Somethinc Skin Goals Vita Propolis glow Essence toner adalah Toner pH Balance dengan kandungan Vit C (EAA), Korean Propolis, New Zealand Manuka Honey, untuk menutrisi & mencerahkan kulit wajah dalam 28 hari*. Diperkaya dengan kandungan Pro-Vitamin B5 yang melembabkan & menjadikan kulit wajah tampak lebih sehat & glowing sepanjang hari.
*berdasarkan hasil uji in vivo bahan aktif Ethyl Ascorbic Acid
Somethinc Skin Goals Vita Propolis Glow Essence Toner |
Cek harga? 75k. 40ml. 135k. 100ml
Penjelasan Ingredients Somethinc Skin Goals Vita Propolis Glow Essence Toner
Ingredient:
Water, Propanediol, Pentylene Glycol, 3-O-Ethyl Ascorbic Acid, Propolis Extract, Butylene Glycol, Panthenol, Ethylhexylglycerin, Honey Extract, Sodium Citrate, Glycerin, Methylpropanediol, Citric Acid, Sodium Phytate, Tocopherol, 1,2-Hexanediol
Bahan aktif
3-O-Ethyl Ascorbic Acid.
Derivat Vit C/ turunan Vit C. Sifat nya stabil tidak mudah teroksidasi. Namun, harus di-convert di dalam kulit agar berfungsi sebagai skin-brightening, Collagen booster, dan antioksidan. Memang tidak se-nampol seperti pure Vit C. Namun, EA tidak ada efek samping seperti tingling dan foto sensitif. Ideal untuk semua jenis kulit.
Propolis Extract.
Mengandung properti Anti bakteri dan anti fungi. Membantu melawan bakteri penyebab jerawat sekaligus jamur malasezia penyebab fungal acne. Anti oksidan dan Antiinflamasi yang mengurangi peradangan akibat jerawat. Menenangkan kulit sensitif dan iritasi serta dapat mencegah gejala sun-burn. Mengontrol sebum sekaligus menghidrasi. Dan membantu mempercepat pemulihan luka akibat jerawat.
Panthenol.
Pro vit B5. Membantu memproduksi lipids untuk melindungi diri. Memiliki sifat antiinflamasi, menenangkan kulit, sehingga sering dipakai untuk menetralisir sifat irritant ingredients lain pada skincare.
Honey Extract.
Ekstrak madu. Melembapkan, Anti-inflamasi, antioksidan. Bersifat antibakteri dan anti-fungi. Baik untuk kulit kering, jerawat meradang, dan fungal acne.
Tocopherol.
Vit e murni. Lebih mudah meresap ke dalam kulit. Antioksidan. Skin moisturizing. Membantu melindungi kulit dari efek buruk sinar UVB. Serta melindungi formula agar tidak mudah teroksidasi.
Bahan pelengkap
- Water,
- Propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. Berbahan dasar gula jagung.
- Pentylene Glycol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan.
- Butylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan.
- Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan
- Sodium Citrate. Bentuk garam dari citric acid. Mengatur tingkat keasaman formula.
- Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan.
- Methylpropanediol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan
- Citric Acid. pH adjuster. Bersifat asam.
- Sodium Phytate. Natural Chelating agen untuk menetralisir ion logam.
- 1,2-Hexanediol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan.
Kesimpulan
✔️Somethinc Skin Goals Vita Propolis glow Essence toner mengandung 5 bahan aktif yang membantu merawat kesehatan, menutrisi kulit, antioksidan, dan membantu mencerahkan warna kulit.
✔️Yang baik untuk mencerahkan kulit: Vit C.
✔️Kombinasi Vit C + E jadi double Antioksidan yang membantu melindungi kulit dari efek buruk sinar UV, radikal bebas, dan stress oksidatif.
✔️ Propolis + madu baik untuk kulit acne prone dan Fungal acne.
✔️Madu, Propolis, panthenol, Vit e, juga membantu menjaga kelembapan dan elastisitas kulit.
✔️Simple Ingredients
✔️Ideal untuk semua jenis kulit. Termasuk aman untuk kulit sensitif.
✔️Membantu mengembalikan pH kulit.
✔️No alcohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben
✔️Oil free non comedogenic.
Nah, kalo ini jelas ada klaim non-comedogenic certified nya, Gaes..
✔️Fungal acne safe.
Beli di Official Store
1 Comments
Kak ini bisa di layer sama serum Somethinc mandelic acid ga ya? Soalnya kan ini ada kandungan aktif yang lainnya juga
ReplyDeleteDESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.
Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏