Innertrue Focus 7 Hydro Prebiotic Toner Ingredients

Innertrue Focus 7 Hydro Prebiotic Toner
adalah toner yang diformukasikan dengan 7 agen Hydrator dan Award-Winning Ingredients dan diperkaya dengan Prebiotic,  Annona cerimoya, Rose Water yang Bermanfaat memberikan efek ‘plumping’ pada kulit, melindungi dari keriput dan jerawat, menghidrasi kulit kering dan sensitif, membantu melindungi kulit dari bahan irritant dan infektant  sekaligus memperkuat skin barrier.

Cara pakai:
1. Bersihkan wajah secara menyeluruh menggunakan Awakening Cleansing Gel.
2. Aplikasikan Focus 7 Hydro Prebiotic Toner dengan merata di kulit wajah, lalu tepuk-tepuk hingga meresap.

NA18211204549



Penjelasan Ingredients Innertrue Focus 7 Hydro Prebiotic Toner 

Ingredients overview
Aqua, Propanediol, Lactobacillus/​Collagen/​Mesembryanthemum Crystallinum Leaf Extract Ferment Lysate, Glycerin, Rosa Damascena Flower Water, Polyglutamic Acid, Sodium Hyaluronate, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Sodium Acetylated Hyaluronate, Hydroxypropyltrimonium Hyaluronate, Anona Cherimolia Fruit Extract, Opuntia Ficus-Indica Extract, Bellis Perennis Flower Extract, Phenoxyethanol, Butylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Citric Acid, Tromethamine, Sodium Citrate, Ethylhexylglycerin, Potassium Sorbate, Phenylpropanol, Sodium Dehydroacetate, Sodium Phosphate.



Key Ingredients 

Lactobacillus/​Collagen/​Mesembryanthemum Crystallinum Leaf Extract Ferment Lysate.

Probiotik yang diperoleh dari daun (tanaman) ice plant (mesembryanthemum crystallinum leaf extract) dan collagen yang difermentasi menggunakan bakteri lactobacillus.
Memiliki properti anti aging, meningkatkan elastisitas kulit, menghidrasi kulit secara maksimal, membantu mengurangi tampilan kulit kering, kasar dan kusam. Juga baik untuk skin Soothing, dan skin barrier. Serta menjaga keseimbangan microbiome kulit sehingga kulit terlindungi dari ancaman luar.

Rosa Damascena Flower Water, 

Rose hydrosol yang merupakan by product
dari rose Essential oil. Memiliki komponen yang sama dengan Essential oil nya tapi lebih less concentrated. Mengandung antioksidan, anti mikroba, dan astringent. Juga memiliki properti anti inflamasi, skin Soothing, dan skin calming

Polyglutamic Acid, 

Berbahan dasar asam amino glutamic acid. Termasuk skin identical. Memiliki kemampuan mengikat air dan menahan kelembapan 3-5x lebih baik dari hyaluronic acid. Termasuk bahan yang baik untuk skin barrier.

Mengandung 4x hyaluronic acid.

  • Sodium Hyaluronate. Molekul besar
  • Hydrolyzed Hyaluronic Acid. Molekul kecil
  • Sodium Acetylated Hyaluronate. Molekul  sedang
  • Hydroxypropyltrimonium Hyaluronate. Molekul sedang
Yang membantu menghidrasi secara menyeluruh di semua lapisan kulit

Anona Cherimolia Fruit Extract, 

Ekstrak buah cerimoya (masih satu famili dengan buah srikaya). Berfungsi sebagai antioksidan. Dan mengandung vit C yang tinggi. Mencegah penuaan serta membantu mencerahkan kulit.

Opuntia Ficus-Indica Extract, 

Ekstrak kaktus. Bersifat Antioksidan. Memiliki properti skin Soothing, anti inflamasi, skin moisturizing, skin Nourishing, dan memiliki efek anti aging

Bellis Perennis Flower Extract,

Ekstrak bunga Daisy. Mengandung kombinasi senyawa yang unik, antioksidan polifenol, L-arbutin, malic acid, dan tartaric acid. Bermanfaat sebagai skin whitening yang cukup potensial. Menetralisir efek buruk sinar UV dan radikal bebas, sekaligus menstimulasi pertumbuhan sel kulit baru dan mencegah proses pigmentasi.




Bahan pelengkap 

  • Aqua,
  • Propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. 
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical . Humektan. 
  • Phenoxyethanol. Pemgawet. 
  • Butylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. 
  • 1,2-Hexanediol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan. 
  • Citric Acid. pH adjuster . Bersifat asam. 
  • Tromethamine. pH adjuster . Bersifat basa. 
  • Sodium Citrate. Membantu mengatur level pH Formula. 
  • Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan.
  •  Potassium Sorbate. Pengawet. 
  • Phenylpropanol. Pelarut. Perfuming, 
  • Sodium Dehydroacetate. Pengawet . 
  • Sodium Phosphate. Membantu mengontrol pH formula. Preservatives. Sekaligus penetration enhancer.



Kesimpulan 

✔️Innertrue Focus 7 Hydro Prebiotic Toner mengandung 10 key Ingredients yang membantu menghidrasi, menutrisi, dan menenangkan kulit.

✔️Yang baik untuk Hydrating dan melindungi skin Barrier: Probiotic, polyglutamic acid, 4x Hyaluronic acid, ekstrak kaktus.

✔️Yang baik untuk skin Soothing dan skin Calming: Probiotic, rose hydrosol, ekstrak kaktus

✔️ Ekstrak cherimoya, ekstrak Daisy membantu melindungi kulit dari Pigmentasi.

✔️Simple Ingredients

✔️Untuk am-pm routine

✔️ Termasuk non 'Active' formula jadi bebas dilayer-layer dengan Exfo, salicylic acid, Retinol, Vit C, Benzoyl peroxide, etc 

✔️Membantu mengendalikan pH alami kulit setelah cuci muka.

✔️No alcohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben

✔️No SLS/sulfate jenis lainya
✔️Oil free. Non comedogenic

✔️Fungal acne safe 

✔️Bisa dipakai untuk semua jenis kulit. Tapi Direkomendasikan untuk kulit: Kering, Iritasi dan Sensitif.

✔️Secara umum tidak mengandung bahan yang perlu diwaspadai bumil busui.

✔️Produk lokal. Sudah BPOM. Halal

✔️ Produksi: PT. Nose Herbal Indo. Didistribusikan oleh: PT. Prasada Daya Utama

✔️Cek harga? 119k. 100ml

Innertrue Focus 7 Hydro Prebiotic Toner. Sumber: shopee


Post a Comment

1 Comments

  1. Wah banyak pilihan toner lokal yg bagus bagus dengan harga lumayan terjangkau ternyata, ada true to skin, innertrue, kaila, elsheskin, Ingredients nya pun bagus bagus semua dan bisa di layer layer

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏