Cek Ingredients OMG Peach Glowing Facial Wash

OMG Peach GlowingFacial Wash adalah Pencuci wajah yang bekerja ampuh untuk membersihkan wajah seketika.

OMG Peach Glowing Face Wash. Sumber: shopee

Diformulasikan dengan SerumVIT.B3+C+E dan Peach Extract sehingga menghasilkan tampilan wajah yang cerah merona seperti peach, serta wajah sehat dan bebas minyak.

Diklaim memiliki Keunggulan:
1. Memberikan efek cerah merona (glowing) seketika
2. Wajah bebas minyak
3. Melembabkan dan melembutkan kulit
4. Non acnegenic and non comedogenic
5. Dermatologically tested

Cara pakai :
Basahi wajah, kemudian keluarkan produk dengan telapak tangan dan usap hingga berbusa. Pijat dengan lembut lalu bilas hingga bersih, hindari area mata.

Cek Harga? 12k. 50gr


Penjelasan Ingredients OMG Glow Peach Facial Wash

Ingredients:

Glyserine, myristic Acid, Aqua, Propylene Glycol, potassium Hydroxide, stearic acid, glyseryl stearate, lauric acid, olive oil PEG-7 Esters, decyl glucose, niacinamide, tocopheryl acetate, sodium ascorbyl phosphate, prunus persica fruit extract, fragrance, allantoin, glycyrrhiza glabra root extract, phenoxyethanol, hydroxypropyl methylcellulose, ethylhexylglycerin, disodium edta.


Bahan aktif

niacinamide.

Vit B3. Skin brightening, memicu sintesis ceramide, membantu mengatur produksi sebum, anti inflamasi dan anti acne.

tocopheryl acetate.

Vit E. Antioksidan. Skin moisturizing. Membantu melindungi kulit dari efek buruk sinar UVB.

sodium ascorbyl phosphate.

SAP. bentuk garam sodium (derivatif/turunan) dari Vit C murni (Ascorbic Acid). Lebih stabil namun harus dikonversi dulu agar menjadi aktif. SAP juga memiliki kemampuan antioksidan, membantu memicu sintetis kolagen, dan memudarkan noda. Menurut penelitian 1% SAP memiliki kemampuan anti mikroba yang membantu merawat kulit acne prone.

prunus persica fruit extract.

Ekstrak buah peach. Mengandung tinggi antioksidan, Vit B complex, A, C dan Lycopene. Membantu meratakan warna kulit. Menetralisir radikal bebas, serta menutrisi kulit.

allantoin,

Senyawa natural yang diperoleh dari tanaman Comfrey. Memiliki sifat skin Soothing, anti inflamasi, dan membantu proses pemulihan luka.

glycyrrhiza glabra root extract,

Ektrak akar manis (Licorice). Populer sebagai bahan pencerah yang aman. Mengandung senyawa utama glabridin (yang membantu mencegah Pigmentasi) dan glycyrrhizin (membantu mengurangi peradangan kulit).

Agen Surfaktan

  • myristic Acid. Asam lemak
  • potassium Hydroxide. KOH. Soda api
  • stearic acid. Asam lemak
  • lauric acid. Asam lemak
  • olive oil PEG-7 Esters. Pembersih sekunder. Artinya, dia berfungsi membantu agen pembersih utama dalam mengangkat minyak dan kotoran. Sekaligus memiliki properti skin moisturizing yang tahan lama dengan efek smoothness. Juga berfungsi sebagai pengemulsi.
  • decyl glucose, Agen pembersih yang terbuat dari minyak kelapa dan glucose. Memiliki busa yang lumayan. Juga biodegradable alias ramah lingkungan.


Bahan pelengkap

  • Glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • Aqua,
  • Propylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan
  • glyseryl stearate. Pengemulsi. Emollient
  • fragrance
  • phenoxyethanol. Pengawet
  • hydroxypropyl methylcellulose. Pengental dan penstabil emulsi
  • ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan
  • disodium edta. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak bereaksi dengan formula

Kesimpulan

✔️OMG Peach Glowing Facial Wash merupakan pembersih dengan Soap Formula (asam lemak + Soda Api KOH), ditambah 2 agen surfaktan yang ramah dan gentle untuk kulit (decyl glucose + olive oil PEG-7 Esters) sehingga memiliki cleaning power yang bagus.

✔️Dilengkapi dengan 6 bahan aktif yang membantu mencerahkan warna kulit, memgandung 4 bahan yang membantu mencerahkan kulit (niacinamide, Vit C, Peach dan Licorice).

✔️Simple bahan pelengkap
✔️No alkohol
✔️No paraben

❗Untuk kulit super kering ada kemungkinan timbul rasa kering dan ketarik sehabis cuci muka

✔️Oleh sebab itu Dianjurkan untuk memakai hydrating toner/Moisturizer setelah mencuci muka untuk mengembalikan kelembapan alami kulit yang ikut teremulsi bersama sabun/SOAP.

✔️Ada kemasan sachet untuk coba-coba.
✔️Produk lokal, harga terjangkau,sudah BPOM dan ada logo halal nya.

Post a Comment

5 Comments

  1. Aman untuk bumil busui gk kak?

    ReplyDelete
  2. Kak, ini fungal acne safe ga kak?

    ReplyDelete
  3. Assalamualaikum , kok ga ada kabar info ? Biasanya tiap Minggu ada info skincare..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pindah ke tiktok kak.... Cari aja.

      Delete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏