Torriden DIVE-IN Low Molecular Hyaluronic Acid Skin Booster

Torriden DIVE-IN Low Molecular Hyaluronic Acid Skin Booster adalah Moisturizer yang membantu menyeimbangkan komposisi minyak dan water content di kulit. mengandung D-panthenol, Alantoin, ceramide, dan Hyaluronic acid low molecular yang membantu memberikan kelembapan secara menyeluruh dan tahan lama. Kandungan ceramide membantu memperbaiki dan melindungi skin barrier. Ideal untuk kulit kering, sensitized, dan membutuhkan pelembap yang deep-hydrating.


Sumber: shopee



Penjelasan Ingredients Torriden DIVE-IN Low Molecular Hyaluronic Acid Skin Booster 

Ingredients: Water, Butylene Glycol, Glycerin, 1,2-Hexanediol, Caprylic/Capric Triglyceride, Malachite Extract, Ceramide NP, Phytosphingosine, Allantoin, Panthenol, Sodium Hyaluronate, Hydrolyzed Hyaluronic Acid(100ppm), Sodium Acetylated Hyaluronate, Sodium Hyaluronate Crosspolymer, Hydrolyzed Sodium Hyaluronate, Trehalose, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Leaf Extract, Anthemis Nobilis Flower Extract, Glycereth-26, Pentylene Glycol, Glyceryl Acrylate/Acrylic Acid Copolymer, PVM/MA Copolymer, C14-22 Alcohols, C12-20 Alkyl Glucoside, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Xanthan Gum, Tromethamine, Disodium EDTA, Ethylhexylglycerin, Scutellaria Baicalensis Root Extract, Paeonia Suffruticosa Root Extract.



Key Ingredients 

Malachite Extract,

Kandungan copper nya memiliki perlindungan antioksidan, yaitu dengan cara menghambat super-oksidan (zat oksidatif) serta memicu produksi gluthatione dalam sel. Selain itu, kandungan copper pada malasit dapat meningkatkan produksi kolagen, elastin, dan menstabilkan protein kulit. Memiliki kemampuan anti microbial dan membantu menstabilkan pH kulit.
Malasit adalah mineral alam yang memiliki warna biru natural

Ceramide NP,

alias Ceramide 3. Berupa sel lemak yang bersama dengan ceramide 1 dapat memperbaiki skin barrier.

Phytosphingosine,

Sejenis lipids yang secara alami terdapat pada lapisan kulit (skin identical) Juga merupakan bagian dari ceramide. Memiliki properti anti mikroba dan anti inflamasi. Mencegah infeksi dan Membantu mencegah perkembangbiakan bakteri penyebab jerawat.

Allantoin,

Senyawa natural yang diperoleh dari tanaman Comfrey. Memiliki kemampuan skin Soothing, anti inflamasi, dan membantu proses pemulihan luka.

Panthenol,

Pro vit B5. melembapkan kulit dengan cara membantu kulit memproduksi lipids yang penting untuk kekuatan dan kesehatan mantel kulit. Sebagai agen antiinflamasi dan skin-protecting yang dapat mengurangi iritasi yang disebabkan ingredients lain. Serta membantu proses pemulihan luka.

Mengandung 5x hyaluronic acid

  • Sodium Hyaluronate. (High molecular weight)
  • Hydrolyzed Hyaluronic Acid(100ppm), (low molecular weight)
  • Sodium Acetylated Hyaluronate (medium molecular weight)
  • Sodium Hyaluronate Crosspolymer, (high molecular weight)
  • Hydrolyzed Sodium Hyaluronate, (low molecular weight)

Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Leaf Extract,

Witch hazel popular digunakan untuk perawatan kulit oily, pori-pori besar, dan acne.
Karena sifatnya astringent (meringkas pori-pori) dan membantu mengurangi produksi sebum. Selain itu, witch hazel juga membantu proses pemulihan luka, dengan cara mencegah infeksi bakteri, serta membantu meringkas/mengencangkan jaringan protein sehingga luka cepat menutup.

Anthemis Nobilis Flower Extract,

Ekstrak bunga Chamomile. Mengandung komponen aktif bisabolol dan chamazulene yang bersifat skin Soothing, anti inflamasi, yang baik untuk mengurangi peradangan dan merawat iritasi.

Scutellaria Baicalensis Root Extract,

Ekstrak akar Skullcap.  Mengandung Flavonoids seperti baicalin, baicalein, dan wogonin. Yang merupakan antioksidan dam anti-inflamasi yang potensial. Merupakan tanaman herbal tradisional China. Juga diklaim memiliki aktivitas anti mikroba dan anti fungi. Selain itu, juga memiliki sifat astringent, humektan, dan skin brightening.

Paeonia Suffruticosa Root Extract.

Ekstrak akar bunga Peony. Mengandung natural antioksidan yang membantu melancarkan peredaran darah dan membantu mencerahkan warna kulit. Juga bersifat anti inflamasi.




Bahan pelengkap 

  • Water
  • Butylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. 
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan.
  • 1,2-Hexanediol. Pelarut. Preservatives. Humektan. 
  • Caprylic/Capric Triglyceride. Emollient. 
  • Trehalose. Molekul gula. Humektan. 
  • Glycereth-26. humektan sekaligus emollient yang berasal dari glyserine.  
  • Pentylene Glycol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan. 
  • Glyceryl Acrylate/Acrylic Acid Copolymer. Pengental sintetis. 
  • PVM/MA Copolymer. Film former, menambah kekentalan formula, sekaligus penstabil emulsi dan masking (menyamarkan aroma yang kurang sedap).
  • C14-22 Alcohols. Lemak alkohol. Emollient. Menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi. 
  • C12-20 Alkyl Glucoside. Pengemulsi. 
  • Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer. Pengental sintetis.  
  • Xanthan Gum. Pengental alami. 
  • Tromethamine. pH adjuster. Bersifat basa. 
  • Disodium EDTA. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula.  
  • Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan





Kesimpulan 

✔️Torriden DIVE-IN Low Molecular Hyaluronic Acid Skin Booster mengandung 14 key Ingredients yang merawat kelembapan, menutrisi dan menenangkan kulit.

✔️ Diperkaya dengan 5x hyaluronic acid dengan ukuran molekul yang berbeda, memberi kelembaban dengan efek 3D, dan hidrasi secara menyeluruh di semua lapisan kulit. Dengan kandungan Hydrolyzed Hyaluronic Acid sebanyak 0,01%.

✔️Ceramide, phytosphingosine, panthenol, hyaluronic acid membantu memperbaiki dan melindungi skin barrier.

✔️Ada malasit extract yang berfungsi sebagai powerful Antioksidan sekaligus anti aging.

✔️ Allantoin, Chamomile, skulcap, paeonia membantu menenangkan kulit.

✔️ Bertekstur Lotion. Berwarna biru yang berasal dari malasit.

✔️Untuk am-pm routine.

✔️No Alcohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben
✔️No silicone.

✔️No artificial collorant

✔️Oil free. Non comedogenic formula.

✔️Fungal acne safe.
✔️Ideal untuk semua tipe kulit.
✔️Aman untuk bumil busui.

✔️Cek harga? 150 ribuan. 200ml.

Post a Comment

7 Comments

  1. halo, kak. kira-kira untuk skin type oily combination sensitive skin produk ini bisa ga ya kalo dijadiin pengganti moisturizer. jadi, cuma pake produk ini aja gitu, gapake moisturizer lagi. makasih kaak

    ReplyDelete
  2. okedeeh, semoga beneran bisa dan cocok:"). makasih banyak kak. btw, semangat nulisnya yaa! tulisannya bener-bener membantu. hampir setiap mau beli skincare aku pasti cek blog kakak dulu hehehe🌻

    ReplyDelete
  3. ka, kalau uda pake ini ga perlu moisturizer lagi ya?
    bisa dipake setelah exfo atau dilayer retinol ka?

    ReplyDelete
  4. Yups,
    Tapi tergantung kondisi kulit juga ya, kalo misal kulit kering banget dan butuh pelembap yang sifatnya mengunci, mungkin masih perlu dilayer...
    Tapi kalo pake ini aja udah cukup lembap, nggak perlu dilayer dengan Moisturizer...

    Iya boleh dipakai setelah exfo/retinol😉

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏