Theraskin Gluco Cleanser adalah Sabun cair dengan kandungan mild surfactant dan gluconolactone yang bermanfaat untuk membantu membersihkan kulit wajah yang sensitif. Gluconolactone juga memberi manfaat antioksidan.
Theraskin Gluco Cleanser. Sumber: shopee. |
Cara pakai: Tuangkan Sedikit Gluco Cleanser ke telapak tangan, busakan dengan air, usapkan ke wajah dan lakukan pemijatan ringan, basuh dengan air hingga bersih.
POM NA : 18191234078.
Cek harga? 22k. 100ml.
Penjelasan Ingredients Theraskin Gluco Cleanser
Ingredients:
Aqua, Lauryl glucoside, sodium lauroyl sarcosinate, cocamidopropyl betaine, acrylates/steareth 20, methacrylate crosspolymer, Glycol distearate, sodium laureth sulfate, cocamide MEA, benzoic Acid, laureth 10, panthenol, allantoin, DMDM Hydantoin, Propylene Glycol, chamomila recutita matricaria flower extract, triethanolamine, sodium lactate, citric acid, Gluconolactone, Chlorphenesin, phenoxyethanol, glyserine.
Key Ingredients:
panthenol.
Pro vit B5. melembapkan kulit dengan cara membantu kulit memproduksi lipids yang penting untuk kekuatan dan kesehatan mantel kulit. Sebagai agen antiinflamasi dan skin-protecting yang dapat mengurangi iritasi yang disebabkan ingredients lain. Serta membantu proses pemulihan luka.allantoin.
Senyawa natural yang diperoleh dari tanaman Comfrey. Memiliki kemampuan menenangkan kulit, anti inflamasi, dan membantu proses pemulihan luka.chamomila recutita matricaria flower extract.
Ekstrak German Chamomile. Mengandung senyawa aktif bisabolol yang bersifat anti-inflamasi, skin-soothing. Sangat baik untuk merawat kulit berjerawat, iritasi, dan sensitif. Juga mengandung senyawa antioksidan.sodium lactate.
Skin identical Ingredients. Termasuk natural Moisturizing Factor. Bersifat humektan dan membantu menjaga skin Microbiome dan skin barrier.
Gluconolactone.
Termasuk golongan PHA (versi AHA yang jauh lebih gentle). Berfungsi membantu memperbaiki tekstur kulit, menghidrasi, dan memiliki properti antioksidan. Cukup gentle untuk daily use. Dan bekerja dengan baik bila dikombinasikan dengan Vit C, retinol, AHA, BHA, terutama dalam formula anti aging.Agen Surfaktan
Lauryl glucoside.
Agen cleansing yang berbahan dasar minyak kelapa. Memiliki busa yang lumayan. Mild di kulit dan biodegradable.sodium lauroyl sarcosinate.
Alternatif SLS yang lebih alami, mild, dan biodegradable. Merupakan foam booster dan meningkatkan 'kelembutan' formula sabuncocamidopropyl betaine.
Termasuk jenis amfoterik surfaktan. Berfungsi sebagai Foam booster dan mild cleansing agent, dengan tingkat iritasi rendah. Serta membantu menciptakan formula cleanser low PH. biodegradable dan ramah lingkungan.sodium laureth sulfate.
A.k.a SLES. Merupakan jenis anionic surfaktan. Tapi masih setingkat lebih gentle dari SLS. Memiliki busa yang melimpah dan daya bersih yang bagus. Namun saking bagusnya kadang minyak dan kelembapan alami kulit jadi ikut teremulsi. Akibatnya, bisa menimbulkan kesan kulit kering dan ketarik. Untuk meminimalisir hal ini, SLES bisa dikombinasikan dengan agen surfaktan lain yang bersifat gentle, atau dilengkapi dengan skin Conditioner, bahan aktif yang moisturizing, dll.cocamide MEA.
Foam booster, Co-Surfaktan yang biasa dikombinasikan dengan anionic surfaktan untuk menambah kualitas busa dan daya bersih.Bahan pelengkap
- Aqua,
- acrylates/steareth 20 methacrylate crosspolymer. Pengental sintetis dan penstabil emulsi.
- Glycol distearate.Emollient. Pengemulsi. Menambah kekentalan formula.
- benzoic Acid. Pengawet.
- laureth 10. Pengemulsi.
- DMDM Hydantoin. Pengawet.
- Propylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan.
- triethanolamine. pH adjuster. Bersifat basa.
- citric acid. pH adjuster. Bersifat asam.
- Chlorphenesin. Pengawet.
- phenoxyethanol. Pengawet.
- glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan.
Kesimpulan
✔️Theraskin Gluco Cleanser mengandung 5 agen pembersih, kombinasi 1 strong + 4 mild. Sehingga memiliki daya bersih yang baik namun tidak terlalu harsh untuk kulit.
✔️ Dilengkapi dengan 5 key Ingredients untuk merawat kesehatan kulit, menenangkan, dan memelihara kelembapan kulit.
✔️Ada citric acid sebagai pH balance.
✔️No alkohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben
❗Mengandung sulfate: SLES yang kadang memiliki efek kering dan ketarik.
✔️Namun, produk ini diklaim aman untuk kulit sensitif.
✔️Produk lokal. Sudah BPOM. Harga ramah kantong. Ada logo HALAL nya juga..👍
0 Comments
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.
Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏