Cek Ingredients Some By Me AHA BHA PHA 30 Days Miracle Serum

Some By Me AHA BHA PHA 30 Days Miracle Serum???
Siapa yang nggak kenal sama serum satu ini.
Tapi, adakah yang betul-betul 'mengenali' tiap detail Ingredients nya?

Some By Me AHA BHA PHA 30 Days Miracle Serum. Sumber: shopee

Nah, kali ini skincapedia mau mengulik, se-miracle apa sih Some By Me AHA BHA PHA Serum?

Cek harga? 150k. 50ml

Kuy Cekidot 👇


Penjelasan Ingredients Some By Me AHA BHA PHA 30 Days Miracle Serum

Ingredients:

Water, Centella Asiatica (Gotu Kola) Extract (14,77%), Cetyl Ethylhexanoate, Caprylic/Capric Triglyceride, Glycerin, Olea Europaea (Olive) Fruit Oil, Propanediol, Alcohol, Butylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Niacinamide, Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Water (10,000ppm), Camellia Sinensis (Green Tea) Leaf Extract, Scutellaria Baicalensis (Baikal Skullcap) Root Extract, Polygonum Cuspidatum (Japanese Knotweed) Root Extract, Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract, Chamomilla Recutita (Matricaria) Flower Extract, Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Leaf Extract, Sodium Lactate (18,375ppb), Sodium PCA (7,875ppb), Citric Acid (7,875ppb), Lactic Acid (3,150ppb), Malic Acid (3,150ppb), Glycolic Acid (3,150ppb), Pyruvic Acid (525ppb), Tartaric Acid (10.5ppb), Gaultheria Procumbens (Wintergreen) Leaf Extract (105ppm), Lactobionic Acid (105ppm), Pentylene Glycol, Vaccinium Macrocarpon (Cranberry) Fruit Extract, Lavandula Angustifolia (Lavender) Extract, Ocimum Basilicum (Basil) Leaf Extract, Syringa Vulgaris (Lilac) Extract, Houttuynia Cordata (Tsi) Extract, Angelica Keiskei Extract, Althaea Officinalis (Marshmallow) Root Extract, Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Extract, Madecassoside, Camellia Oleifera (Tea-Oil Camellia) Seed Oil, Oryza Sativa (Rice) Bran Oil, Camellia Sinensis (Green Tea) Seed Oil, Rosa Canina (Dog Rose) Fruit Oil, Prunus Amygdalus Dulcis (Sweet Almond) Oil, Limnanthes Alba (Meadowfoam) Seed Oil, Sodium Chloride, Citrus Paradisi (Grapefruit) Peel Oil, Citrus Aurantium Dulcis (Orange) Peel Oil, Curcuma Longa (Turmeric) Root Extract, Melia Azadirachta (Neem) Leaf Extract, Melia Azadirachta (Neem) Flower Extract, Xanthan Gum, Pelargonium Graveolens (Geranium) Flower Oil, Boswellia Carterii (Frankincense) Oil, Melia Azadirachta Bark Extract, Pearl Powder, Amyris Balsamifera (West Indian Rosewood) Bark Oil, Moringa Oleifera Seed Oil, Ocimum Sanctum Leaf Extract, Ocimum Basilicum (Basil) Flower/Leaf Extract, Disodium EDTA, Caprylyl Glycol, Ethylhexylglycerin, limonene, citronellol, citral.


Bahan Aktif

Well, karena bahan aktif nya sangat 'mengerikan', yep mengerikan buat jempol saya maksudnya. # Huhuuu capek ngetik, Gaes😭. Jadi, sengaja saya kelompok-kelompokan biar lebih enak bacanya.

Niacinamide.

Vitamin B3. Skin brightening. Memicu sintesis ceramide. Sebum regulator. Anti inflamasi. Anti acne. Juga bisa melindungi kulit dari bluelight dengan cara memperkuat pertahanan kulit supaya kulit bisa melindungi dirinya sendiri.

Madecassoside.

Memiliki properti wound-healing, skin Soothing, dan antioksidan. Jika bahan ini di-combine dengan Vit C, jadi duo anti aging. Menurut penelitian, senyawa ini juga dapat mengahambat produksi melanin.

Pearl Powder

Bubuk mutiara. FYI: Mutiara sudah ribuan tahun menjadi bahan baku kosmetik karena manfaatnya yang segudang. Kandunganya yang kaya nutrisi seperti protein, asam amino, kalsium karbonat dll, yang membantu menutrisi dan menjaga kesehatan kulit.

Mengandung 23 plant extract

  1. Centella Asiatica (Gotu Kola) Extract (14,77%). Ekstrak cica menstimulasi kulit agar memproduksi kelembapan alami. Membantu proses kesembuhan luka termasuk luka bakar dengan cara meningkatkan aktivitas antioksidan dan meningkatkan sintetis kolagen. Selain itu, extrak cica juga memilki kemampuan anti-inflamasi. Baik untuk merawat kulit iritasi, sensitif, dan jerawat.
  2. Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Water. Memiliki properti anti bakteri, anti fungsi, anti inflamasi, astringent dan oil control. Populer untuk membantu merawat kulit berjerawat.
  3. Camellia Sinensis (Green Tea) Leaf Extract. Komponen utama greentea adalah polyphenol terutama chatecin. Yang memiliki kemampuan antioksidan, UV protectant, Anti karsinogenik dan antiinflamasi. Senyawa ini mampu menghambat kerusakan DNA dan dapat mengaktivasi enzym yang membantu memperbaiki kerusakan DNA. 
  4. Scutellaria Baicalensis (Baikal Skullcap) Root Extract.Ekstrak akar skulcap. Mengandung antioksidan potensial, anti-inflamasi, anti-mikroba dan anti-fungal. Humektan dan astringent.
  5. Polygonum Cuspidatum (Japanese Knotweed) Root Extract,Japanesse Knotweed. Salah satu sumber resveratrol (sejenis antioksidan kuat). Mampu menghambat kerusakan kerusakan DNA akibat radikal bebas. Serta mampu mengurangi tanda-tanda iritasi.
  6. Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract. Mengandung senyawa yang mampu menghambat pigmentasi. Dan memiliki kemampuan anti-inflamasi yang baik
  7. Chamomilla Recutita (Matricaria) Flower Extract, Ekstrak bunga Chamomile Mengandung senyawa aktif bisabolol yang bersifat anti-inflamasi, skin-soothing
  8. Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Leaf Extract, Ekstrak daun Rosemary. Mengandung komponen bioaktif rosmarinic acid, flavonoids, phenolic acid, dan diterpenes. Berkhasiat antioksidan dan antiinflamasi yang potensial. Serta antibakteri, astringent, serta toning.
  9. Gaultheria Procumbens (Wintergreen) Leaf Extract. Mengandung natural pure salicylic acid molecule yang memiliki properti anti-wrinkle, brightening, purifying and regenerating purposes.
  10. Vaccinium Macrocarpon (Cranberry) Fruit Extract.Ekstrak cranberry. Kaya antioksidan dan vitamin. Menjaga vitalitas kulit dan melindungi kulit dari radikal bebas.
  11. Lavandula Angustifolia (Lavender) Extract.Ekstrak bunga lavender. Memiliki properti antioksidan,  skin Soothing, anti inflamasi astringent, anti bakteri dan anti Fungal.
  12. Ocimum Basilicum (Basil) Leaf Extract.Ekstrak basil/selasih memiliki properti anti bakteri, anti fungi, dan anti inflamatory yang baik untuk merawat kulit berjerawat.
  13. Syringa Vulgaris (Lilac) Extract.Membantu menyeimbangkan sebum, antioksidan, anti inflamasi. Baik untuk kulit oily acne prone.
  14. Houttuynia Cordata (Tsi) Extract. Extract heart leaf. Memilki antioksidan yang kuat, antiinflamasi, antibakteri, dan anti alergi. Sangat baik untuk mengatasi kulit yang alergi
  15. Angelica Keiskei Extract.Ashitaba extract. Memiliki properti antioksidan, astringent. Juga memiliki efek anti aging.
  16. Althaea Officinalis (Marshmallow) Root Extract. Ekstrak marshmallow. Memiliki properti instant hydration, skin Soothing dan anti inflamasi. Baik untuk merawat kulit iritasi dan sensitif.
  17. Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Extract.Mengandung komponen bioaktif rosmarinic acid, flavonoids, phenolic acid, dan diterpenes. Berkhasiat antioksidan dan antiinflamasi yang potensial. Serta antibakteri, astringent, serta toning.
  18. Curcuma Longa (Turmeric) Root Extract,Ekstrak kunyit. Antioksidan dan skin-brightening. Mengandung komponen aktif curcumin yang bersifat anti-inflamasi dan anti mikroba. Bersifat astringent dan sebum regulator. Baik untuk kulit acne-prone.
  19. Melia Azadirachta (Neem) Leaf Extract.Ekstrak daun neem. Memiliki properti Anti septik, anti inflamasi dan anti acne. Juga membantu proses pemulihan luka.
  20. Melia Azadirachta (Neem) Flower Extract.Ekstrak bunga neem. Sama dengan daunya, dia juga populer sebagai herbal Ayurveda India. Mengandung antioksidan, anti septik, anti bakteri, anti inflamasi dan anti acne. Juga membantu proses pemulihan luka.
  21. Melia Azadirachta Bark Extract.Ekstrak batang neem. Mengandung antioksidan, anti septik, anti inflamasi, dan membantu proses pemulihan luka.
  22. Ocimum Sanctum Leaf Extract.Ekstrak holy basil/tusli. Mengandung tinggi antioksidan, bersifat anti inflamasi. Juga mengandung komponen antif rosmarinic acid yang memiliki aktivitas anti aging, yaitu mencegah kerusakan jaringan collagen dan elastisin.
  23. Ocimum Basilicum (Basil) Flower/Leaf Extract,Ekstrak bunga/daun basil memiliki properti anti bakteri, anti fungi, dan anti inflamatory yang baik untuk merawat kulit berjerawat.

Mengandung Komponen NMF dan Organic Acid:

  • Sodium Lactate. NMF (Natural Moisturizing Factor)
  • Sodium PCA. NMF (natural moisturizing Factor)
  • Citric Acid. Organic acid. AHA. Yang diperoleh dari buah jeruk-jerukan
  • Lactic Acid. Organic acid. AHA. Diperoleh dari susu
  • Malic Acid. Organic acid. AHA. Diperoleh dari apel
  • Glycolic Acid. Organic acid. AHA paling strong
  • Pyruvic Acid. Organic acid. AHA. Alpha keto Acid. bisa diperoleh dari buah-buahan atau cuka.
  • Tartaric Acid. Organic acid. AHA. Diperoleh dari buah anggur
  • Lactobionic Acid. Organic acid. PHA.

Mengandung 7 plant oil:

  1. Olea Europaea (Olive) Fruit Oil. Minyak zaitun bagus untuk merawat kulit kering karena kandungan oleic acid-nya yang tinggi. Juga mengandung antioksidan dan vit E yang menutrisi dan merawat kesehatan kulit.
  2. Camellia Oleifera (Tea-Oil Camellia) Seed Oil. Memiliki komposisi yang mirip dengan sebum kita, sehingga bisa dikatakan skin identical. Juga mengandung antioksidan, Vit E, Essential Fatty acid yang baik untuk skin barrier.
  3. Oryza Sativa (Rice) Bran Oil. natural UVA and UVB filters. Melembapkan dengan tekstur ringan, mudah meresap, dan tidak menyumbat pori. Mengandung powerful antioksidan. Memiliki properti skin Soothing, baik untuk merawat kulit iritasi dan sensitif
  4. Camellia Sinensis (Green Tea) Seed Oil.Mengandung Vit, A B, C, D dan E. Juga mengandung asam lemak essensial seperti omega 3 dan 6. Baik untuk menutrisi, melindungi, serta melembapkan dan menjaga fungsi skin barrier.
  5. Rosa Canina (Dog Rose) Fruit Oil. A.k.a rosehip oil. Mengandung tinggi omega 3,6,9 yang baik untuk menjaga skin-barrier, skin inflamatory, skin-moisturizing bahkan juga memiliki kemampuan skin-regenerative
  6. Prunus Amygdalus Dulcis (Sweet Almond) Oil. Mengandung oleic acid 55-86%, linoleic acid 7-38%, juga mengandung Vit E dan Vit B. Memiliki properti Smoothing, softening, dan moisturizing. Baik untuk merawat kulit kering.
  7. Limnanthes Alba (Meadowfoam) Seed Oil. Emollient yang sangat baik melembapkan dan melembutkan kulit kering tanpa rasa lengket. Mengandung 95% asam lemak yang unik yaitu eicosenoic acid, docosenoic acid, docosadienoic acid yang menjadikan minyak ini sangat stabil terhadap oksidasi dan suhu panas. Minyak meadowfoam juga mengandung vit E, antioksidan dan antiinflamasi yang baik untuk mengatasi peradangan, iritasi, dan kulit sensitif
  8. Moringa Oleifera Seed Oil. Minyak biji kelor. Mengandung esensial Fatty acid seperti oleic acid dan linoleic acid yang baik untuk skin moisturizing dan menjaga fungsi skin barrier. Selain itu, minyak kelor juga memiliki properti anti bakteri, anti Fungal, antioksidan, anti inflamasi dan anti aging.

Mengandung 5 Essential oil:

  • Citrus Paradisi (Grapefruit) Peel Oil,
  • Citrus Aurantium Dulcis (Orange) Peel Oil,
  • Pelargonium Graveolens (Geranium) Flower Oil, 
  • Boswellia Carterii (Frankincense) Oil, 
  • Amyris Balsamifera (West Indian Rosewood) Bark Oil,

FYI: Hampir semua Essential oil memiliki properti yang sama yaitu: anti bakteri, anti fungi, anti inflamasi, dan mengandung senyawa natural fragrance, seperti: limonene, linalool, citronellol, citral, geraniol, hexyl cinnamal, dll. Hanya saja kadar masing-masing berbeda-beda.


Bahan pelengkap

  • Water
  • Cetyl Ethylhexanoate. Emollient ester. Menciptakan efek velvety dan silky pada kulit. Mudah diratakan dan non-oily.
  • Caprylic/Capric Triglyceride. Emollient berbahan dasar minyak kelapa dan glyserine. Bertekstur ringan dan kompatibel untuk semua jenis kulit.
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • Propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. Terbuat dari gula jagung.
  • Alcohol. Pelarut yang sangat baik. Penetration enhancer. Strong oil control dan astringent. Anti microba
  • Butylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan
  • 1,2-Hexanediol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan
  • Sodium Chloride. Ionic thickener. Menambah Kekentalan formula
  • Xanthan Gum. Pengental alami
  • Disodium EDTA. Chelating agen Untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula
  • Caprylyl Glycol. Preservatives booster. Emollient
  • Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan
  • Limonene. Natural fragrance
  • Citronellol. Natural fragrance
  • Citral. natural fragrance

Kesimpulan

✔️Bukan Maeeennn. Untuk bahan aktifnya hitung sendiri aja, yes, ada berapa totalnya.😅

✔️Berikut adalah rincian konsentrasi bahan aktif setelah dikonversi ke dalam satuan persen:

  • Cica: 14,77%. Bahan aktif dengan konsentrasi tertinggi.
  • Tea tree water 10.000ppm = 1%.
Remember. Tea tree water tidak sama dengan Tea tree Extract. Dalam 100% Tea tree water biasanya terdapat kurang lebih 1% Tea tree extract.
Nah, kalo Tea tree water nya 1%, kira kira berapa persen total extract Tea tree dalam formula ini?

#bukan pelajaran matematika, woy!

  • Sodium Lactate (18,375ppb) = 1,837 x 10–⁶ %
  • Sodium PCA (7,875ppb) = 7,875 x 10–⁷ %
  • Citric Acid (7,875ppb) = 7,875 x 10–⁷ %
  • Lactic Acid (3,150ppb) = 3,150 x 10–⁷ %
  • Malic Acid (3,150ppb) = 3,150 x 10–⁷ %
  • Glycolic Acid (3,150ppb) = 3,150 x 10–⁷ %
  • Pyruvic Acid (525ppb) = 5,25 x 10–⁵ %
  • Tartaric Acid (10.5ppb) = 1, 05 x 10–⁶ %
  • Lactobionic Acid (105ppm) = 0,0105 %
  • Gaultheria Procumbens (Wintergreen) Leaf Extract (105ppm) = 0,0105 %

#Eet dah.. kali 10 pangkat min 7, ada berapa angka di belakang (nol) koma?

Dikonversi ke persen, niat nya biar lebih mudah dipahami, nggak tahunya, malah jadi mikir lagi kita. 😅.

Mungkin ada yang bertanya-tanya bagaimana cara mengkonversi satuan ppm (part per million) dan ppb (part per Billion) kedalam satuan persen?? kalian bisa mengunjungi situs 👉 INI dan mengkonversi nya sendiri, selamat mencoba.

Back to topic...

✔️Oiya, kalo dicari-cari memang nggak ada kandungan BHA-nya, yes. Tapi salicylic acid-nya berasal dari Gaultheria Procumbens (Wintergreen) Leaf Extract yang kadarnya sebanyak 0,0105 % 😅. Jadi total salicylic acid nya kemungkinan sangat amat sedikit, Pemirsah... 

Hmmm... lalu si 30 Days Miracle ini termasuk Peeling serum bukan yak?

Entahlah.🤷 Sebab kadar AHA BHA PHA nya terlalu kecil untuk exfolliasi. Kalaupun bisa, sifatnya sangaaaaaatttttt mild. Dan perlu diingat bahwa organic acids (Seperti: lactic, malic, citric, tartaric, glycolic acid) ---dalam jumlah kecil--- juga bagian dari NMF di kulit kita, jadi produk ini justru lebih fokus ke skin Soothing, strengthen barrier, membantu membersihkan dan meringkas pori-pori, Brightening, dan moisturizing.

Cek Sumber referensi*

✔️Jadi, agar lebih 'nampol' efek AHA-BHA-PHA- nya, ya sebaiknya dipakai bersama line Some By Me 30 Days Miracle lainya.✌️

✔️Kandungan Organic acid-nya juga dapat membantu menjaga acid mantle, mendukung keseimbangan mikrobiota di kulit kita, yang ujung-ujungnya baik untuk skin barrier.

✔️Dan, menurut saya, serum ini boleh dipakai setiap hari.

✔️No Paraben
✔️No fragrance. Tapi mengandung natural fragrance

✔️Nggak oil free. Mengandung 7 plant oil. Tapi jangan-jangan kadarnya juga cuma dikit. Wallahu alam. Mengandung potensi komedogenik: sodium chloride (5). Tapi kalo ternyata kadarnya juga cuma sedikit, nggak akan pengaruh signifikan.

✔️Diklaim sesuai untuk semua tipe kulit.

❗Mengandung alkohol di urutan ke-8.

❗Mengandung 5 Essential oil. Mungkin yang kulitnya sensitif, alergian, bisa di Test patch dulu. Namun, jika ternyata konsentrasinya juga dalam satuan ppb, mungkin kalian nggak perlu khawatir ☺️

❗Nggak Fungal acne safe. Ada 7 plant oil yang semuanya mengandung asam lemak.

✔️Oya, Ingredients di atas saya dapat dari situs Incidekoder, dan beberapa situs luar juga sama. Trus saya cek di kardusnya, dari upload-an pengguna di shopee, dan sudah match

Ingredients list Some By Me AHA BHA PHA 30 Days Miracle Serum. Sumber: shopee.

Last but not least.

Saya udah capek-capek ngetik, tolong dibaca dengan teliti. Wkwkwk🤪



Sumber referensi:

*https://slidetodoc.com/1-skin-care-2-definition-function-basic-skin/

Post a Comment

6 Comments

  1. Kak, boleh gak sih setelah scruban pakai Azarine scrub pakai ini?

    Dan kalo pake scrub Azarine, itu cuci muka dulu apa enggak ya?

    ReplyDelete
  2. Nggak perlu cuci muka dulu, kan di scrub itu sudah ada agen pembersih nya...

    Seharusnya sih g masalah,, soalnya kandungan AHA BHA nya dikiiiiiit banget...

    Tapi ya balik lagi sama sensitivitas kulit masing-masing yang berbeda. Jadi tetap di anjurkan untuk berhati-hati, misalnya
    ntar timbul gejala ketidak-nyamanan ya sebaiknya di pisah,,☺️

    ReplyDelete
  3. Oh iya kak, makasih banyak kak

    ReplyDelete
  4. Kak mau nanya dong ini pake serumnya sesudah apa sebelum moisturizer soalnya kan ada minyaknya

    ReplyDelete
  5. Sebelum Moisturizer,
    Walaupun mengandung minyak, dia tetep serum, bukan face oil, jadi pakai serum dulu baru moist....☺️

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏