Finally Found You Soy Bright Moisturizer Ingredients

Finally Found You Soy Bright Moisturizer adalah produk 2-in One yang berfungsi  sebagai Moisturizer sekaligus Makeup Primer. Diformulasikan dengan Probiotic, colagen, soybean, Kakadu plum, hyaluronic acid, ceramide yang membantu menutrisi, menghidrasi, serta melindungi kulit. 

Cara Pakai:

Aplikasikan ke wajah dan leher yang sudah bersih. gunakan sebagai moisturizer pagi maupun malam hari, sebagai makeup primer, dan sleeping mask juga. 



Penjelasan Ingredients Finally Found You Soy Bright Moisturizer 

Ingredients overview

Aqua, Glycerin, Dimethicone, Propylene Glycol, Butylene Glycol, Cetearyl Alcohol, Cetyl Alcohol, Lactobacillus/​Collagen/​Mesembryanthemum Crystallinum Leaf Extract Ferment Lysate, Hydrolyzed Collagen, Oryza Sativa Germ Extract, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Squalane, Allantoin, Tocopheryl Acetate, BHT, Polyglutamic Acid, Glycine Soja (Soybean) Seed Extract, Terminalia Ferdinandiana Fruit Extract, Sodium Hyaluronate, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Hydroxypropyltrimonium Hyaluronate, Sodium Acetylated Hyaluronate, 1,2-Hexanediol, Ethylhexylglycerin, Ceramide NP, Phenoxyethanol, Tromethamine, PEG-7 Glyceryl Cocoate, Acrylates/​C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Disodium EDTA, Sodium Lauroyl Lactylate, Cholesterol, Ceramide AP, Phytosphingosine, Ceramide EOP, Xanthan Gum, Carbomer, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate, Citric Acid, Cyclohexane, Acrylic Acid





Key Ingredients 

Lactobacillus/​Collagen/​Mesembryanthemum Crystallinum Leaf Extract Ferment Lysate,

Probiotik yang diperoleh dari daun (tanaman) ice plant (mesembryanthemum crystallinum leaf extract) dan collagen yang difermentasi menggunakan bakteri lactobacillus.

Memiliki properti anti aging, meningkatkan elastisitas kulit, menghidrasi kulit secara maksimal, membantu mengurangi tampilan kulit kering, kasar dan kusam. Juga baik untuk skin Soothing, dan skin barrier. Serta menjaga keseimbangan microbiome kulit sehingga kulit terlindungi dari ancaman luar.

 Hydrolyzed Collagen, 

Collagen dengan ukuran molekul yang telah dipecah, dan berukuran lebih kecil, sehingga lebih mudah meresap ke dalam kulit. Memiliki properti water binding layaknya hyaluronic acid. Dapat mengikat air dan menahan kelembapan di lapisan kulit kita. Sehingga tampak kenyal, plump, dan elastis.

Oryza Sativa Germ Extract, 

Ekstrak beras.  Mengandung 100 komponen antioksidan termasuk Vit E, ferulic acid, dan orizanol. Juga mengandung polisakarida yang berfungsi sebagai Moisturizer, asam lemak omega 3 yang bersifat anti inflamasi

Aloe Barbadensis Leaf Extract, 

Pelembap yang baik dan anti-inflamasi. Serta membantu proses pemulihan luka. Juga mengandung vitamin, mineral, antioksidan yang menutrisi, menenangkan, melembapkan dan melindungi kulit. Dan beberapa senyawa yang bersifat anti-mikroba.

Squalane, 

Dapat berasal dari sumber hewani (hati ikan cod) maupun nabati (olive oil, jojoba oil, dll). Moisturizer yang super, karena bersifat skin identical, mampu mengunci kelembapan tapi tetap cosmetically ellegant, non greasy dan kompatibel untuk semua jenis kulit , termasuk oily dan acne prone.

Allantoin, 

Senyawa natural yang diperoleh dari tanaman Comfrey memiliki kemampuan skin Soothing, anti inflamatory, dan membantu proses pemulihan luka.

Tocopheryl Acetate, 

Vit e. Antioksidan. Skin moisturizing. Membantu melindungi kulit dari efek buruk sinar UVB.

Polyglutamic Acid, 

Berbahan dasar asam amino glutamic acid. Termasuk skin identical. Memiliki kemampuan mengikat air dan menahan kelembapan 3-5x lebih baik dari hyaluronic acid. Termasuk bahan yang baik untuk skin barrier.

Glycine Soja (Soybean) Seed Extract, 

Ekstrak biji kedelai. Mengandung  bioactive flavonoids, isoflavon, genistein dan diadzein yang memiliki kemampuan Antioksidan potensial dan anti inflamatory. Selain itu juga mengandung soybean trypsin inhibitor (STI) yang membantu menghambat pigmentasi.

Terminalia Ferdinandiana Fruit Extract,

Ekstrak Kakadu plum. Memiliki properti skin Brightening dan anti aging, mengandung tinggi Vit C yang bersifat strong antioksidan yang melawan tanda-tanda penuaan dini, sekaligus menghambat hiperpigmentasi. Baik untuk anti acne: Mengandung gallic dan ellagic acid yang bersifat astringent, anti bakteri, dan anti fungi. Juga memiliki properti Anti inflamatory sekaligus mencegah infeksi bakteri.


Mengandung 4 hyaluronic acid.

  • Sodium Hyaluronate. Molekul besar 
  • Hydrolyzed Hyaluronic Acid. Molekul  kecil
  • Hydroxypropyltrimonium Hyaluronate. Molekul sedang. 
  • Sodium Acetylated Hyaluronate. Molekul sedang


Mengandung 3 Ceramide 

  • Ceramide NP, 
  • Ceramide AP, 
  • Ceramide EOP,

Berupa sel lemak didalam stratum corneum (lapisan paling atas) yang merupakan bagian dari sistem skin barrier. Menurut penelitian, ceramide membantu memperbaiki fungsi skin barrier dan mencegah moisture-loss

Phytosphingosine

Sejenis lipids yang secara alami terdapat pada lapisan kulit (skin identical) Juga merupakan bagian dari ceramide. Memiliki properti anti mikroba dan anti inflamasi. Mencegah infeksi dan Membantu mencegah perkembangbiakan bakteri penyebab jerawat

Cholesterol

Skin identical. Emollient. Merupakan bagian dari skin barrier kita. Fungsinya melindungi kulit dari ancaman luar.





Bahan pelengkap 

  • Aqua
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan. 
  • Dimethicone, Silicone . Emollient semi oklusive . Membantu mengunci kelembapan. Memberi ngefek smoothing, silky, lembut dan halus. 
  •  Propylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan.
  •  Butylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. 
  • Cetearyl Alcohol, Cetyl Alcohol. Lemak alkohol. Emollient . Menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi. BHT. Antioksidan sintetis untuk melindungi formula agar tidak mudah teroksidasi. 
  • 1,2-Hexanediol. Pelarut. Preservatives. Humektan. 
  • Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan.
  •  Phenoxyethanol. Pengawet. 
  • Tromethamine. pH adjuster . Bersifat basa. 
  • PEG-7 Glyceryl Cocoate. Pengemulsi. 
  • Acrylates/​C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer. Pengental sintetis, 
  • Disodium EDTA. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula. 
  • Sodium Lauroyl Lactylate. Pengemulsi .  
  • Xanthan Gum. Pengental alami .
  • Carbomer. Gelling agen untuk mengentalkan formula. 
  • Potassium Sorbate. Pengawet . 
  • Sodium Benzoate. Pengawet . 
  • Citric Acid. pH adjuster. Bersifat asam. 
  • Cyclohexane. Pelarut. 
  • Acrylic Acid. Asam akrilat merupakan bahan baku untuk industri pelapis, perekat, aditif plastik, surfaktan, tekstil, kosmetik, cat, dan sebagai bahan aditif pada minyak pelumas. Selain itu asam akrilat juga digunakan sebagai bahan baku produk Super Absorbent Polymer (SAP) yang digunakan dalam pembuatan diapers (popok sekali pakai). Diketahui, acrylic acid merupakan bahan irritant untuk kulit dan mata, dan cukup toxic jika uapnya sampai terhirup. Untunglah, bahan ini posisi urutan nya di akhir-akhir. Menurut Wikipedia Paparan dengan dosis rendah akan menyebabkan efek kesehatan yang minimal atau tidak sama sekali. Wallohualam🙏





Kesimpulan 

✔️Finally Found You Soy Bright Moisturizer mengandung 19 key Ingredients yang membantu merawat kesehatan dan kecantikan kulit.

✔️Yang baik untuk skin barrier dan skin hydrating: Probiotic ice plant, squalane, polyglutamic acid, hyaluronic acid, 3 ceramide, phytosphingosine, cholesterol.

✔️ Aloevera, Oriza sativa, glycine soja, Kakadu plum sebagai antioksidan dan anti inflamasi.

✔️Termasuk non Active formula, boleh dilayer-layer dengan skincare yang mengandung 'actives'seperti AHA BHA, Retinol, Vit c

✔️Untuk am-pm routine 

✔️No alcohol

✔️No fragrance

✔️No Paraben

✔️Oil free. Mengandung potensi komedogenik yang tidak terlalu mengakhawatirkan 

  • Dimethicone (1),
  • Cetearyl Alcohol (2), 
  • Cetyl Alcohol (3)

❗Nggak Fungal acne safe. Ada PEG-7 Glyceryl Cocoate. Kulit yang terinfeksi Fungal acne sebaiknya hati-hati.

✔️Ideal untuk semua tipe kulit. Boleh digunakan mulai usia 14th

✔️Secara umum tidak mengandung bahan yang perlu diwaspadai bumil busui.

✔️Produk lokal. Sudah BPOM. NA18220104424

Diproduksi dan didistribusikan oleh: PT. Nose Herbal Indo.

✔️Cek harga? 120 ribuan. 30ml

Finally Found You Soy Bright Moisturizer. Sumber: incidekoder 


Post a Comment

5 Comments

  1. Kak tolong review finally found you face cleanser nya yaa

    https://www.finallyfoundyou.id/products/soy-gentle-face-cleanser-480628

    ReplyDelete
  2. Kak tolong review Skinmurch Muti Action Treatment Cream

    Ingredients:
    Aqua, Hydrogenated Rice Bran Oil, Niacinamide, Harungana Madagascariensis Extract, Poria Cocos Extract, Propanediol, Glycerin, Cetearyl Glucoside, Diglycerin, Xanthan Gum, Allantoin, Lactic Acid, Disodium EDTA, Hydrolyzed Algin, Phragmites Kharka Extract, Zinc Sulfate, Ethylhexylglycerin

    Makasih ❤️

    ReplyDelete
  3. Kak boleh review Genesis Hydra Boost Water Cream

    Ingredients di sini
    https://shopee.co.id/Genesis-Hydro-Boost-Barrier-Water-Cream-i.726265215.21873348174?sp_atk=e0f83335-cc71-4c01-9fbb-ba446efb8c5c&xptdk=e0f83335-cc71-4c01-9fbb-ba446efb8c5c

    Makasih ❤️

    ReplyDelete
  4. Sm Genesis Vit C Serum

    https://shopee.co.id/Genesis-Vitamin-C-Brightening-Serum-i.726265215.16264075727?xptdk=551ef2a2-919a-4cbf-89c4-80b1ffeb3e65

    Thanks a lot!

    ReplyDelete
  5. ka boleh bahas finally found you yg lain ? terima kasihh

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏