Cek Ingredients 2Beaute 1% Encapsulated Retinol Serum

2Beaute 1% Encapsulated Retinol Serum adalah Serum yang memiliki manfaat untuk Eksfoliasi, Anti Aging, Anti Acne dan juga mencerahkan.

Dengan kandungan utama ;
- 1% Encapsulated Retinol
- Niacinamide
- Tranexamic Acid
- Peptide-22

POM NA18211900700



Penjelasan Ingredients 2Beaute 1% Retinol Serum

INGREDIENTS;
Aqua, Niacinamide, Glycerin, Centella Asiatica Extract, Ethoxydiglycol, Phenoxyethanol, Polyacrylamide, Aloe Barbadensis Leaf Juice Powder, Stearic Acid, C13-14 Isoparaffin, Polysorbate 20, Hydroxypropyl Cyclodextrin, Butylene Glycol, Laureth 7, BHT, Disodium EDTA, Caprylic/Capric Triglyceride, Retinol , 1,2-Hexanediol, Bifida Ferment Lysate, Lactobacillus/Lemon PeelFerment Extract, Caprylyl glycol, Tranexamic acid, Nicotinoyl Dipeptide22, Tranexamoyl Dipeptide-22.


Key Ingredients 

Niacinamide.

Vit B3. Skin brightening. Memicu sintetis ceramide. Mengatur produksi sebum. Anti inflamasi. Anti acne. Memperkuat pertahanan kulit terhadap efek buruk radiasi UV dan bluelight.

Centella Asiatica Extract.

Ekstrak cica. Mengandung senyawa aktif  madecassoside: membantu proses pemulihan luka dan sintetis kolagen. Asiaticoside: anti acne, antiinflamasi, antioksidan, anti mikroba, menstimulasi kolagen
Madecassic acid: menstimulasi NMF (natural moisturizing faktor) dan hyaluronic acid sehingga meningkatkan level kelembapan kulit

Aloe Barbadensis Leaf Juice.

Memiliki kemampuan skin moisturizing, Soothing, anti inflamasi, mengandung antioksidan, vitamin, mineral, dan membantu proses pemulihan luka.

Retinol.

Adalah ingredients anti aging OTC paling terbukti (the most proven anti aging ingredients)
Agar bisa 'bekerja' untuk kulit, dia harus melalui 2 tahap konversi di dalam kulit. Tapi secara umum retinol itu 10-20x lebih gentle katimbang retinoic acid. Membuat kulit tampak halus (less wrinkled), kencang, dan rata. Juga membantu merawat kulit berjerawat.

Bifida Ferment Lysate.

Postbiotik Ingredients terbuat dari fermentasi bakteri bifida. Menurut penelitian, BFL dapat mengurangi sensitivitas kulit terhadap eksternal agresor dengan cara menguatkan mikrobiome kulit.

Lactobacillus/Lemon Peel Ferment Extract.

Ekstrak kulit lemon yang difermentasi dengan lactobacillus, mengandung antioksidan, vitamin, asam organic yang membantu menutrisi, melindungi kulit dan membantu mencerahkan warna kulit. Serta ekstrak lemon yang difermentasi lebih Hypoallergenic, gentle, non-sensitizing dan lebih kompatibel untuk semua jenis kulit.

Tranexamic acid.

Skin-lightening generasi baru. Biasa digunakan untuk treatment dark spot seperti melasma (flek yang disebabkan oleh hormon kehamilan) dan noda bekas luka/jerawat yang membandel atau PIH. Bekerja dengan cara menghambat aktivitas enzym tyrosinase dan memblokir transfer melanosome dari melanosit ke keratinosit. Selain itu memiliki kemampuan anti inflamasi dan mengurangi sensitivitas kulit terhadap sinar matahari.

Nicotinoyl Dipeptide22,

Kalo diliat dari namanya, mungkin dia adalah gabungan dari peptide dan nicotinic acid (Vit B3). Nah, kemungkinan fungsi nya nggak jauh-jauh dari skin Brightening, dan bisa jadi lebih efektif dari nicotinic acid/Vit B3.. Wallohualam...sayangnya, di google tidak ada penjelasan yang lengkap mengenai peptide satu ini, Gaes. Koreksi jika salah, pliis....

Tranexamoyl Dipeptide-22.

Sudah ketebak dari namanya, yaitu gabungan dari Tranexamic acid dan peptide. Tentu saja dia juga agen pencerah, seperti halnya Tranexamic acid, namun sudah di-improvisasi dengan peptide, sehingga efikasi jadi berkali-lipat dibanding Tranexamic acid biasa. Wallohualam.



Bahan pelengkap 

  • Aqua
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan. 
  • Ethoxydiglycol. Pelarut. Humektan. Penetration enhancer (membantu bahan aktif agar mudah terserap ke dalam kulit). Juga berfungsi sebagai efficacy-booster. 
  • Phenoxyethanol. Pengawet. 
  • Polyacrylamide. Pengental sintetis. Stearic Acid. Asam lemak. Menambah Kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi. 
  •  C13-14 Isoparaffin. Emollient. Pengemulsi. 
  • Polysorbate 20. Pengemulsi.  
  • Hydroxypropyl Cyclodextrin.Berupa karbohidrat sintetis atau bisa juga natural. Berfungsi sebagai Chelating agen (menetralisir ion logam) dan stabilizer. Bahan ini aman untuk produk kosmetik.  
  • Butylene GlycolPelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan.
  •   Laureth 7. Pengemulsi.
  • BHT. Antioksidan sintetis untuk melindungi formula agar tidak mudah teroksidasi.
  • Disodium EDTA. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula. 
  • Caprylic/Capric Triglyceride. Emollient. 
  • 1,2-Hexanediol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan.
  • Caprylyl glycol. Emollient. Preservatives booster.




Kesimpulan 

✔️2Beaute 1% Encapsulated Retinol Serum mengandung 9 key Ingredients yang membantu melawan tanda-tanda penuaan dini, mengatasi kulit kusam, warna kulit nggak rata dan kasar.

✔️Dengan kandungan utama retinol encapsulated 1% sebagai anti aging nya.

✔️Dilengkapi dengan 6 agen skin Brightening: niacinamide, lemon ferment, Tranexamic acid, Nicotinoyl Dipeptide22, Tranexamoyl Dipeptide-22.

✔️Aloevera, cica, bifida Ferment membantu menenangkan kulit.

✔️Juga dilengkapi dengan Emollient yang membantu memelihara kelembapan kulit.

✔️Oil free. Mengandung potensi komedogenik rendah: stearic acid (2), butylene Glycol (1), mungkin bisa diabaikan.

❗Nggak Fungal acne safe. Ada stearic acid, polysorbate 20.

✔️ Kalo sudah menggunakan serum retinol, kemungkinan sudah tidak perlu produk Exfo lagi. Karena retinol juga memiliki kemampuan skin-renewal, yang melancarkan regenerasi sel sehingga mencegah penumpukan sel kulit mati yang menyumbat pori-pori.

✔️Retinol juga berperan mengatasi kulit acne prone, gradakan, bruntusan...


Rekomendasi Cara Pakai:

  1. Teteskan 3-4 tetes serum pada wajah & leher, kemudian usap dan pijat perlahan hingga meresap dan merata pada wajah, kemudian diamkan beberapa saat agar serum meresap ke kulit.
  2. Hanya boleh digunakan pada malam hari
  3. Untuk pemula : Berikan toleransi pada kulit dengan mulai gunakan Retinol Serum ini hanya 1x dalam 1minggu dan dapat ditingkatkan pemakaian secara bertahap
  4. Jangan dilayering dengan skincare lain yang mengandung ingredients : AHA/BHA, Vit A ataupun Vit C
  5. Jangan dilayering dengan AHA BHA Exfoliant Serum (Botol Biru) ataupun BHA CICA Acne Serum (Botol Hijau), gunakan di waktu yang berbeda.


✔️ Produk lokal. Sudah BPOM

Diproduksi dan didistribusikan oleh: PT. Athena Royal Kosmetika. Bogor Jabar.

✔️Cek harga? 60k. 20ml

✔️Beli produk ORI di Official store

2Beaute 1% encapsulated retinol serum.




Post a Comment

14 Comments

  1. Kak mau tanya, sebenarnya lebih baik mana aplikasi serum retinol langsung ke wajah atau ke tangan dulu baru ke wajah? Trims

    ReplyDelete
  2. Aq udah nyoba dengan dua cara tersebut,
    Aq lebih prefer langsung, kalo ke tangan dulu, malah banyak kebuang,, malah meresap ke tangannya dong,,,😅

    Toh efek nggak ada bedanya, antara langsung dan ke tangan dulu...hehe

    ReplyDelete
  3. Kak lebih gentle retinol 2beauty atau retinol Eiem?

    ReplyDelete
  4. Lebih gentle Eiem, karena Eiem pakai actosome...

    ReplyDelete
  5. Kak, isoparafin aman ya buat skincare. Sbb itu bahan pembuat lilin bukan? Naksir mau nyoba ini tp ada isoparafinnya

    ReplyDelete
  6. Iya aman kok itu, sifatnya Emollient alias melembutkan kulit...tidak menymbat pori-pori dan non irritant...
    Bahan dasarnya turunan mineral oil kalo nggak salah ..

    ReplyDelete
  7. kak, bisa tolong review moisturisernya 2beaute gak? makasih

    ReplyDelete
  8. Kak, lebih nampol yang retinol 2beaute ini apa retinolnya azarine yah?

    ReplyDelete
  9. Karena sama-sama 1 encapsulated retinol, bisa jadi bedanya cuma 11-12 aja 😉😅

    ReplyDelete
  10. Kak ini produk lokal yah kak? soalnya sekarang harganya 60 ribuan,jgn sampe dari China lagi

    ReplyDelete
  11. TP,kok murah yah kak?GK pake jasa maklon China yah?

    ReplyDelete
  12. Maklon dari Indonesia kok...
    Diproduksi oleh: PT. Athena Royal Kosmetika. Bogor Jabar.

    ReplyDelete
  13. Oh gitu yah kak... thanks kak🤗

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏