Cek Ingredients Yeppu-Yeppu By Kiyowo Hello Brightening

Yeppu-Yeppu By Kiyowo Hello Brightening Serum. Nah, sekarang udah nggak kebalik lagi nulisnya, by ki-yo-wo, bukan ki-wo-yo. Wkkkk Nggak sadar, Gaes. Suka kebalik-balik kek Ariul jadi Airul..wkkk. Mon maap, Pemirsah. Lidah Jawa tulen iniiii...

Yeppu-Yeppu By Kiyowo Hello Brightening Serum. Katanya ada Tranexamic acid nya. Sumber: shopee.

Well..hello Brightening ini klaim produknya

  • Mencerahkan Kulit Wajah
  • Membuat Wajah Terlihat lebih sehat dan lebih cerah
  • Memudarkan Flek Hitam/Hiperpegmentasi -
  • Menghilangkan bekas jerawat
  • Meratakan Warna Kulit

Cek harga? 48K. 20ml


Penjelasan Ingredients Yeppu-Yeppu By Kiyowo Hello Brightening

Ingredients:

Aqua, hydroxyethyl Cellulose, etyhl ascorbic acid, niacinamide, phenoxyethanol, alpha arbutin, lactic acid, fragrance parfum component and finished fragrance, Trimethyl pentanediol adipic acid Copolymer


Bahan aktif

etyhl ascorbic acid.

Salah satu jenis Vit C derivatif paling efektif dan stabil pada pH level 4-5,5 (mendekati pH kulit, sehingga tidak mengiritasi). Bisa larut air maupun minyak, sehingga bisa penetrasi lebih dalam ke kulit.
3 manfaat mejik vit C: strong antioksidan, skin-brightening, Collagen booster.
FYI: semua Vit C derivatif harus di konversi dulu agar menjadi aktif. (No wonder, jika efeknya tidak secepat Vit C murni)

niacinamide.

 Selain sebagai pencerah. Vit B3 juga memiliki kemampuan anti-inflamasi sehingga sangat berperan mengurangi inflamasi/kemerahan pada jerawat dan mencegah terbentuknya PIH (post-inflamatory hiperpigmentation)

alpha arbutin.

Disebut juga Hydroquinone β-D-glucopyranoside, yang adalah senyawa natural yang bersifat antioksidan dan kondang sebagai powerful skin Brightening. Senyawa ini berasal dari tanaman bear berry.
Disebut juga alternatif hydroquinone, sebab cara kerjanya dengan melepas hydroquinone dalam jumlah kecil dan secara bertahap sehingga lebih tolerable, dan aman untuk jangka panjang.

lactic acid.

Salah satu jenis AHA paling strong nomer 2 setelah glycolic acid. Namun, tetap butuh kadar tertentu agar memiliki kemampuan Exfoliasi. Jika konsentrasi rendah, dia berfungsi sebagai humektan, antioksidan, menjaga acid mantle kulit dan Microbiome. Sekaligus sebagai pH adjuster.


Bahan pelengkap

  • Aqua,
  • hydroxyethyl Cellulose. Pengental alami dan penstabil emulsi
  • phenoxyethanol. Pengawet
  • fragrance parfum component and finished fragrance.
  • Trimethyl pentanediol/adipic acid Copolymer. Menambah Kekentalan formula sekaligus Menciptakan efek time release untuk mengurangi efek iritasi. Serta efektif membantu penetrasi bahan aktif seperti: skin Lightening agen.

Kesimpulan

✔️Yeppu-Yeppu By Kiyowo Hello Brightening Serum mengandung 4 bahan aktif yang fokus untuk skin Brightening. 

✔️Tidak mengandung Tranexamic acid, yes. Tapi ethyl ascorbic acid, salah satu jenis Vit C turunan yang stabil, dan cukup efektif sebagai skin Brightening.

✔️Mengandung lactic acid yang selain baik untuk menjaga acid mantle, juga mengatur keasaman. Remember, alpha arbutin lebih stabil jika pH nya asam. Ethyl ascorbic acid pH nya juga asam, 4- 5,5. 

✔️Very simple Ingredients. Semua bahan bisa larut air (water-soluble), jadi nggak perlu pengemulsi.

✔️No alkohol
✔️No paraben

✔️Oil free non comedogenic
✔️Fungal acne safe.

✔️Harga terjangkau. Sudah BPOM


Post a Comment

18 Comments

  1. Awok alhamdulillah udah tidak jawa lagi udah jadi korea wkwkw kiwoyo become kiyowo:v

    ReplyDelete
  2. By Kiyowo tu Korea ya?
    Kirain Jepang😅

    ReplyDelete
  3. Kalo jepang tuh kawaii artinya comel/lucu kak😭😭

    ReplyDelete
  4. Wkkkk ..kalo Inggris sih masih mudeng dikit2, tapi kalo Jepang ama Korea, nyerah deh.....tapi meskipun nggak paham, aq tetep ngefans Nam Goong min, btw😎

    ReplyDelete
  5. Wkwk kak btw ethyl ascorbyc acid itu kan stabil terhadap cahaya dan udara mau ditarok disuhu ruang ga papa juga kan ya? Cuma dipake sebulan juga hihi #tanya lagi

    ReplyDelete
  6. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  7. Kak,cek ingredients night creamnya jug dong🥺Hello brightening 🙏

    ReplyDelete
  8. Bukanya nggak mau sih,
    Tapi Ingredients nya itu nyarinya susaaah...ampuuun😭🙏🙏🙏

    ReplyDelete
  9. Toner nya ada alkoholnya, dan di aku muka jd panas merah pdhal sabun dan krim siang malam ny bagus bngt

    ReplyDelete
  10. Iya betul..ada alkoholnya...

    Oiya, bisa di share Ingredients list nya nggak? Yang night dan day Cream nya...
    Difoto, trus kirim ke email q...🙏🙏☺️

    ReplyDelete
  11. Kenapa toner ya mengadung alkohol, apakah itu aman untuk wajah?

    ReplyDelete
  12. Iya buat bantu membersihkan kulit yang belum tuntas oleh FW. Biar lebih seger aja... alkohol kan bisa buat astringent (meringkas pori-pori)

    Aman kok, asal kulit nya nggak sensitif sama alkohol.
    Dan yang terpenting lagi, kalo bisa imbangi juga dengan Moisturizer untuk mengembalikan kelembapan alami kulit...untuk meminimalisir efek alkohol nya...

    ReplyDelete
  13. Meski ph-nya asam bisa dipakai setelah exfo KK?

    ReplyDelete
  14. Iya seharusnya bisa, cuman nanti biasanya ada efek kayak cekit-cekit...

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏