Cek Ingredients Marina Bright & Fresh Moisturizer SPF 20 PA++

Marina Bright & Fresh Face Moisturizer merupakan pelembap wajah dengan Lemon dan Mulberry serta Vitamin B3 menjaga agar wajah terasa lembut. Dilengkapi dengan SPF 20 PA++, dapatkan wajah berseri dari dalam, lembut, sehat, dan terlindungi sepanjang hari.

Marina Bright & Fresh Moisturizer SPF 20 PA++. Sumber: shopee

Cara pakai:
Oleskan merata pada wajah dan leher yang telah dibersihkan.

Cek harga? 15k. 25ml


Penjelasan Ingredients Marina Bright & Fresh Moisturizer

Ingredients:

Aqua, octyl methoxycinnamate, ethylhexyl salicylate, dimethicone, niacinamide, cyclopentasiloxane, glyserine, butylene Glycol, stearic acid, titanium dioxide, butyl methoxydibenzoylmethane, phenylbenzimidazole Sulfonic Acid, Allantoin, glycyrrhiza Glabra Licorice extract, actostaphylos UVA ursi (bear berry) leaf extract, Citrus medica limonum (lemon) extract, morus Alba leaf extract, sodium ascorbyl phosphate, cetearyl alcohol, glyseryl stearate, peg-100 stearate, sorbitan stearate, polyacrylamide, c13-14 Isoparaffin, laureth-7, silica sodium hydroxide, acrylates c10-30 Alkyl Acrylate crosspolymer, mica, dimethicone/vinyl dimethicone crosspolymer, potassium hydroxide, triethcaprilylsilane, methicone, c12-14 paraffinum, parfum, disodium edta, phenoxyethanol, methylparaben, BHT, Cl 14700.


Bahan Aktif

niacinamide.

Vitamin B3. Skin brightening. Antioksidan. Memicu sintesis ceramide. Sebum regulator. Anti inflamasi. Anti acne. Juga bisa melindungi kulit dari efek buruk radiasi UV dan bluelight dengan cara memperkuat pertahanan kulit supaya kulit bisa melindungi dirinya sendiri

Allantoin.

Senyawa natural yang diperoleh dari tanaman Comfrey. Memiliki kemampuan skin Soothing, mengurangi inflamasi, dan membantu proses pemulihan luka.

glycyrrhiza Glabra Licorice extract.

Ektrak akar manis. Populer sebagai bahan pencerah yang aman. Komponen utamanya adalah glabridin (skin-lightening agen) dan glycyrrhizin (anti-inflamatory agen).

Actostaphylos uva ursi (bear berry) leaf extract. 

Mengandung komponen aktif arbutin 5-15% yang baik untuk memudarkan pigmentasi kulit. Juga memiliki properti Antioksidan dan anti bakteri.

Citrus medica limonum (lemon) extract.

Mengandung vit c dan antioksidan. Dan mengandung natural AHA/citric acid. Berkhasiat mencerahkan kulit. Membantu melembutkan kulit yang kasar serta membantu 'membersihkan' kulit berminyak.

morus Alba leaf extract.

Ekstrak mulberi. Memiliki properti skin-soothing, anti inflamasi yang dapat menenangkan kulit stress. Mengandung antioksidan oxyresveratrol, anthocyanin dan flavonoid yang memiliki aktivitas tyrosinase inhibitor (skin-whitening) sekaligus dapat menetralisir radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini.

sodium ascorbyl phosphate.

SAP. Adalah bentuk garam sodium (derivatif/turunan) dari Vit C murni (Ascorbic Acid). Dibanding pure Vit c, SAP lebih stabil dan mampu bekerja pada range pH yang tinggi (yaitu hingga pH 7). Namun, daya penetrasinya tidak se-baik pure Vit C.
Meski demikian, SAP juga memiliki kemampuan antioksidan, membantu memicu sintetis kolagen, dan membantu mencerahkan kulit.


Agen Sunscreen

octyl methoxycinnamate.

UVB absorber. Sunscreen generasi lama. Tidak photostable: 35 menit terpapar matahari, berkurang 10%. Tapi dia cosmetically ellegant, dan sangat populer.

ethylhexyl salicylate.

UVB filter. Agen Sunscreen lemah tapi sangat foto stabil. Tidak cukup kuat jika dipakai sendiri. Tapi dapat membantu melarutkan agen Sunscreen yang lain dan membantu nya gar lebih foto-stabil.

titanium dioxide.

Sunscreen fisik/mineral.  Broad Spectrum (melindungi dari UVB, UVA I, dan UVA ll). Sangat photo-stable. Memiliki properti lain yaitu oil absorbent/agen mattifier.

butyl methoxydibenzoylmethane.

A.k.a Avobenzone. Merupakan agen sunscreen kimiawi yang juga paling banyak digunakan. Menyerap Sinar UVA I dan UVA ll. Tidak photo-stable (berkurang 36% dalam waktu 1 jam pemakaian).

phenylbenzimidazole Sulfonic Acid.

a.k.a Ensulizole. Agen sunscreen kimiawi. Larut air, sehingga membantu menciptakan formula yang ringan. Strong UVB protector. Cukup foto-stabil. Konsentrasi maksimum yang diizinkan 4-8%.


Bahan pelengkap

  • Aqua,  
  • dimethicone.Silikon. Emollient. Memberi efek smooth dan silky untuk kulit. Membantu mengunci kelembapan. Dan Memiliki efek wrinkle filler sementara.
  • cyclopentasiloxane.Silikon volatil. Mudah menguap dan tidak terserap ke dalam kulit. Berfungsi sebagai Emollient dan slip agen
  • glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • butylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan. 
  • stearic acid. Asam lemak, Emollient, menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi.
  •  cetearyl alcohol. Lemak alkohol. Emollient. Menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi.
  • glyseryl stearate. Pengemulsi. Emollient. 
  • peg-100 stearate. Pengemulsi. Emollient. 
  • sorbitan stearate. Pengemulsi. Emollient. 
  • polyacrylamide. Pengental sintetis.
  • c13-14 Isoparaffin. Pengemulsi. 
  • laureth-7. Pengemulsi.
  • Silica. Mineral thickener. Menambah kekentalan formula sekaligus oil absorbent.
  • sodium hydroxide. pH adjuster. Bersifat basa.
  • acrylates c10-30 Alkyl Acrylate crosspolymer. Pengental sintetis. 
  • mica. Collorant/Pigment. Mica juga memberi efek Glitter pada eye shadow, blush on, dkk.
  • dimethicone/vinyl dimethicone crosspolymer.Berupa silikon powder. berfungsi untuk menambah Kekentalan formula. Dan menciptakan efek smooth, dry, velvety feel pada kulit.
  • potassium hydroxide. pH adjuster. Bersifat basa.
  • triethylcaprilylsilane. Sejenis silikon yang berfungsi sebagai "mineral/Pigment coating" pada produk kosmetik. Coating ini akan membantu menstabilkan pigmen/agen mineral Sunscreen agar mudah di baurkan dan diratakan, serta tidak menggumpal ketika diaplikasikan ke kulit.
  • methicone.Sejenis silikone. Membantu formula lebih mudah diratakan. Dan membentuk formula yang water-resistance. 
  •  c12-14 pareth-12. Pengemulsi.
  • parfum
  • disodium edta. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak bereaksi dengan formula. 
  • phenoxyethanol. Pengawet.
  •  methylparaben. Pengawet. 
  • BHT. antioksidan sintetis untuk mencegah formula teroksidasi. 
  • Cl 1470014700. Red 4. Pewarna sintetis.

Kesimpulan

✔️Marina Bright & Fresh Face Moisturizer mengandung 7 bahan aktif yang hampir semuanya memiliki kemampuan skin-brightening, kecuali allantoin.

✔️Dilengkapi dengan 5 agen Sunscreen yang sudah mengkover perlindungan SPF 20 (melindungi kulit dari UVB hingga 95-97%) dan PA++ (melindungi kulit dari UVA 4-8x lebih lama daripada tidak menggunakan Sunscreen).

✔️Ada efek instant Brightening tipis-tipis.
✔️No alkohol

✔️Diklaim sesuai untuk semua jenis kulit.
✔️Oil free.
Mengandung potensi komedogenik.

  • Dimethicone (1), 
  • butylene Glycol (1), 
  • stearic acid (2), 
  • cetearyl alcohol (2) 
  • peg-100 stearate (1)
Bisa diimbangi dengan rajin double cleanse atau rutin exfo/scrub 2-3x seminggu supaya komedo tidak menumpuk.

❗Nggak Fungal acne safe. Ada stearic acid, glyseryl stearate, peg-100 stearate, sorbitan stearate

Cek reviewer di female daily👇

Salah satu moisturizer murah yang bikin aku ketagihan buat pakenya. 1. packaging nya aku suka banget imut kecil bisa buat di bawa kemana2 dan gak ribet makan tempat banyak. warnanya aku suka. 2. Teksturnya cair berwarna putih susu. 3. wanginya aku suka banget karna seger dan gak bikin eneg di aku yg lagi hamil ini. nah kesan aku pake moisturizer ini tuh aku suka banget karna dia gak ninggalin whitecase yang tinggi. Dia cuman bikin wajah cerah 1 tingkat tapi gak lebayy.. ada Glitter² kecil gitu kalau kalian perhatikan. cocok buat kulitnya kering. buat base make up juga gak masalah. asli aku suka banget² murce tapi bagus nih. cocok buat yang kantong² kering kek aku gini lah. __Reviewed by Ernamamakesasa FD Member

Teksturnya kaya lotion warna putih dan ada fragrancenya. Pas dipake agak bikin muka abu-abu padahal udah pake tipis-tipis. Dia juga ada glitternya kecil-kecil. Yang bikin aku gak suka adalah produk ini bikin muka aku minyakan banget diarea T zone dan ngetrigger beruntusan diarea pipi dan dahi. Selain itu cepet luntur kalo kena keringet atau air. Overall aku gak cocok sih sama produk ini. Repurchase? No. __Reviewed by Jihanariska FD Member.

✔️Beli dimana ? Di Official store


Post a Comment

5 Comments

  1. kak coba review marina expert white and glow pelembab gel bright booster mksh 🙏😉

    ReplyDelete
  2. Kak review kaila micellar hidrating water , makasih kak🙏

    ReplyDelete
  3. Kak coba review facial foam Marina bright booster ,mksih 🙏

    ReplyDelete
  4. Kak review fw Marina bright booster kak , selalu nungguin , makasih kak 🙏😊

    ReplyDelete
  5. Sudah aq bahas kemaren,

    Disearch aja lewat kaca pembesar di pojok kanan atas 🙏

    https://gonaturalcare.blogspot.com/2023/03/marina-white-expert-glow-whip-facial-foam-bright-booster-ingredients.html

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏