Viva Queen Rose Micellar Water

Viva Queen Rose Micellar Water adalah pembersih wajah dengan Teknologi molekular dari "Cleansing Micellar" yang mampu mengangkat partikel debu, kotoran dan makeup waterproof dari permukaan kulit dengan tuntas tanpa perlu dibilas. Kelembutan formula yang didesain khusus dengan water based, yang diperkaya dengan Rose Extract dan Collagen untuk merawat kelembapan & kekencangan kulit.

Cara Pakai:
Tuangkan pada kapas dan usapkan pada wajah untuk membersihkan makeup dan kotoran pada kelopak mata, bibir dan seluruh wajah.


Sumber: shopee




Penjelasan Ingredients Viva Queen Rose Micellar Water 

Ingredients: Aqua, Hexylene Glycol, peg-40 glyseryl Cocoate, sodium cocoamphoacetate, propanediol, sodium coceth sulfate, sodium chloride, citric acid, perfume, peg-40 hydrogenated Castor oil, Polyaminopropyl biguanide, ethylhexylglycerin, Propylene Glycol, Rosa canina flower extract, caprylyl Glycol, hydrolysate collagen




Key Ingredients 

Rosa canina flower extract, 

Ekstrak bunga mawar. Mengandung powerfull antioksidan yang berfungsi menghambat enzim elastase dan collagenase (enzim yang dapat merusak jaringan elastin dan kolagen). Serta mengandung mineral dan vitamins. Memiliki sifat calming, anti septik, astringent, dan anti inflamasi. Ideal untuk kulit kering, mature, sensitif serta acne prone.

Hydrolysate collagen.

kolagen yang telah dipecah menjadi molekul yang lebih kecil, sehingga memiliki kemampuan penetrasi yang lebih dalam. Molekul kolagen bersifat mengikat air, sehingga memberi manfaat hidrasi yang sangat baik. Dia bisa menciptakan lapisan water-rich di permukaan kulit sehingga mencegah kadar air menguap begitu saja, dan membuat kulit tetap moist.




Agen surfaktan 

peg-40 glyseryl Cocoate, 

berasal dari asam lemak minyak kelapa, dapat melarutkan kotoran dan sisa-sisa makeup. Sekaligus bertindak sebagai emollient: melembutkan kulit.

sodium cocoamphoacetate,  

Termasuk amphoteric surfaktan (memiliki muatan positif dan negatif) artinya dia cukup lembut/gentle sebagai agen cleanser dengan busa yang lumayan. Cleansing jenis ini populer dalam produk bayi.

sodium coceth sulfate,

Alternatif SLES yang lebih gentle. Berbahan dasar coconut oil yang memiliki struktur kimia yang lebih Complex sehingga tidak mudah meresap ke dalam kulit dan mengiritasi. Termasuk anionic surfaktan yang Memiliki kemampuan daya bersih yang bagus.





Bahan pelengkap 

  • Aqua
  • Hexylene Glycol. Pelarut. 
  • propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. 
  • sodium chloride. Ionic thickener. Meningkatkan viskositas Formula. 
  • citric acid. pH adjuster. Bersifat asam
  •  perfume
  • peg-40 hydrogenated Castor oil. Pengemulsi. 
  • Polyaminopropyl biguanide. a.k.a PHMB adalah disinfektan sekaligus preservatives. Bersifat anti mikroba spectrum luas. Merupakan ingredient kontroversial karena dianggap toxic dan karsinogenik. Namun, CIR Expert juga setuju PHMB masih tergolong aman dengan konsentrasi maksimum 0,3% pada produk kosmetik dan 0,1% pada produk bayi.
  •  ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan. 
  • Propylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan.
  •  caprylyl Glycol. Emollient. Preservatives booster.





Kesimpulan 

✔️Viva Queen Rose Micellar Water mengandung 3 agen surfaktan gentle dan lembut di kulit.

✔️ Dilengkapi dengan 2 key Ingredients yang membantu merawat kesehatan dan kecantikan kulit.

✔️Agen surfaktan nya sama persis dengan Viva varian Advanced (botol kuning).

✔️Bahan pelengkap nya juga mirip.

✔️No Alcohol
✔️No Paraben
✔️No SLS/SLES
✔️Oil free. Non comedogenic.

❗Nggak Fungal acne safe. Ada peg-40 glyseryl Cocoate, peg-40 hydrogenated Castor oil. Kalo dibilas jadi Fungal acne safe. Peringatan ini khusus untuk kulit yang responsif terhadap Fungal acne trigger.

✔️Produk lokal legendaris. Sudah BPOM. Halal

✔️Cek harga? 16-20k. 100ml
✔️Cek promo di Official store

Post a Comment

3 Comments

  1. terima kasih kak sudah meriview ini soalnya terbantu banget buat milih micellar water yang pas di aku 🙏

    ReplyDelete
  2. halo kakak...kalau usia 40+ cocok yang pink/ kuning? terimakasih

    ReplyDelete
  3. Sebenarnya tidak jauh berbeda kok efek nya,, tapi kalau bingung memilih, pilih yang pink saja😉

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏