Kleveru Seabuckthorn Essence Toner diformukasikan dengan pH mendekati kulit (pH 5,5) yang berfungsi untuk menyegarkan dan melembabkan kulit wajah, mengandung superfruit Sea Buckthorn yang tinggi sehingga dapat mencerahkan, menutrisi dan melindungi kulit. Selain itu juga dapat membantu mengkondisikan kulit agar siap untuk tahapan skin care selanjutnya sehingga produk dapat bekerja secara optimal.
Cara pakai:
Gunakan Kleveru Sea Buckthorn Essence Toner setelah membersihkan wajah. Tuangkan produk secukupnya di telapak tangan (atau kapas), usapkan perlahan dan merata pada wajah hingga leher.
BPOM NA18201201467
Penjelasan Ingredients Kleveru Seabuckthorn Essence Toner
Ingredients overview
Aqua, Hippophae Rhamnoides Extract (Sea Buckthorn), Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Extract, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Extract, Niacinamide, Panthenol, Butylene Glycol, Glycerin, Sodium PCA, Glyceryl Acrylate/Acrylic Acid Copolymer, Pvm/Ma Copolymer, Propylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Allantoin, Propanediol, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Capsicum Annuum Extract, Daucus Carota (Carrot) Extract, Hyaluronic Acid.
Key Ingredients
Hippophae Rhamnoides Extract.
Ekstrak Seabuckthorn. Mengandung vit C yang 15x lebih tinggi dari jeruk, Vit A dan carotenoids lebih banyak dari wortel, Vit B, E, Lycopene, phytosterol, phenolic (antioksidan)omega 3,6,9. Dan satu-satunya buah yang mengandung omega 7. Selain itu ekstrak sea buckthorn membantu menstabilkan elemen di dalam kulit agar tidak mudah rusak jika terpapar zat oksidan dan radikal bebas.
Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Extract,
Ektrak akar manis (Licorice). Populer sebagai bahan pencerah yang aman. Mengandung senyawa utama glabridin (yang membantu mencegah Pigmentasi) dan glycyrrhizin (membantu mengurangi peradangan kulit.
Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Extract,
Witch hazel popular digunakan untuk perawatan kulit oily, pori-pori besar, dan acne.
Karena sifatnya astringent (meringkas pori-pori) dan membantu mengurangi produksi sebum. Selain itu, witch hazel juga membantu proses pemulihan luka, dengan cara mencegah infeksi bakteri, serta membantu meringkas/mengencangkan jaringan protein sehingga luka cepat menutup.
Niacinamide,
Vitamin B3. Skin brightening. Antioksidan. Memicu sintesis ceramide. Sebum regulator. Anti inflamasi. Anti acne. Juga bisa melindungi kulit dari efek buruk radiasi UV dan bluelight dengan cara memperkuat pertahanan kulit supaya kulit bisa melindungi dirinya sendiri.
Panthenol,
Pro vit B5. melembapkan kulit dengan cara membantu kulit memproduksi lipids yang penting untuk kekuatan dan kesehatan mantel kulit. Sebagai agen antiinflamasi dan skin-protecting yang dapat mengurangi iritasi yang disebabkan ingredients lain. Serta membantu proses pemulihan luka.
Sodium PCA,
PCA Kepanjangan dari Pyrrolidone Carboxylic Acid. Adalah derivat asam amino. Merupakan skin identical dan menjadi salah satu bagian dari Natural Moisturizing Factor. Berfungsi sebagai Humektan yang membantu meningkatkan level hidrasi pada kulit. Menurut CIR Expert Panel Konsentrasi dalam kosmetik rata-rata 0.000012-1.9%.
Allantoin,
Senyawa natural yang diperoleh dari tanaman Comfrey. Memiliki kemampuan skin Soothing anti inflamatory dan membantu proses pemulihan luka.
Capsicum Annuum Extract,
Ekstrak paprika. Memiliki properti anti mikroba, anti fungi, anti dandruf, astringent sekaligus antioksidan
Daucus Carota (Carrot) Extract,
Ekstract Wortel. Kaya akan antioksidan vit A, E, betakaroten. Melembapkan kulit kering dan sensitif. Selain itu juga memiliki kemampuan skin-regeneratif dan skin-barrier-repairing. Artinya ekstrak wortel berperan meremajakan kulit sekaligus memperbaiki fungsi skin-barrier
Hyaluronic Acid.
Skin identical. Memiliki Memiliki ukuran molekul yang besar (High molecular weight). Memiliki kemampuan water binding 1000x lipat berat molekul nya sendiri. Bekerja di permukaan dan membentuk lapisan protective barrier yang melindungi kulit, mencegah dehidrasi, dan baik untuk skin barrier.
Key Ingredients
- Aqua,
- Butylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan.
- Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan.
- Glyceryl Acrylate/Acrylic Acid Copolymer. Berbahan dasar carbomer+ glyserine. Bekerja sebagai humektan/Moisturizer sekaligus menambah kekentalan formula. Membantu formula agar mudah diratakan. Bahan ini cukup aman karena memiliki molekul yang besar dan tidak terserap ke dalam kulit.
- Pvm/Ma Copolymer. Film former, menambah kekentalan formula, sekaligus penstabil emulsi dan masking (menyamarkan aroma yang kurang sedap).
- Propylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan.
- 1,2-Hexanediol. Pelarut. Preservatives. Humektan.
- Propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan.
- PEG-40 Hydrogenated Castor Oil. Pengemulsi.
Kesimpulan
✔️Kleveru Seabuckthorn Essence Toner mengandung 10 key Ingredients yang membantu menutrisi, mencerahkan, dan melindungi kulit.
✔️Yang baik untuk skin Brightening dan antioksidan: Seabuckthorn, Licorice, niacinamide, carrot
✔️Yang baik untuk astringent (meringkas pori-pori): witch hazel, capsicum annum
✔️ Panthenol, sodium PCA, allantoin, hyaluronic acid membantu menenangkan dan mempertahankan kelembaban kulit.
✔️Untuk am-pm routine
✔️No alcohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben
✔️No SLS
✔️No artificial collorant. Warna Orange berasal dari ekstrak Seabuckthorn.
✔️Oil free. Non comedogenic
❗Nggak Fungal acne safe. Ada peg-40 hydrogenated Castor oil. Khusus untuk kulit yang responsif terhadap Fungal acne trigger sebaiknya waspada.
✔️Ideal untuk semua tipe kulit, aman untuk kulit sensitif.
✔️Tidak mengandung bahan yang perlu diwaspadai bumil busui.
✔️Produk lokal. Sudah BPOM.
Manufacturer: PT. Nose Herbalindo.
Distributor: PT. Mermel Ayu Kosmetindo
✔️Cek harga? 60-90 ribuan. 150ml. Tergantung lapaknya.
Kleveru Seabuckthorn Essence Toner. Sumber: shopee official store |
0 Comments
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.
Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏