L'oreal Glycolic Bright Instant Glowing Face Serum dengan konsentrasi optimal 1% Brightening Glycolic Acid, menyamarkan -57% noda hitam, dan mencerahkan untuk kulit tampak glowing lebih merata. Diuji oleh ahli kulit dan terbukti pada kulit Asia.
L'oreal Glycolic Bright Serum 1% glycolic acid. Sumber: Shopee |
Klaim produk:
Diformulasikan dengan 1% Brightening Glycolic, terbukti secara klinis mencerahkan kulit seketika dan menyamarkan 57% noda hitam. Diuji oleh ahli kulit dan terbukti pada kulit Asia.
Setelah pemakaian: kulit tampak bercahaya dan glowing
Dalam 2 minggu: Noda hitam dan bekas jerawat tersamarkan. Kulit tampak lebih merata dan cerah.
Cek harga?100 ribuan. 15 ml/ 185k. 30ml
Penjelasan Ingredients L'oreal Glycolic Bright Serum
Ingredients:
Aqua, glyserine, alcohol, dipropylene Glycol, butylene Glycol, peg/PPG/polybutylene Glycol 8/5/3 glycerine, niacinamide, hydroxyethyl piperazine ethane sulfonic acid, bis-peg-18 methyl ether dimethyl silane, Glycolic acid, 3-o-ethyl ascorbic acid, isononyl Isononanoate, linalool, geraniol, sorbitan Isostearate, Eugenol, parfum, salicylic acid, sodium hydroxide, sodium citrate, sodium hyaluronate, phenoxyethanol, phenylethyl resorcinol, adenosine, ammonium polyacryloyl dimethyl taurate, tocopheryl acetate, disodium edta, limonene, tocopherol, hydroxyethyl Acrylate/sodium acrylolyl dimethyl taurate Copolymer, hydrogenated Lecithin, citric acid, citronellol, xanthan gum, acetyl trifluoroethylphenyl valylglycine, octazolidine carboxylic acid, polysorbate 60, hexyl cinnamal, benzyl Alcohol. (F.I.L. C26904/1).
Bahan aktif
niacinamide.
Vitamin B3. Skin brightening. Antioksidan. Memicu sintesis ceramide. Sebum regulator. Anti inflamasi. Anti acne. Juga bisa melindungi kulit dari efek buruk radiasi UV dan bluelight dengan cara memperkuat pertahanan kulit supaya kulit bisa melindungi dirinya sendiriGlycolic acid 1%.
Termasuk jenis AHA yang paling banyak diteliti dan paling banyak terbukti khasiatnya. Dan merupakan jenis AHA yang paling 'strong' di antara AHA yang lain karena memiliki ukuran molekul paling kecil, sehingga lebih mudah penetrasi ke lapisan epidermis.3-o-ethyl ascorbic acid.
Vitamin C derivatif. Lebih stabil dan tidak mengiritasi. Dapat larut air maupun minyak. Dapat dikonversi menjadi pure Vit C hingga 80%. Bermanfaat sebagai antioksidan, skin-brightening, dan collagen-booster. Menurut peneliatian, 2% ethyl ascorbic acid sudah cukup membantu meratakan warna kulit kusamsalicylic acid.
BHA. Membantu mengikis sel kulit mati, membantu membersihkan pori-pori yang tersumbat. Bersifat oil control, anti-inflamasi dan anti bakteri yang baik untuk merawat kulit berjerawat.sodium hyaluronate.
Bentuk garam dari hyaluronic acid. Lebih stabil dan mudah diformulasikan. Juga high molecular weight. Bekerja dipermukaan kulit sebagai amazing humektan.phenylethyl resorcinol.
a.k.a Sym White. Merupakan antioksidan dan skin Lightening agen yang secara natural terdapat pada pohon Pinus. Menurut penelitian, dia adalah salah satu the highest tyrosinase inhibitors (salah satu penghambat aktivitas enzim tyrosinase paling baik). Bahkan 22x lebih efektif dari kojic acid.Menurut penelitian yang dilakukan oleh produsen nya, 0,5% SymWhite lebih efektif daripada 1% kojic acid. Plus minim iritasi dan aman untuk kulit sensitif. Selain itu dia memiliki aktivitas antioksidan lebih baik dari Vit C dan Vit E.adenosine.
Merupakan cell-communicating ingredient. Adalah senyawa organik yang bisa ditemukan dalam tubuh manusia. tugasnya adalah membantu sel saling "berkomunikasi". Manfaat untuk kulit: mempercepat penyembuhan luka, antiinflamasi yang baik, melindungi kulit dan memperlambat penuaan dini.tocopheryl acetate.
Vit E. Antioksidan. Skin moisturizing. Membantu melindungi kulit dari UVB.tocopherol.
Vit e murni. Antioksidan. Lebih mudah meresap ke dalam kulit. Skin moisturizing. Membantu melindungi kulit dari UVB. Sekaligus membantu formula agar tidak mudah teroksidasi.acetyl trifluoroethylphenyl valylglycine.
berbahan dasar asam amino valyne dan glycine. Memiliki efek anti aging, menjaga elastisitas dan membuat kulit terasa lebih supple. Bahan ini dipatenkan oleh L'oreal. Jadi nggak heran kalo banyak produk loreal yang menggunakan bahan ini. Tapi sayang sekali tidak banyak info mengenai bahan aktif satu ini.Oxothiazolidinecarboxylic acid.
Bahan pelengkap
- Aqua,
- glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan.
- alcohol. Pelarut yang sangat baik. Penetration enhancer. Strong oil control dan astringent. Antimicrobial.
- dipropylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan.
- butylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan
- peg/PPG/polybutylene Glycol 8/5/3 glycerine. Berbahan dasar glyserin. Berfungsi sebagai humektan/Moisturizer sekaligus berfungsi sebagai co-emulsifier.
- hydroxyethyl piperazine ethane sulfonic acid.A.k.a HEPES. Bekerja sebagai pH adjuster/buffering. Bersifat basa. Beberapa artikel di google menginfokan bahwa HEPES memiliki properti Exfoliasi.
- bis-peg-18 methyl ether dimethyl silane. Sejenis silikon yang larut air. Berfungsi sebagai Emollient, moisturizer/humektan. Membuat kulit terasa halus, licin, dan silky. Tidak lengket dan tetap ringan.
- isononyl Isononanoate.Sinthetic Emollient. Bertekstur rich dan creamy tapi non-greasy. Membuat kulit supple dan melindungi kulit kering.
- linalool. Natural fragrance.
- geraniol. Natural fragrance.
- sorbitan Isostearate. Pengemulsi. Emollient.
- Eugenol. Natural fragrance.
- parfum,
- sodium hydroxide. pH adjuster.
- sodium citrate. Membantu mengatur level pH formula.
- phenoxyethanol. Pengawet. ammonium
- polyacryloyl dimethyl taurate. Pengental sintetis dan penstabil emulsi.
- disodium edta. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula.
- limonene. Natural fragrance.
- hydroxyethyl Acrylate/sodium acrylolyl dimethyl taurate Copolymer. Pengental sintetis dan penstabil emulsi
- hydrogenated Lecithin. Emollient sekaligus humektan. Biasa digunakan untuk menciptakan liposome untuk melapisi dan menstabilkan bahan aktif/bahan lain.
- citric acid. pH adjuster. Bersifat basa.
- citronellol. Natural fragrance. xanthan gum. Pengental alami.
- polysorbate 60. Pengemulsi. hexyl cinnamal. Natural fragrance
- benzyl Alcohol. Pengawet
Kesimpulan
✔️ L'oreal Glycolic Bright Serum dengan Glycolic acid 1%. Mengandung 11 bahan aktif yang membantu mencerahkan warna kulit tidak rata, kulit kusam, dan mengurangi noda hitam bekas jerawat/PIH.
✔️Mengandung kombinasi 4 agen pencerah: niacinamide, ethyl ascorbic acid, sym white, dan specWhite 05. Nah, rupanya yang bermanfaat sebagai skin-whitening adalah 4 bahan ini. Sementara glycolic acid 1% hanya membantu saja. Hehe
✔️Mengandung AHA BHA yang membantu mengikis sel kulit mati penyebab kekusaman. Jika kulit bebas dari sel kulit mati yang menumpuk, kulit tampak lebih cerah dan Glowing.
✔️Tapi meski mengandung AHA BHA, serum ini bukan serum exfo. Jadi boleh dipakai setiap hari.
✔️Bisa dipakai untuk kulit acne prone. Kandungan salicylic acid membantu mengontrol minyak dan jerawat.
✔️ Mengandung Emollient dan humektan yang membantu menjaga kelembapan kulit.
✔️No Paraben
✔️Oil free. Non comedogenic
❗Nggak Fungal acne safe. Ada sorbitan Isostearate.
❗Mengandung alkohol. Untuk kulit sensitif sebaiknya di test patch dulu.
❗ Mengandung fragrance, dan komponen natural fragrance yang bisa diperoleh dari Essential oil (linalool, geraniol, Eugenol,limonene, citronellol, hexyl cinnamal) yang kadang bisa memicu sensitivitas kulit. Namun, Komponen natural fragrance ini sebenarnya juga memiliki properti lain, seperti: anti microba, anti fungi, antioksidan, dan membantu penyerapan bahan aktif.
✔️Beli produk ORI di Official store
15 Comments
Kak.. nitip untuk cosrx yg centella water toner 😊😊
ReplyDeleteaku sekalian bertanya, sebenarnya yg membedakan toner cosrx centella water dgn yg AHA BHA dlm menangani jerawat itu apa yah kak?
Apa bedanya juga dengan toner azarine yang vit C?
Karena kalau dilihat mereka punya agen AHA-BHA + soothing agent untk masalah jerawat yah..
Kak cek kandungan L'oreal glycolic bright night cream nya dong
ReplyDeleteAaakk...kenapa Pertanyaan mu susyah sekaliii....🥲
ReplyDeleteYang membedakan adalah harga nya mungkin. Wkwkwkw. Canda.
Centella membantu jerawat dengan cara Soothing, mengurangi kemerahan, dan membantu proses pemulihan.
AHA BHA bisa membantu jerawat dengan cara mengikis penumpukan sel kulit mati.
Sel Kulit mati yang menumpuk rentan menyumbat pori. Nah pori-pori yang tersumbat + infeksi bakteri dapat memicu terbentuknya jerawat baru. Nah kebetulan juga, BHA juga bersifat anti bakteri, dan anti infamasi, sekaligus oil control. Makanya salicylic acid dinobatkan sebagai gold standard nya anti acne.
Kalo bisa mengkombinasikan ke-3 bahan diatas cica, AHA, BHA tentu lebih bagus lagi.
Tapi ya balik lagi ke kebutuhan kulit masing-masing.
Semoga jawaban ku benar..😅
@dwiyanti Khalifah. Next time ya, aq mau wiken duluk🥲
ReplyDeleteAman buwat bumil kh kak ?
ReplyDeleteKak artinya kalo pake serum ini berarti cukup ini sama moist yg non aktif formula aja ya gaboleh layer layer sama bahan aktif lain wkwk keknya lebih rekomen ini deh drpd skintific symwhite kak?
ReplyDeleteYups...☺️
ReplyDeleteKa sbelum pakai serum ini boleh pakai toner skintific glycolic acid kah? 🤔
ReplyDeleteKalo kulit nya kuat saya rasa nggak masalah... tergantung sensitivitas kulit masing-masing... apalagi klaim nya juga sama-sama buat daily...
ReplyDeleteKa bikin review skintific glycolic toner dong, aku cari dimana2 gaada :')
ReplyDeleteKalo butuh ingredients aku ada box nya
Ok, kirim aja gambarnya nya lewat email...
ReplyDeleteTapi antri dulu ya...😌🙏
Kak minta saran, toner glycolic skintific termasuk exfo gentle dan bisa pakai daily. Bagusnya di apply pake tangan apa kapas? 🙏🏻
ReplyDeleteIya exfo gentle buat daily, mungkin lebih nampol kalo pake kapas, tapi kalo nggak tahan gesekan kapas, ditepuk pake tangan aja...☺️
ReplyDeleteTergantung sensitivitas kulit masing-masing, 😉
ReplyDeleteDi test aja dulu, kalo kulitnya enakan, malah lebih nampol efek nya, ya boleh-boleh saja...
Tapi kalo sensitivitas kulit nya tinggi, lebih baik cari aman😉
kak, habis pakai serum ini, boleh ditutup dengan moisturizer skintific msh niacinamide tidak?
ReplyDeleteDESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.
Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏