Cek Ingredients Dear Me Beauty Overnight Renewal Water

Dear Me Beauty Overnight Renewal Water Cream adalah pelembap dengan kandungan utama 2% HPR Retinoate dan Peptide Complex yang mampu membantu meminimalisir tampilan kerutan dan garis halus pada wajah. Kandungan Niacinamide dan AHA juga membuat kulit tampak lebih cerah dan menyamarkan bintik hitam. Diperkaya dengan ekstrak blueberry, triple HA, NMF, dan Adenosine, mampu mengunci kelembapan kulit sekaligus menjaga fungsi skin barrier. 

Tekstur Dear Me Beauty Overnight Water Cream. Sumber: shopee



Penjelasan Ingredients Dear Me Beauty Overnight Water Cream

Ingredients:

Water, glyserine, cyclopentasiloxane, cyclohexasiloxane, butylene Glycol, dimethyl isosorbide, dimethicone, 1,2 hexanediol, disodium edta, sodium chloride, cetyl peg/ppg-10/1 dimethicone, phenoxyethanol, Lauryl peg-9 polydimethyl siloxyethyl dimethicone, betaine, silica, dimethicone/peg-10/15 crosspolymer, hydroxypinacolone retinonate, sodium citrate, adenosine, tocopheryl acetate, panthenol, pentylene Glycol, allantoin, dimethicone crosspolymer, Melia Azadirachta flower extract, Melia Azadirachta leaf extract, dipotassium glycyrrhizate, lactic acid, Curcuma longa (turmeric) root extract, ocimum sanctum leaf extract, dipropylene Glycol, coralina officinalis extract, rosmarinus officinalis (Rosemary) leaf extract, palmitoyl tetrapeptide -7, niacinamide, caffeine, artemisia fulgaris extract, chrysin, hyaluronic acid, sodium hyaluronate, hydrolyzed hyaluronic acid, tocopherol, Centella Asiatica extract, vaccinum Angustifolium (blue berry) fruit extract, carbomer, polysorbate 20, ethylhexylglycerin, palmitoyl tetrapeptide 1


Key Ingredients 

betaine.

Sejenis gula yang diperoleh dari beet. Memiliki kemampuan skin-protection dan moistirizing. Dia juga memiliki keunikan sebagai osmoprotektan, yaitu mengatur keseimbangan kadar air di dalam sel.

Granactive Retinoid

  • hydroxypinacolone retinonate (HPR). Bentuk Vit A generasi baru. Merupakan bentuk ester dari retinoic acid. Bisa langsung works di kulit layaknya retinoic acid tanpa di-convert terlebih dahulu. Meski demikian HPR lebih kalem dan cenderung tidak mengiritasi. Karena "sama" dengan retinoid acid, dan tidak perlu di-convert, bisa dikatakan HPR lebih efektif dari retinol meski pada konsentrasi rendah. Lebih stabil, mudah diformulasikan, tetap efektif dan bekerja dikulit hingga 15 jam.
  • dimethyl isosorbide.Soulmate-nya HPR dalam Granactive Retinoid. Berfungsi sebagai Actives-Booster. Bisa penetrasi jauh ke dalam kulit dan membantu penyerapan HPR.

adenosine.

Merupakan cell-communicating ingredient. Adalah senyawa organik yang bisa ditemukan dalam tubuh manusia. tugasnya adalah membantu sel saling "berkomunikasi". Manfaat untuk kulit: mempercepat penyembuhan luka, antiinflamasi yang baik, melindungi kulit dan memperlambat penuaan dini.

tocopheryl acetate.

Vit e. Antioksidan. Skin moisturizing. Membantu melindungi kulit dari efek buruk UVB.

panthenol.

Pro vit B5. melembapkan kulit dengan cara membantu kulit memproduksi lipids yang penting untuk kekuatan dan kesehatan mantel kulit. Sebagai agen antiinflamasi dan skin-protecting yang dapat mengurangi iritasi yang disebabkan ingredients lain. Serta membantu proses pemulihan luka.

allantoin.

Senyawa dari tanaman Comfrey. yang bersifat skin-soothing dan anti inflamasi. Membantu proses pemulihan luka. Juga membantu mengurangi efek samping yang ditimbulkan oleh ingredient yang kurang bersahabat seperti retinol, alkohol, fragrance, atau AHA.

Melia Azadirachta flower extract.

Ekstrak bunga neem. Sama dengan daunya, dia juga populer sebagai herbal Ayurveda India. Mengandung antioksidan, anti septik, anti bakteri, anti inflamasi dan anti acne. Juga membantu proses pemulihan luka.

Melia Azadirachta leaf extract.

Ekstrak daun neem. Memiliki properti Anti septik, anti inflamasi dan anti acne. Juga membantu proses pemulihan luka.

dipotassium glycyrrhizate.

Senyawa natural yang diperoleh dari akar licorice. Memiliki kemampuan skin Soothing, anti inflamasi, dan antioksidan.

lactic acid. 

Organik acid. Termasuk golongan AHA. Memiliki kemampuan Exfoliasi pada konsentrasi tertentu. Jika konsentrasi rendah, cukup berfungsi sebagai antioksidan, humektan, dan menjaga skin Microbiome kulit, serta membantu mengatur pH level formula.

Curcuma longa (turmeric) root extract.

Ekstrak kunyit. Antioksidan dan skin-brightening. Mengandung komponen aktif curcumin yang bersifat anti-inflamasi dan anti mikroba. Bersifat astringent dan sebum regulator. Baik untuk kulit acne-prone.

ocimum sanctum leaf extract.

Ekstrak holy basil/tusli. Mengandung tinggi antioksidan, bersifat anti inflamasi. Juga mengandung komponen antif rosmarinic acid yang memiliki aktivitas anti aging, yaitu mencegah kerusakan jaringan collagen dan elastisin.

coralina officinalis extract.

Ekstrak seaweed. Bermanfaat sebagai antioksidan, Skin hydrating, Emollient, dan anti aging.

rosmarinus officinalis (Rosemary) leaf extract.

Mengandung komponen bioaktif rosmarinic acid, flavonoids, phenolic acid, dan diterpenes. Berkhasiat antioksidan dan antiinflamasi yang potensial. Serta antibakteri, astringent, serta toning.

palmitoyl tetrapeptide -7.

Adalah peptide yang terdiri dari 4 asam amino, glycine, glutamine, proline, arginine. Bekerja dengan cara mengirim sinyal ke kulit agar tidak memproduksi interleukin (zat yang bersifat pro-inflamatory). Intinya dia menghambat inflamasi yang bisa menyebabkan degradasi jaringan kolagen

niacinamide.

a.k.a niacinamide. Skin-brightening. Cell-comunicator Ingredients. Memicu sintetis ceramide. Sebum regulator. Anti inflamasi. Anti acne.

caffeine.

Yaitu Senyawa yang dapat ditemukan pada kopi atau teh. Memiliki properti skin Soothing, anti inflamasi, dan memicu peredaran darah (mikro sirkulasi) di bawah kulit. Membantu mengatasi mata panda/mata sembap. Dan membantu kulit tampak lebih segar.

artemisia vulgaris extract.

Ekstrak Mugwort. Mengandung antioksidan. Bersifat anti inflamasi. Skin Soothing. Membantu mengurangi dan menenangkan kulit iritasi, kemerahan. Membantu merawat kulit jerawat dan breakout.

chrysin.

Adalah flavonoid yang ditemukan pada madu, propolis, bunga gairah, etc. Bermanfaat sebagai antioksidan dan anti inflamasi.

hyaluronic acid.

Memiliki ukuran molekul yang besar (High molecular weight)  Bekerja di permukaan dan membentuk lapisan protective barrier yang melindungi kulit, mencegah dehidrasi, dan baik untuk skin barrier.

sodium hyaluronate.

Bentuk garam dari hyaluronic acid. Juga memiliki ukuran molekul yang besar.

hydrolyzed hyaluronic acid.

(Low molecular weight) disebut mini HA. Mampu menembus lapisan dermis. Melembapkan dari dalam dan membantu memperbaiki jaringan kulit. Serta memiliki properti skin-repair dan anti aging.

tocopherol.

Vit E murni. Lebih mudah meresap. Antioksidan. Skin moisturizing. Membantu melindungi kulit dari efek buruk sinar UVB.

Centella Asiatica extract.

Ekstrak cica. membantu kulit kita memproduksi kelembapan alami. Anti inflamasi yang baik. Membantu kesembuhan luka. Dan antioksidan. Baik untuk merawat kulit yang berjerawat, iritasi, dan menenangkan kulit yang sensitif.

vaccinum Angustifolium (blue berry) fruit extract.

Ekstrak blueberry. Mengandung tinggi vit C dan antioksidan. Bagus buat pelengkap agen Sunscreen karena dia bisa menetralisir efek buruk yang ditimbulkan UV.

palmitoyl tetrapeptide 1

Terdiri dari 3 Asam amino (glysine, histidine, lysine). Yang merupakan bagian/fragmen dari kolagen tipe 1.Memicu sintetis kolagen. Dengan cara 'mengelabui' kulit agar berpikir bahwa ada kolagen yang rusak sehingga dia mau memproduksi kolagen yang baru.



Bahan pelengkap 

  • Water,
  •  glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan. 
  • cyclopentasiloxane. Silicone volatil. Mudah menguap. Berfungsi sebagai Emollient dan slip agent. 
  • cyclohexasiloxane. Silicone volatil. Mudah menguap. Berfungsi sebagai Emollient dan slip agent . 
  • butylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan.
  •  dimethicone. Silicone. Emollient semi oklusive. Melapisi kulit agar terasa halus dan licin. Mengunci kelembapan tanpa rasa greasy, dan memberi efek wrinkle-filler sementara.  
  • 1,2 hexanediol. Pelarut. Skin identical. Humektan. disodium edta. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula. 
  •  sodium chloride. Ionic thickener. Menambah viskositas Formula. 
  • cetyl peg/ppg-10/1 dimethicone. Emollient. 
  • phenoxyethanol. Pengawet. 
  •  Lauryl peg-9 polydimethyl siloxyethyl dimethicone. Silicone pengemulsi.
  •   silica. Mineral thickener. Menambah kekentalan formula sekaligus oil absorbent.  
  • dimethicone/peg-10/15 crosspolymer. Silicone yang berfungsi sebagai pengemulsi sekaligus emollient.
  • sodium citrate. bentuk garam dari citric acid untuk mengtur pH level formula. 
  • pentylene Glycol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan.
  • dimethicone crosspolymer. Silicone. Menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi. Biasa di blend dengan dimethicone dan cyclopentasiloxane untuk menciptkan efek sensorial.
  •   dipropylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan 
  • carbomer. Gelling agen untuk mengentalkan produk.
  •  polysorbate 20. Pengemulsi
  • ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan.


Kesimpulan 

✔️Dear Me Beauty Overnight Renewal Water Cream Mengandung total 26 key Ingredients yang nggak hanya untuk anti aging namun juga jerawat, dan skin barrier.

✔️Kandungan utama Granactive Retinoid 2%, artinya Retinoid Ester nya sebanyak 0,2%. 

FYI: Retinoic acid Ester itu bisa dikatakan sama efektifnya dengan retinol namun jauh lebih tolerable, dan aman untuk kulit sensitif.

✔️Ada 2 peptide yang juga buat anti aging.

✔️Ada 3 hyaluronic acid dengan ukuran molekul yang berbeda sehingga memberi hidrasi yang lebih sekaligus menjaga skin barrier.

✔️ Dilengkapi dengan banyak Botanical extract, yang baik untuk Antioksidan, anti inflamasi, dan skin Soothing.

✔️Dear me beauty overnight Cream adalah krim anti aging yang sudah boleh dipakai sejak usia remaja mulai 12 th.  Wow. Nggak harus nunggu 20 tahun buat pake krim ini, woy...!!!!

✔️Untuk PM Routine. 

✔️No alcohol
✔️No Paraben
✔️No fragrance

✔️Oil free.
Mengandung potensi komedogenik

  • Dimethicone (1), 
  • sodium chloride (5)
Potensi komedogenik nya mungkin mirip dengan Dear Me Beauty Skin Barrier Water Cream (kemasan merah)...jadi kalo kalian udah pake si merah, dan nggak nimbulin komedo, berarti pake si hijau ini juga nggak akan komedoan. 

✔️Lagipula si hijau ini udah diklaim non-comedogenic tested, dan non-acnegenic.

✔️Cocok untuk Semua Jenis Kulit, Kulit Kombinasi, Kering, Kusam, Berjerawat.

✔️Cocok buat kulit yang butuh skin barrier repairing yang sekaligus udah ada 'actives' nya...

❗Nggak Fungal acne safe. Ada Polysorbate-20.

❗Kurang sesuai buat bumil.

❗Jangan di layer dengan produk Exfo.
Jika hari ini kebetulan jadwal exfo, gunakan dear me beauty di hari berikutnya...


Pertanyaan...
@Kalo saya udah punya serum retinol, boleh dipakai bareng nggak, kak?

#Serum retinol nya habisin dulu, baru boleh pakai dear me beauty overnight Cream...😉


Cek harga? 119k. 30gr

Sekarang ada New Look nya, Gaes... kemasan tube, lebih higienis dan ravel friendly 👇
Kemasan baru dear Me Beauty Overnight Renewal Water Cream.

Ingredients nya tetep sama, cuma beda urutan nya saja👇

Water, Glycerin, Cyclopentasiloxane, Dimethyl Isosorbide, Dimethicone, Sodium Chloride, Cetyl PEG/PPG-10/1 Dimethicone, Phenoxyethanol, Lauryl PEG-9 Polydimethylsiloxyethyl, Dimethicone, betaine, silica, Dimethicone/PEG-10/15 Crosspolymer, Hydroxypinacolone Retinoate, Sodium Citrate, Panthenol, Pentylene Glycol, allantoin, Dimethicone Crosspolymer,  dipotassium glycyrrhizate, Lactic Acid, Curcuma Longa (Turmeric) Root Extract, Ocimum Sanctum Leaf Extract, dipropylene glycol, Corallina Officinalis Extract, Niacinamide,chrysin, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Vaccinium Angustifolium (Blueberry) Fruit Extract, carbomer, Polysorbate 20, Ethylhexylglycerin, Palmitoyl Tripeptide-1, Cyclohexasiloxane, Butylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Disodium Edta, adenosine, tocopheryl acetate, Melia Azadirachta Leaf Extract, Rosmarinus Officinalis Leaf Extract, Palmitoyl Tetrapeptide-7,Caffeine, Artemisia Vulgaris Extract,Hyaluronic Acid, Sodium Hyaluronate,TOCOPHEROL, centella asiatica extract

Mulai dari key Ingredients, bahan pelengkap, potensi komedogenik, Fungal acne trigger, semua nya sama, cuma beda urutan 😉

✔️Beli produk ORI di Official store

Post a Comment

14 Comments

  1. Halo kak,
    boleh minta rekom moisturizer yang kyk dear me beuty hijau ini, tp yang fungal acne safe kak

    ReplyDelete
  2. Maksudnya moist yang ada kandungan retinol nya ya?

    Ada votrepeau retinol barrier over ningt Cream. Kandunganya 1% hydrogenated retinol.

    Untuk kulit oily, normal, dan kering .

    No alcohol, no fragrance, oil free. Ada potensi komedogenik tapi tidak terlalu mengkhawatirkan...


    Yang lain, belum nemu🙏

    ReplyDelete
  3. Votrepeau retinol barrier over ningt Cream itu Fungal acne safe. Sudah aq cek Ingredients nya, tapi belum aq bahas detail nya🙏

    ReplyDelete
  4. apakah votrepeau retinol barrier cream boleh dibarengi dengan exfo kak? dan kandungan apa aja yang gak boleh dibarengi dengan votrepeau retinol barrier cream kak?

    ReplyDelete
  5. Dari dulu, retinol tetep nggak boleh kalo dibarengai exfo...

    Jadi kalo kebetulan hari ini jadwal exfo...
    Retinol nya dipakai besok aja...


    Yang tidak boleh di barengi dengan votrepeau retinol barrier over ningt Cream adalah:

    1.Vit C dosis tinggi, diatas 5%...atau tergantung sensitivitas kulit
    ..
    2. Benzoyl peroxide
    3. Retinoic acid
    4. Serum retinol
    5. Produk Exfo. AHA BHA PHA.


    Nah, retinol tunpaling aman dikombinasikan dengan skincare dengan formula 'non Actives'...yang sifatnya Calming, Hydrating, Soothing, antioksidan, moisturizing...dst.

    ReplyDelete
  6. halo kak, sehabis pemakaian moist ini atau moist retinolnya skintific perlu pake moist lain yg melembabkan lagi ga kak?
    terima kasih

    ReplyDelete
  7. halo kak, sehabis pemakaian moist ini atau moist retinolnya skintific perlu pake moist lain yg melembabkan lagi ga kak? utk jadwal pemakiannya apakah sama seperti serum retinol pada umumnya?
    terimas kasih

    ReplyDelete
  8. terserah yg punya duit terserah yg punya kulit

    ReplyDelete
  9. Kak sm review moist ini, apakah ada yg ditambahkan atau hanya urutannya saja yg berubah?

    Ingredients di sini
    https://www.beautyhaul.com/product/detail/moisturizer-overnight-water-cream-retinol

    Makasih 💕

    ReplyDelete
  10. Oke, postingan ini sudah aq update,

    Komposisi masih sama persis, cuma urutannya yang berubah... 😉

    ReplyDelete
  11. Ini boleh dilayer dengan indoganic bakuchiol gak kak?

    ReplyDelete
  12. Seharusnya aman sih,. bakuchiol bisa di mix dengan retinol kok,
    Tapi tetep harus hati-hati, misalnya gunakan selang-seling dulu, nanti kalo udah terbiasa bisa dilayer😉

    ReplyDelete
  13. Buat pemula yg mau produk retinol, ini rekomen ga kak? Kalo dibandingin ama serum retinol eiem bagusan mn kak? (Tipeku kulit kering, sensitif)

    ReplyDelete
  14. Kalo buat kulit kering sensitif mending ini aja...karena bentuk nya Moisturizer

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏