[Update] Somethinc 2% Salicylic Acid Liquid Perfector

Sudah aku update ya, Gaes. Bisa langsung scroll ke bawah👇


2% BHA Salicylic Acid Liquid Perfector

​​Acne Treatment Solution

Somethinc 2% salicylic acid serum

Serum dengan dosis inti Salicylic Acid yang efektif untuk 4x Action Acne Combat & mengatasi komedo membandel dengan mengeksfoliasi serta membersihkan pori-pori yang tersumbat. Diformulasikan dengan Maclura Cochinchinensis Leaf Prenylflavonoids yang mampu meminimalisir bakteri & minyak berlebih pada kulit. Serum ini juga disempurnakan dengan Natural Soother yang menjaga kulit tetap terhidrasi sehingga bisa digunakan sehari-hari.

#SKINSOLVER

Cek harga? 119K. 20ml


Penjelasan Ingredients Somethinc 2% BHA Salicylic Acid serum

Ingredients:

Water, Propanediol, Cocamidopropyl Dimethylamine, Salicylic Acid, Pentylene Glycol, Glycerin, Panthenol, Sodium PCA, 1,2-Hexanediol, C12-14 Pareth-12, Hydroxyethylcellulose, Caprylyl Glycol, Eclipta Prostrata Extract, Coccinia Indica Fruit Extract, Sodium Hydroxide, Ethylhexylglycerin, Sodium Citrate, Poria Cocos Extract, Phragmites Communis Extract, Citric Acid, Maclura Cochinchinensis Leaf Prenylflavonoids, Sodium benzoate, Sodium Phytate, Disodium Phosphate, Polysorbate 60, Sodium Phosphate, Tocopherol.


Bahan Aktif

Salicylic Acid.

BHA. Bersifat exfoliant, bekerja dengan cara meresap ke dalam kulit dan membuka sumbatan pori, mengangkat kotoran, oil control, anti inflamasi dan anti bakteri. Populer dalam produk anti acne dan oily skin.

Panthenol.

Pro Vit B5. Skin-moisturizing, bersifat humektan. Anti-inflamasi. Meminimalisir iritasi yang disebabkan oleh Ingredients lain (Fragrance, alkohol, pengawet, dst). Mempercepat kesembuhan luka.

Sodium PCA.

PCA (Pyrollidone carboxylic Acid) merupakan skin-identical yang juga hadir secara alami di kulit kita. Fungsinya sebagai great moisturizer dan membantu kulit mempertahankan kadar air

Eclipta Prostrata Extract.

Ekstrak bunga false Daisy (masih satu family dengan bunga matahari). Mengandung komponen luteolin (potent antioksidan) dan wedelolactone (antibakteri). Bersifat anti inflamasi, skin-moisturizing, dan skin-calming. Baik untuk merawat kulit berjerawat dan menenangkan kulit iritasi dan sensitif.

Coccinia Indica Fruit Extract.

Ekstrak timun merah/kemarungan. Mengandung antioksidan, Vit A, antioksidan flavonoid, Saponin, dan terpenoids yang dapat menetralisir radikal bebas. Juga bersifat anti-inflamasi.

Poria Cocos Extract.

a.k.a Hoelen/ Fu Ling, sejenis mushroom/jamur. Kaya akan polysaccharides (pachyman), triterpenoid, dan antioksidan. Memiliki properti anti inflamasi, skin Soothing, mengurangi redness, mengurangi puffines (mata sembap), dan ideal untuk kulit iritasi, sensitif, dan atopik

Phragmites Communis Extract.

Ekstrak Reed Grass. Mengandung komponen aktif: Beta sitosterol, alpha cinnamic acid, hydroxycinnamic acid, methyl gallate. Memiliki properti antioksidan, anti inflamasi, dan skin brightening (dengan menghambat aktivitas tyrosinase)

Maclura Cochinchinensis Leaf Prenylflavonoids.

Adalah senyawa Antioksidan yang di-extracts dari Maclura Cochinchinensis. Memiliki properti inflamasi dan melindungi kulit dari polusi. Memiliki trade name: SEBOCLEAR™-MP, yang diklaim dapat mengurangi tanda-tanda jerawat hingga 41% sekaligus menjaga keseimbangan Microbiome kulit.
#bahan ini lumayan susah dicari keterangan nya di google...😅

Tocopherol.

Vit E murni. Lebih mudah meresap ke dalam kulit. Antioksidan. Skin moisturizing. Melindungi kulit dari efek buruk sinar UVB


Bahan pelengkap

  • Water,
  • Propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan
  • Cocamidopropyl Dimethylamine. Pengemulsi sekaligus agen surfaktan/cleansing agen.
  • Pentylene Glycol. Pelarut. Preservatives booster
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • 1,2-Hexanediol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan
  • C12-14 Pareth-12. Pengemulsi
  • Hydroxyethylcellulose. Pengental alami
  • Caprylyl Glycol. Preservatives booster. Emollient
  • Sodium Hydroxide. pH adjuster. Bersifat basa
  • Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan
  • Sodium Citrate. Bentuk garam dari citric acid. pH adjuster.
  • Citric Acid. pH adjuster. Bersifat basa.
  • Sodium benzoate. Pengawet
  • Sodium Phytate. Chelating agen untuk menetralisir ion logam
  • Disodium Phosphate. Buffering. Stabilizer.
  • Polysorbate 60. Pengemulsi
  • Sodium Phosphate. pH adjuster/buffering. Bersifat asam.
  • Tocopherol. Vit E. Antioksidan. Membantu mencegah formula teroksidasi


Kesimpulan

✔️ Somethinc 2% Salicylic Acid mengandung total 8 bahan aktif yang fokus untuk mengatasi kulit oilyacne prone, bruntusankomedo white head dan black head.

✔️Mengandung curcylic ™ 40 (salicylic acid + Cocamidopropyl Dimethylamine), yaitu Salicylic Acid new formula yang telah dipatenkan, dan diklaim lebih aman, lebih efektif dan non irritant. Water soluble/larut air dan stabil.

✔️Mengandung SyriCalm™ CLR (poria Cocos + phragmites) yang diklaim memiliki efek Soothing, calming, efektif mengurangi kemerahan, iritasi, mengurangi sensitivitas kulit, membantu kulit agar bisa bertahan terhadap faktor pemicu stress pada kulit.

✔️ Diklaim untuk semua jenis kulit. Aman untuk kulit sensitif dan kering. Karena serum ini  tidak membuat kulit kering menjadi semakin kering.

✔️Ideal untuk PM Routine. Boleh dipakai untuk daily used. Jika kondisi telah membaik, bisa dikurangi frekuensi nya.

✔️Boleh digunakan mulai usia 11th, tapi kata website Somethinc, lebih direkomendasikan mulai 17th ke atas. Bisa di cek sendiri di FAQ website Somethinc.

✔️pH: 3,5-4

✔️No alcohol
✔️No fragrance
✔️No paraben
✔️Oil free non comedogenic

❗Jangan di layer dengan retinol, Vit C dosis tinggi, produk Exfo, atau produk yang mengandung AHA, BHA...

❗Nggak Fungal acne safe. Ada polysorbate 20.

❗Beri jeda 15 menit jika ingin menggunakan produk dengan kandungan Niacinamide (karena pH serum ini cenderung asam)



Update formula Woii 

Si update formula ini kemasanya masih sama, ke-pink-pink-an. Judulnya aja yang berubah, dulunya Somethinc salicylic acid 2% liquid perfector, sekarang berubah jadi Somethinc BHA 2% Salicylic acid Acne Treatment Serum. Jadi, masih memakai salicylic acid 2%, Gaes. Cuman dia diklaim lebih gentle lagi dan aman untuk kulit sensitif. Tekstur nya diklaim lebih ringan, Watery tekstur, dan minim berbusa. Overall Ingredients nya juga lebih Simple dibanding formula lama.

Simak kuy..


Ingredients Somethinc BHA 2% Salicylic Acid Acne Treatment Serum 

Komposisi: Aqua, Acacia Senegal Gum, Pentylene Glycol, Salicylic Acid, Trehalose, Polyglyceryl-4 Caprate, 2-HexanedioL, Butylene Glycol, Benzotriazolyl Dodecyl P-cresol, Disodium EDTA, Hydroxyethylcellulose, Triethanolamine, Ethylhexylglycerin, Hydrolyzed Algin, CI 19140, Phragmites Kharka Extract, Poria Cocos Extract, CI 17200, Phenoxyethanol, Zinc Sulfate.



Key Ingredients 

Salicylic Acid, 

Memiliki kemampuan eksfoliasi dengan cara menembus lapisan kulit dan membersihkan pori-pori dari dalam, serta bersifat keratolitik, yaitu mengikis sel kulit mati dan keratin yang menumpuk. Merupakan Gold Standart Ingredients untuk menangani masalah kulit seperti: blackhead, acne, inflamasi, dan wajah berminyak

Trehalose.

Sejenis gula alami yang bisa ditemukan pada tanaman. Memiliki kemampuan water-binding yang dapat menahan kelembapan kulit lebih lama. Salah satu tanaman yang mengandung trehalose adalah kaktus.

Hydrolyzed Algin, 

Adalah algin terhidrolisis (molekulnya telah dipecah menjadi ukuran yang berbeda-beda). Diklaim mampu mengurangi produksi sebum hingga 57% dalam 28 hari

 Phragmites Kharka Extract, 

Ekstrak Reed Grass. Mengandung komponen aktif: Beta sitosterol, alpha cinnamocnacid, hydroxycinnamic acid, methyl gallate. Memiliki properti antioksidan, anti inflamasi, dan skin brightening (dengan menghambat aktivitas tyrosinase)

Poria Cocos Extract.

a.k.a Hoelen/ Fu Ling, sejenis mushroom/jamur. Kaya akan polysaccharides (pachyman), triterpenoid, dan antioksidan. Memiliki properti anti inflamasi, skin Soothing, mengurangi redness, mengurangi puffines (mata sembap), dan ideal untuk kulit iritasi, sensitif, dan atopik.

Zinc Sulfate.

Bersifat oil control dan astringent, juga memiliki properti anti bakteri. Baik untuk merawat kulit oily acne prone.



Bahan pelengkap 

  • Aqua
  • Acacia Senegal Gum. Pengental alami. 
  • Pentylene Glycol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan. 
  • Polyglyceryl-4 Caprate. Pengemulsi . 
  • 2-HexanedioL. Pelarut. Preservatives. Humektan.
  •  Butylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. 
  • Benzotriazolyl Dodecyl P-cresol. UV filter untuk melindungi formula agar tidak mudah terdegradasi oleh paparan cahaya 
  • Disodium EDTA. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula. 
  • Hydroxyethylcellulose. Pengental alami. penstabil emulsi 
  • Triethanolamine. pH adjuster. Bersifat basa. 
  • Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan. 
  • CI 19140. Pewarna sintetis kuning yellow 5 lake.
  •  CI 17200. Pewarna sintetis merah red 33 lake. 
  • Phenoxyethanol. Pengawet.



Kesimpulan 

✔️ Somethinc BHA salicylic acid Acne Treatment Serum mengandung 6 key Ingredients yang membantu merawat kulit berjerawat, komedo, bruntusan, dan berminyak.

✔️Dengan Ingredients utama: salicylic acid 2%.

✔️Ditambah ada hydrolyzed algin + Zinc Sulfate yang membantu mengontrol minyak.

✔️Mengandung SyriCalm™ CLR (mix dari phragmites Karka + poria Cocos) yang diklaim memiliki efek Soothing, calming, efektif mengurangi kemerahan, iritasi, mengurangi sensitivitas kulit, membantu kulit agar lebih kuat menghadapi ujian bisa dealing with external stressor.

✔️Katanya sekarang udah nggak berbusa. Emang yang dulu berbusa ya? Hemm. Mungkin karena formula lama ada surfaktan  nya: Cocamidopropyl Dimethylamine. Wallohualam 🙏

✔️Untuk am-pm routine 

✔️No alcohol

✔️No fragrance

✔️No Paraben

✔️Oil free. Non comedogenic

✔️Fungal acne safe. Formula lama nggak safe.

✔️pH nya jadi 5-6. Naik, Gaes. Nggak terlalu asam dan mendekati kulit. Jadi boleh ini kalo misal mau dikombinasikan dengan niacinamide, tanpa harus jeda-jeda dulu.👍

❗ Tetap Hati-hati dilayer dengan vit C dosis tinggi, retinol, atau AHA BHA. Kalo mau cari aman, lebih baik jangan.

✔️ Seharusnya aman untuk bumil busui, karena salicylic acid nya nggak lebih dari 2%.

✔️Ideal untuk kulit berminyak, jerawat, bruntusan, komedoan.

✔️Diklaim Aman untuk kulit sensitif 

✔️Aman digunakan mulai usia 11th

✔️Cek harga? 119k. 20ml | beli di Official Store

Post a Comment

18 Comments

  1. ka mau nny aku kan pake sleeping mask garnier yg kuning bisa kah??? kebenran g pake toner krna blm nemu yg pas

    ReplyDelete
  2. Iya harusnya bisa...apalagi kalo kulitnya juga cocok...^^

    ReplyDelete
  3. Ini bisa dilayer sama yg serum diamond itu ga kak?

    ReplyDelete
  4. Ka, review update-an serum ini dong

    ReplyDelete
  5. Postingan diatas sudah aq update ya, bisa dibaca ulang😉

    ReplyDelete
  6. Berarti yang update ini udah fungal acne safe ya, ka? Dipakenya 3 kali seminggu ya?

    ReplyDelete
  7. Yups, Fungal acne safe. Boleh dipakai 2x sehari atau sesuai kebutuhan

    ReplyDelete
  8. Buat pemula baiknya digunakan 2 kali seminggu atau menyesuaikan dengan petunjuk yang tertera di kemasannya, ka, daily pagi sama malem?

    ReplyDelete
  9. Untuk pemula, paling baik emang secara bertahap sih,, misal 2-3x seminggu di Minggu pertama, Minggu ke 2, 4x, dan seterusnya sampe akhirnya bisa dipakai 2x sehari

    ReplyDelete
  10. Pemakaiannya abis toner skintific yang soothing terus dijeda berapa menit untuk ke step moisnya, ka?

    ReplyDelete
  11. Skintific Soothing toner ke Moist nggak perlu di jeda, kandungan nya non-Actives formula, jadi bebas layer-layer tanpa dijeda dulu, asalkan sudah benar-benar meresap

    ReplyDelete
  12. Aku pake mois Azarine yang Oil Free Brightening, ka. Sebelumnya pake mois Skintific yang biru. Awal nyampek pemakaian ketiga jar cocok, eh pas yang keempat malah muncul banyak beruntusan, minyak, terus ada juga jerawat. Jar keempat masih penuh aku hentiin. Sekarang pake Azarine mulai membaik, ka

    ReplyDelete
  13. Oh kalo moist azarine juga gpp kok itu, kandungan niacinamide nya dikit banget, kemungkinan 0 koma sekian hingga 1% ...

    ReplyDelete
  14. Ka kalo pake serum ini perlu dikasih waktu enggak bisa ke step selanjutnya? Misal abis make serum BHA dikasih waktu 10 menit abis itu pake moisturizer

    ReplyDelete
  15. Nggak perlu kek nya...
    Yang penting pastikan serum nya udah meresap dulu dengan baik 😉

    ReplyDelete
  16. Ka, ini kan termasuk eskfoliasi, berarti cara pemakaiannya pas kulit bener-bener kering ya abis cuci muka pake face wash?

    ReplyDelete
  17. Nggak harus sampe benar2 kering ..
    1/2 basah juga boleh kok,, 😉

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏