Animate Glowing Barrier Facial Wash


Animate Glowing Barrier Facial Wash diformukasikan khusus dengan mild surfaktan agar dapat membersihkan wajah dengan busa yang lembut, aman untuk kulit sensitif serta tidak menggangu skin barrier.

NO BPOM NA18221205856.


Sumber: shopee



Penjelasan Ingredients Animate Glowing Barrier Facial Wash 

Ingredients: Aqua Demineralisata, Decyl Glucoside, Niacinamide, Cocamidopropyl Betaine, Cocamide DEA, Ceramide 3, Sodium Chloride, Polyquaternium-7, Glycerin, Propanediol, Phenoxyethanol, Citric Acid, Acetyl Cysteine, Vaccinium Vitis-idaea Fruit Extract, Sodium Sulfite, Citrus Unshiu Peel  Extract, Hippophae Rhamnoides Fruit Extract, Litchi Chinensis Seed Extract, Mangifera Indica Leaf Extract.




Key Ingredients 

Niacinamide.

Skin Brightening. Ceramide Booster. Sebum regulator. Anti inflamasi. Membantu memperkuat kulit agar kulit mampu melindungi diri dari efek buruk sinar UV dan bluelight

Ceramide 3,  

adalah skin identical Ingredients yang berupa sel lemak/lipid yang berfungsi sebagai salah satu bagian/komposisi skin barrier. Mempertahankan kelembaban, mencegah TeWL dan melindungi kulit dari external agresor seperti polusi, infeksi, maupun bahan irritant.

Acetyl Cysteine,

Asam amino. Skin identical. Membantu proses wound healing. Membantu mengatasi acne vulgaris tingkat mild-medium dengan cara menekan aktivitas sebaceous gland (kelenjar minyak) dan meminimalisir perkembangbiakan bakteri p.acnes. Sekaligus membantu mengatasi kulit pecah-pecah.

Vaccinium Vitis-idaea Fruit Extract,

Ekstrak lingonBerry (masih sepupuan sama Blueberry) mengandung proanthocyanidins yang merupakan super antioksidan. Serta mengandung manganese yang meningkatkan aktivitas enzym Antioksidan superoxide diamutase (yaitu Antioksidan yang melindungi dari stress oksidatif)

Citrus Unshiu Peel  Extract,

Ekstrak kulit jeruk mandarine. Penelitian menunjukan bahan ini memiliki aktivitas antioksidan kuat yang menetralisir radikal bebas dan mencegah Pigmentasi. Juga anti-collagenase and anti-elastase (aktivitas yang mencegah kerusakan kolagen dan elastin)

Hippophae Rhamnoides Fruit Extract,

Ekstrak seaberry/sea buckthorn. Merupakan sumber vit C,B, dan E, lycopene, phytosterol, dan antioksidan. Menutrisi kulit. Melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas dan paparan UV. Memiliki properti anti inflamasi,  skin Soothing, dan membantu meratakan warna kulit

Litchi Chinensis Seed Extract,

Ekstrak biji leci. Mengandung antioksidan leucocyanodin, anthocyanin, saponin, Tanin. Membantu meningkatkan sintesis kolagen dan menghalangi aktivitas enzym elastase yang dapat merusak jaringan elastin.

Mangifera Indica Leaf Extract.

Ekstrak daun mangga. Memiliki aktivitas antioksidan, anti inflamasi. Mengandung komponen aktif mangiferin yang memiliki kemampuan seboregulation (mengatur produksi sebum) menurut penelitian, ekstrak Mango dapat mengurangi produksi lipid (sebum) hingga 40% serta membantu mengontrol bakteri penyebab jerawat.



Agen Surfaktan 

Decyl Glucoside

Agen pembersih yang terbuat dari minyak kelapa dan glucose. Gentle untuk kulit. Memiliki busa yang melimpah. Juga biodegradable alias ramah lingkungan.

Cocamidopropyl Betaine

Termasuk jenis amfoterik surfaktan. Berfungsi sebagai Foam booster dan mild cleansing agent, dengan tingkat iritasi rendah. Serta membantu menciptakan formula cleanser low PH. dan ramah lingkungan.

Cocamide DEA.

Foam booster, Co-Surfaktan yang biasa dikombinasikan dengan anionic surfaktan untuk menambah kualitas busa dan daya bersih



Bahan pelengkap 

  • Aqua Demineralisata, 
  • Sodium Chloride. Ionic thickener. Menambah viskositas Formula. 
  • Polyquaternium-7. Kondisioner kulit. Merupakan senyawa hypoallergenic yang melembapkan dan melembutkan kulit.   
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan. 
  • Propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan.
  •  Phenoxyethanol. Pengawet.  
  • Citric Acid. pH adjuster. Bersifat asam. 
  • Sodium Sulfite. Pengawet.




Kesimpulan 

✔️Animate Glowing Barrier Facial Wash adalah pembersih wajah non soap formula. Dengan 3 agen Surfaktan gentle yang aman untuk kulit sensitif, tidak menggangu skin barrier, dan tidak membauta kulit menjadi kering.

✔️ Dilengkapi dengan 8 key Ingredients yang membantu merawat kesehatan dan kecantikan kulit.

✔️Yang baik untuk skin Brightening: niacinamide, Citrus unshiu, seaberry, dan antioksidan (lingonBerry, leci)

✔️Yang baik untuk skin barrier: ceramide -3 

✔️Ada acetyl cysteine dan mangifera leaf yang membantu merawat kulit acne prone.

✔️No alcohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben.

✔️Oil free. Non comedogenic
✔️Fungal acne safe
✔️No sulfate (SLS/SLES)
✔️pH balance.

✔️Sudah BPOM. Halal
✔️Aman untuk kulit sensitif.
✔️Aman untuk bumil busui.

✔️Cek harga? 30 ribuan 


Update Formula 

For your information, pembersih wajah satu ini sudah berganti kemasan, menjadi dominan biru. Komposisi juga berubah, dengan key Ingredients yang lebih lengkap dan improved formula. Kalian bisa cek formula baru nya di sini: Animate Perfect Glowing Barrier Cleanser

Post a Comment

8 Comments

  1. Makasih kak udah direview hehe🥰😍

    ReplyDelete
  2. Kak mau tanya misal FW ada bahan pencerah nya apa bisa mencerahkan juga kak secara cuma mampir beberpa detik setalah itu kita bilas.. mohon di jawab kak. Terima kasih🙏

    ReplyDelete
  3. Kurang nampol efek mencerahkan nya...

    Kalo mau efek mencerahkan lebih baik pakai serum atau Moisturizer yang fokus untuk mencerahkan...😉

    ReplyDelete
  4. Oke kak terimakasih atas jawaban nya 🙏sehat selalu orang baik🙏

    ReplyDelete
  5. Kak tolong cek dan bahas komposisi rangkaian skincare lokal dari hemera dong kak... Terima kasih

    ReplyDelete
  6. Susah cari Ingredients nya...🙏

    ReplyDelete
  7. Kak tolong dong cek ingredient facial wash animate yang acne

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sudah kok, di search aja ya ..😉

      https://gonaturalcare.blogspot.com/2023/01/animate-acne-solution-facial-wash.html

      Delete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏