Pengemulsi .
- Diglycerin. Another Glycerin dengan ukuran molekul yang lebih besar sehingga memiliki kemampuan humektan lebih tahan lama daripada glyserine biasa.
- Phenoxyethanol. Pengawet.
- Disodium EDTA. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula.
Kesimpulan
✔️Prettywell Piss Off Blemish Acne Spot Treatment mengandung 7 key Ingredients yang membantu mengempeskan dan mengeringkan jerawat
✔️Yang baik untuk anti bakteri: sulfur, salicylic acid 0,5%, TTO.
✔️Yang baik untuk anti inflamatory dan mengurangi kemerahan: calamine, ekstrak cica, niacinamide, TTO.
✔️Yang baik untuk proses pemulihan luka: cica, creatine.
✔️Gunakan hanya pada spot jerawat. 1-2x sehari. Tidak boleh menempel lebih dari 8jam.
✔️No alcohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben
✔️No SLS/Sulfate lainya
✔️Oil free. Non comedogenic
✔️Fungal acne safe.
✔️Boleh digunakan mulai usia 12th
✔️ Secara umum tidak mengandung bahan yang perlu diwaspadai bumil busui
✔️ Produk lokal. Sudah BPOM
✔️Cek harga? 34k. 10gr
✔️Cek harga promo di Official store
Prettywell Piss Off Blemish Acne Spot Treatment. Sumber: shopee |
7 Comments
Kak heruki, minta sarannya:( skin barrier ku lagi ngga baik, pipi kiri aku sering jerawatan dan ninggalin bekas hitam(tipe kulitku sensitif). Itu ganggu aku bgt dan bikin ga pede. Aku udah nyari tau bahan-bahan skincare pun tetep aja skincare yg aku pake berasa kurang nampol. Tolong kasih masukan kak, sebenernya ini karna ga cocok produknya atau apa kak? Kalau udah kaya gini apa harus ganti skincare utk fokus benerin skin barrier dulu?
ReplyDeleteOh iya kak, produk yg aku pake ini:
ReplyDelete1. Fw B-lab matcha
2. Toner Etude SJ, karna mo abis aku dah beli toner mixsoon centella
3. Serum Beauty of Joseon yg calming
4. Serum retinol azarine (meski sensitif tapi kayanya malah cocok soalnya enak serumnya dingin2 gtu ngecalming)
5. Moist purito centella unscented
6. Ss tadinya madam Gie sekarang lgi pake ss eiem
Eh itu ada typo maaf kak, keyboard nya suka aneh😭
ReplyDeleteKalo ganti sih kek nya enggak perlu, soalnya kebanyakan produknya udah fokus ke Soothing sama Calming, dan juga moist nya juga harusnya udah bagus buat skin barrier
ReplyDeleteJadi tinggal fokus ke jerawat dan bekas jerawat, mungkin perlu ditambah acne spot trus untuk bekasnya bisa dibantu dengan serum brightening, niacinamide 10%, Tranexamic acid, alpha arbutin, atau serum Vit C...
Semoga segera membaik kondisi nya🙏😉
Waahh thank you kak heruki, boleh minta saran dari produk apa yah kak?🥺 Aku pgn yg low budget antara serum niacinamide eiem, the originote atau azarine? Atau yg agak pricey serum Beauty of Joseon yg glow itu?
ReplyDeleteSesuai selera dan budget,😉.. yang low budget pun banyak yang bagua kok, kalo aq sendiri pake Hanasui 10% niacinamide, insyaa Allah aman untuk kulit sensitif, sudah BPOM, Halal MUI. No alcohol, no fragrance, no Paraben, No DMDM Hydantoin 😉
ReplyDeleteThank you kak heruki🤧 May Allah bless you sister🥹🤍
ReplyDeleteDESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.
Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏