Cek Ingredients Iniskin Day Cream

Iniskin Day Cream adalah pelembap wajah yang membantu mencerahkan kulit kusam dan bekas jerawat, mencegah munculnya flek hitam pada wajah sekaligus melindungi kulit dari sinar matahari, membantu menjaga kulit agar tetap lembab dan halus sehingga kulit terlihat lebih sehat.

Iniskin Day Cream. Sumber: shopee


Cek harga? 47K. 10gr


Penjelasan Ingredients Iniskin Day Cream

Ingredients:

Aqua, cyclopentasiloxane, octyl Salicylate, glyseryl stearate, glyserine, stearic acid, cetearyl alcohol, c12-15 Alkyl benzoate, dimethicone, titanium dioxide, niacinamide, glyserine, phenoxyethanol, octyl methoxycinnamate, peg-100 stearate, carbomer, polyacrylamide, c12-14 isoparaffin, laureth 7, glycyrrhiza glabra extract, Sodium hydroxide, allantoin, Zinc oxide, collagen, parfum


Bahan aktif

niacinamide.

Ingredients superstar. Bermanfaat mencerahkan kulit, memicu sintetis ceramide. Anti inflamasi. Sebum regulator, menyamarkan pori-pori, anti acne, anti aging.

glycyrrhiza glabra extract.

Ektrak akar manis. Populer sebagai bahan pencerah yang aman. Mengandung senyawa utama glabridin (skin-lightening agen) dan glycyrrhizin (anti-inflamatory agen).

allantoin.

Senyawa natural yang bermanfaat untuk menenangkan kulit iritasi, sensitif, membantu meredakan kemerahan. Serta membantu proses pemulihan luka.

collagen.

Memiliki molekul yang besar, mampu mengikat air dan kelembapan dengan powerfull. Sehingga berfungsi sebagai amazing humektan yaitu mengikat kadar air dan menahan kelembapan di lapisan kulit, sehingga kulit tampak lembap, plump, dan elastis.


Agen Sunscreen

octyl Salicylate.

Agen Sunscreen kimiawi, UVB absorber. Perlindunganya lemah tapi dia sangat foto-stabil dan dapat membantu menstabilkan agen Sunscreen yang tidak tidak foto stabil seperti avobenzone dan octinoxate.

titanium dioxide.

Mineral Sunscreen/Sunscreen fisik. Broad Spectrum. Lebih aman dan foto stabil. Tidak cosmetically ellegant. Memiliki properti oil absorbent/agen mattifier.

octyl methoxycinnamate.

UVB absorber. Sunscreen generasi lama. Tidak foto stabil alias mudah rusak/berkurang efikasi nya setelah terpapar matahari langsung. Tapi dia cosmetically ellegant, dan sangat populer.

Zinc oxide.

Agen Sunscreen fisik/mineral. Broad Spectrum. Bekerja dengan cara memantulkan sinar UV seperti cermin. Paling stabil dan paling aman. Namun tidak mudah diformukasikan dan tidak cosmetically ellegant. Kadang menimbulkan white cast. Memiliki properti anti inflamasi, anti bakteri, dan oil absorbent


Bahan pelengkap

  • Aqua,
  • cyclopentasiloxane. silikon volatil. Mudah menguap. Berfungsi sebagai Emollient dan slip agen
  • glyseryl stearate. Pengemulsi. Emollient
  • glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • stearic acid. Asam lemak. Emollient. Menambah Kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi
  • cetearyl alcohol. Alkohol lemak. Menambah Kekentalan formula, bersifat Emollient, dan penstabil emulsi
  • c12-15 Alkyl benzoate. Emollient yang ringan. Membantu melarutkan agen Sunscreen sekaligus preservatives booster
  • dimethicone. Silikon. Emollient semi oklusif. Artinya bisa mengunci kelembapan tapi kulit masih bisa bernafas. Melapisi kulit agar terasa halus dan licin. serta memberi efek wrinkle-filler sementara
  • glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • phenoxyethanol. Pengawet
  • peg-100 stearate. Pengemulsi. Emollient
  • carbomer. Sinthetic thickener/Gelling agen Menambah Kekentalan formula
  • polyacrylamide. Sinthetic thickener, menambah Kekentalan formula
  • c12-14 isoparaffin. Pelarut
  • laureth 7. Pengemulsi
  • Sodium hydroxide. pH adjuster. Bersifat basa
  • parfum

Kesimpulan

✔️Iniskin Day Cream mengandung 4 bahan aktif kombinasi skin brightening dan moisturizing

✔️Dilengkapi dengan 4 agen Sunscreen: 2 kimiawi + 2 fisik (hybrid) tapi tidak tertera nilai SPF dan PA nya.

✔️No alkohol
✔️No Paraben
✔️Oil free.

❗Ada potensi komedogenik rating rendah sedang: 

  • stearic acid (2),
  • cetearyl alcohol (2), 
  • dimethicone (1), 
  • peg 100 stearate (1)
Bisa diimbangi dengan rutin double cleanse sebelum tidur dan exfo 2-3x seminggu

❗Nggak Fungal acne safe. Ada stearic acid, glyseryl stearate, peg-100 stearate.

❗Katanya no Silicone, tapi masih mengandung 2 Silicone. Yaitu: cyclopentasiloxane dan dimethicone.
✔️Sudah BPOM dan diklaim aman untuk bumil busui.

Teksturnya seperti ini👇

Tekstur Iniskin Day Cream. Sumber: shopee





Post a Comment

2 Comments

  1. ka ingrediants iniskin yang night creamnya

    ReplyDelete
  2. Iya udah. Scroll aja ke bawah...masih ada di list postingan terbaru☺️

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏