Cek Ingredients BIOAQUA 24K Gold Facial Cleanser

BIOAQUA 24K Gold Facial Cleanser mengandung 4 agen pembersih. Kombinasi 2 strong + 2 gentle sehingga memiliki daya bersih yang bagus, namun tidak terl

BIOAQUA 24K Gold Facial Cleanser

Featured:

  • More gentle. Replenish skin moisture while cleaning
  • More skin-friendly. Contains gold ingredients to protect the skin barrier
  • More clean. Easily remove excess oil and dirt from the skin.
  • Neutral pH. Care for the skin.
Bioaqua 24k Gold Facial Cleanser. Sumber: shopee

HOW TO USE:
Easy to bubble and wash

  • STEP 1:Take an appropriate amount of cleanser and use moist hands to make a rich lather
  • STEP 2:Apply the foam to the face and massage gently in circular motions
  • STEP 3:Wash your face with clean water.

BPOM Approved ✅ NA11211200732.

Cek harga? 40 ribuan. 200ml


Penjelasan Ingredients Bioaqua 24K Gold Facial Cleanser

Ingredients:

Aqua, sodium laureth sulfate, Aqua, sodium lauroyl sulfate, sodium lauroyl glutamate, Aqua, cocamidopropyl betaine, Aqua, acrylates Copolymer, Glycol distearate, triethanolamine, peg-150 stearate, sodium chloride, Aqua, dmdm Hydantoin, disodium edta, fragrance (parfum) component and finished fragrance, gold, Cl 19140, Cl 15985.


Key Ingredients

gold

Ekstrak emas dipercaya dapat menstimulasi produksi kolagen di bawah kulit, mencerahkan, dan bermanfaat sebagai anti aging. Walo demikian, emas adalah logam. Dan uji toksisitas-nya masih perlu dikaji lebih dalam lagi.


Agen Surfaktan

sodium laureth sulfate.

A.k.a SLES. Merupakan jenis anionic surfaktan. Tapi masih setingkat lebih gentle dari SLS. Memiliki busa yang melimpah dan daya bersih yang bagus. Namun saking bagusnya kadang minyak dan kelembapan alami kulit jadi ikut teremulsi. Akibatnya, bisa menimbulkan kesan kulit kering dan ketarik. Untuk meminimalisir hal ini, SLES bisa dikombinasikan dengan agen surfaktan lain yang bersifat gentle, atau dilengkapi dengan skin Conditioner, bahan aktif yang moisturizing, dll.

sodium lauroyl sulfate.

A.k.a SLS. Merupakan Agen pembusa/cleanser siap pakai. Termasuk anionic surfaktan. Fungsinya mengangkat minyak dan kotoran pada kulit. SLS ini sering dianggap sebagai bahan yang dapat memicu iritasi.

sodium lauroyl glutamate.

Adalah jenis surfaktan anionik yang berbahan dasar asam amino L-Glutamic acid dan lauric acid. Hypoallergenic. Juga berfungsi sebagai pengemulsi. Memiliki pH yang sama dengan kulit. Bersifat mild dan gentle untuk kulit sensitif. Biodegradable

cocamidopropyl betaine.

Termasuk jenis amfoterik surfaktan. Berfungsi sebagai Foam booster dan mild cleansing agent, dengan tingkat iritasi rendah. Meskipun sintetis dia tetap biodegradable dan ramah lingkungan


Bahan pelengkap

  • Aqua, Aqua,  Aqua,  Aqua,
  • acrylates Copolymer. Pengental sintetis. Membantu menciptakan formula bertekstur gel.
  • Glycol distearate. Emollient. Pengemulsi. Menambah kekentalan formula.
  • triethanolamine. pH adjuster. Bersifat basa
  • peg-150 stearate. Pengemulsi. Emollient.
  • sodium chloride. Ionic thickener. Meningkatkan Tekstur formula.
  • Aqua,
  • dmdm Hydantoin. Pengawet yang melepas formalin.
  • disodium edta. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula.  fragrance (parfum) component and finished fragrance,
  • Cl 19140.  Pewarna kuning sintetis. Tartrazine
  • Cl 15985. Pewarna kuning sintetis. Sunset yellow

Kesimpulan

✔️BIOAQUA 24K Gold Facial Cleanser mengandung 4 agen pembersih. Kombinasi 2 strong + 2 gentle sehingga memiliki daya bersih yang bagus, namun tidak terlalu keras untuk kulit. 

✔️ Dilengkapi dengan gold yang dipercaya memiliki efek anti aging.

✔️No alkohol
✔️No Paraben
✔️Diklaim pH balance.

❗ Mengandung 2 sulfate: SLS dan SLES yang biasa dihindari kulit sensitif. Kadang bisa menimbulkan efek kering dan ketarik

✔️Bisa diimbangi dengan Hydrating toner atau Moisturizer setelah mencuci muka.

✔️Produk China. Sudah BPOM. 

✔️ Pastikan beli produk ORI di Official store



 

3 comments

  1. Kak aman gk buat bumil busui
    1. Iya insya Allah aman😉
  2. Kak review BIOAQUA 24K Gold Gentle Makeup Remover Sodium Hyaluronic Cleansing Water nya juga donk kak🙏
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏
Developed by Jago Desain