Cek Ingredients Macaria Sunscreen Spray

Macaria Sunscreen Spray adalah hybrid Sunscreen. Dengan 1 agen Sunscreen kimiawi + 2 fisik. ✔️ Memiliki perlindungan SPF 30 (melindungi kulit dari UV

Macaria Sunscreen Spray diformulasikan dengan Aloe vera left extract bermanfaat untukmembantu melembabkan kult wajah, mencegah penuaan dini.
Licorice extract bermanfaat sebagai anti infamasi-antioksidan dan dapat melindungi kulit dari efek sinar uv, mengontrol minyak pada kulit.
Centella asiatica extract bermanfaat untuk membantu mengurangi
jerawat, anti-infalamasi, mengatasi peradangan.
Jojoba oil bermanfaat untuk tabir surya alami, penyeimbang minyak di kulit wajah.
Titanium dioxide, zinc oxide  bermanfaat sebagai tabir surya alami.

Bpom NA : 18201700695

Cek harga? 119k. 100ml

Macaria Sunscreen Spray. Sumber: shopee


Penjelasan Ingredients Macaria Sunscreen Spray

Ingredients:

Aqua, Cyclopentasiloxane, Aloe Vera Leaf Extract, Octyl Methoxycinnamate, Licorice Extract, Peg-12 Dimethicone, Polysorbate 80, Centella Asiatica Extract, Jojoba Oil/Macadamia Seed Oil Esters, Dmdm hydantoin, Squalene, Sodium Chloride, Titanium Dioxide, Zinc Oxide, Phytosteryl Macadamiate, Phytosterols, Tocopherol.


Key Ingredients

Aloe Vera Leaf Extract.

Memiliki kemampuan skin moisturizing, Soothing, anti inflamasi, mengandung  antioksidan, enzim, Vitamin A dan C. Dapat membantu mengobati iritasi, jerawat dan kulit kering. itu juga memiliki efek anti-inflamasi yang menenangkan yang membantu menenangkan iritasi dan membantu proses pemulihan luka.

Licorice extract

Mengandung 2 senyawa utama, glabridin untuk skin whitening. Dan Glycyrrhizin untuk anti inflamatory yang potensial.

Centella Asiatica Extract.

cica dapat memicu kulit untuk memproduksi kelembapan alami kulit, seperti glycosamino glycans dan hyaluronic acid. Membantu proses kesembuhan luka termasuk luka bakar dengan cara meningkatkan aktivitas antioksidan dan meningkatkan sintetis kolagen. Selain itu, extrak cica juga memilki kemampuan anti-inflamasi yang baik.

Mengandung L22®

INCI Name:
Jojoba Oil/Macadamia Seed Oil Esters (and) Squalene (and) Phytosteryl Macadamiate (and) Phytosterols (and) Tocopherol.

Adalah lipid kompleks yang telah dipatenkan. Bahan ini berperan penting dalam mendukung fungsi skin barrier. Dengan cara mengkompensasi ketidak-seimbangan komposisi lipid di lapisan kulit.

Secara prinsip, kulit yang sehat mampu menjaga komponen lipid (termasuk wax esters, sterol esters, triglycerides, squalene dan sterols) agar jumlahnya tetap seimbang. Namun, seiring usia, kemampuan kulit kita akan berkurang. Nah, L22® ini berperan membantu  menjaga komposisi lipid agar tetap seimbang.


Agen Sunscreen

Octyl Methoxycinnamate.

Agen penyerap UVB. Sunscreen kimiawi. Ringan dan mudah diformulasikan. Tidak foto stabil/berkurang nilai SPF nya 10% setelah terpapar sinar matahari langsung selama 35 menit.

Titanium Dioxide.

Agen sunscreen fisik. Broad spectrum (melindungi kulit dari UVA UVB). Cukup Foto stabil. Aman. Tapi kadang nggak cosmetically ellegant, alias berpotensi white cast jika formulasinya kurang pas.

Zinc Oxide.

UVA dan UVB filter (Broad Spectrum). Sunscreen fisik paling populer. Foto stabil. Paling aman. Tidak cosmetically ellegant (white cast).  Punya fungsi lain yaitu  sebagai oil-absorbent/agen mattifier. Juga memiliki aktivitas anti inflamasi dan skin-soothing.

Bahan pelengkap

  • Aqua
  • Cyclopentasiloxane. Silicone volatil. Mudah menguap dan hanya tinggal sementara di kulit. Berfungsi sebagai Emollient dan slip agent.  
  • Peg-12 Dimethicone. Silicone yang berfungsi sebagai pengemulsi, sekaligus emollient. 
  • Polysorbate 80. Pengemulsi. 
  • Dmdm hydantoin. Pengawet yang melepas formalin 
  • Sodium Chloride. Ionic thickener. Menambah viskositas.

Kesimpulan

✔️Macaria Sunscreen Spray adalah hybrid Sunscreen. Dengan 1 agen Sunscreen kimiawi + 2 fisik.

✔️ Memiliki perlindungan SPF 30 (melindungi kulit dari UVB hingga 97%). Walo secara teknis di sini ada 2 agen Sunscreen Broad Spectrum (melindungi dari UVA dan UVB) namun, tidak secara gamblang menjelaskan berapa nilai PA nya.

✔️ Dilengkapi dengan Aloe Vera, licorice dan Cica sebagai antioksidan, skin Soothing, dan anti inflamasi.

✔️ Juga mengandung L22® yang membantu menjaga kesehatan dan self defense kulit. Dengan cara memperkuat skin barrier dan menyeimbangkan lipid/sebum kulit.

✔️Very Simple Ingredients.

✔️No whitecast

✔️No alcohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben

✔️Minim Silicone. Hanya mengandung 1 cyclopentasiloxane. Itupun volatil.

✔️Nggak oil free. Mengandung potensi komedogenik.

  • Squalene (2-3). FYI. SqualEne with 'e' in the middle cukup berbeda dari squalAne with 'A'. SqualEne, mudah teroksidasi jika terpapar oksigen, lalu mengeras dan bisa menyumbat pori-pori. Sementara squalAne, lebih stabil, tidak mudah teroksidasi, dan non-comedogenic.
  • sodium chloride (5).
Perbedaan squalene dan squalane

Bisa diimbangi dengan rutin exfo/scrub untuk meminimalisir penumpukan calon komedo.

❗Nggak Fungal acne safe. Ada Jojoba Oil/Macadamia Seed Oil Esters, Squalene, Phytosteryl Macadamiate, polysorbate 80.

✔️Lebih sesuai untuk secondary Sunscreen atau  reapply, tanpa harus menghapus/ merusak make up.

Kalo untuk primary, berasa kurang nampol, karena hanya memiliki perlindungan SPF. Sementara nilai PA nya tanpa keterangan...

Post a Comment

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏
Developed by Jago Desain