Noolab Oil control Gentle Cleanser

Noolab Oil control Gentle Cleanser adalah Pembersih wajah bertekstur gel untuk mengontrol minyak, lembut, yang diformulasikan dengan pH yang mendekati kulit sehingga tidak merusak acid mantle dan menggangu skin barrier. Membantu mengangkat kotoran, sisa makeup & skincare,serta mengontrol minyak berlebih tanpa membuat kulit kering. Serta dilengkapi dengan antioxidant yang melindungi kulit.  

POM NA18221202320.





Penjelasan Ingredients Noolab Oil control Gentle Cleanser 

Ingredients: Aqua, Sodium Cocoamphoacetate, Decyl Glucoside, Cocamidopropyl Betaine, Panthenol, Acrylates/C10- 30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Phenoxyethanol, Ethylhexylglycerin, Camellia Sinensis Leaf Extract, Butylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Glycerin, Brassica Oleracea Acephala Leaf Extract, Sodium Benzoate, Citric Acid, Triethanolamine.




Key Ingredients 

Panthenol,

Pro vit B5. melembapkan kulit dengan cara membantu kulit memproduksi lipids yang penting untuk kekuatan dan kesehatan mantel kulit. Sebagai agen antiinflamasi dan skin-protecting yang dapat mengurangi iritasi yang disebabkan ingredients lain. Serta membantu proses pemulihan luka.

Camellia Sinensis Leaf Extract, 

ekstrak greentea kaya akan kandungan komponen aktif catechin, yang terbukti sebagai antioksidan kuat, UV protectant, anti inflamasi, anti bakteri, dan astringent (meringkas pori).
Semakin baik kualitas greentea, semakin tinggi kandungan catechin-nya.
Penelitian menunjukkan 2% greentea Lotion cukup efektif mengatasi jerawat ringan hingga sedang.

Brassica Oleracea Acephala Leaf Extract,

Ekstrak Kale. Mengandung senyawa antioksidan Zeaxanthin, Lutein, beta-Carotene,  Vit C, A, E, B, K yang membantu menutrisi dan melindungi kukit serta sebagai anti inflamasi. Juga membantu meringkas pori-pori dan membantu proses regenerasi sel kulit.





Agen surfaktan 

Sodium Cocoamphoacetate,

Termasuk amphoteric surfaktan (memiliki muatan positif dan negatif) artinya dia cukup lembut/gentle sebagai agen cleanser dengan busa yang lumayan. Cleansing jenis ini populer dalam produk bayi.

Decyl Glucoside,

Agen pembersih yang terbuat dari minyak kelapa dan glucose. Gentle untuk kulit. Memiliki busa yang melimpah. Juga biodegradable alias ramah lingkungan.

Cocamidopropyl Betaine,

Termasuk jenis amfoterik surfaktan. Berfungsi sebagai Foam booster dan mild cleansing agent, dengan tingkat iritasi rendah. Serta membantu menciptakan formula cleanser low PH. dan ramah lingkungan.





Bahan pelengkap 

  • Aqua,  
  • Acrylates/C10- 30 Alkyl Acrylate Crosspolymer. Pengental sintetis. Membantu menciptakan formula bertekstur gel. 
  • Phenoxyethanol. Pengawet.  
  • Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan. 
  • Butylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. 
  •  1,2-Hexanediol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan. 
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan, 
  • Sodium Benzoate. Pengawet.  
  • Citric Acid. pH adjuster. Bersifat asam
  • Triethanolamine. pH adjuster. Bersifat basa.




Kesimpulan 

✔️Noolab Oil control Gentle Cleanser adalah pembersih non soap formula dengan 3 agen surfaktan yang gentle untuk kulit sensitif.

✔️ Dilengkapi dengan 3 key Ingredients yang merawat kesehatan dan kecantikan kulit.

✔️Yang baik untuk oil control tanpa membuat kulit menjadi kering: greentea, Kale. 

✔️ Panthenol, glyserine membantu memelihara kelembapan kulit dan melindungi kulit dari rasa kering.

✔️Low pH (5,5) sehingga aman untuk kulit dengan kondisi skin barrier bermasalah.

✔️No alcohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben.

✔️No Sulfate (SLES/SLS).

✔️Oil free. Non comedogenic
✔️Fungal acne safe.

✔️Aman untuk kulit sensitif, bumil, busui
✔️Produk lokal. Sudah BPOM.

✔️Cek harga? 99k. 100ml

Post a Comment

1 Comments

  1. kalau dibanding heimish green foam, bhumi glacier cleanser, sama noolab ini enak mana kak?

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏