Review YOU Dazzling Up Day Cream SPF 20 PA+

Sebenarnya saya cukup was-was bakal panen komedo, karena sejak awal saya sadar YOU Dazzling Up Day Cream mengandung potensi komedogenik. Well. Komedo

Hi Gaes, saya mau review You Dazzling Up Day Cream. Udah lama nggak review produk.🤭

Alasan

Pertama: Karena cuma belanja di alfamart terdekat, jadi pilihanya terbatas. 

Kedua: Penasaran dengan Tranexamic acid. Saya akui saya cukup antusias dengan bahan pencerah, bukan karena pingin kulit nya putih, tapi sekedar untuk mempertahankan warna kulit. Yep, kulit saya mudah menggelap dan rentan kena flek. Murni faktor genetis, Gaes. Jadi, saya selalu cari skincare yang, minimal, ada bahan pencerah nya...xixixixi.

Akhirnya: saya pilih YOU Dazzling Up Day Cream 😅


Pekejing

Kemasan tube, imut, tutup flip top. Di dalem di lengkapi dengan seal which is Higienis.
Saya pribadi nggak bucin pekejing. Lebih consern sama Ingredients nya. ✌️

Pekejing You Dazzling Up Day Cream. Dokumen: skincapedia

Aroma

Err....ragi...?? Yes. Saya yakin ini aroma ragi. Kayak bau fermipan.☺️


Tekstur

Cream lembut tapi...agak encer? Mudah diratakan. Ada efek tone up. Glowing finished.
Mon Maaf gambar nya burik. Sengaja di kompres biar loading cepet😁

Kesan pertama: Pakai kebanyakan, awalnya keliatan kek topeng. Tapi lama-lama nyatu juga. Cuman, di kulit yang ada bekas bopeng, tekstur nggak rata, dry patches, pori-pori gede, bakal white cast di situ, Gaes. Dan berasa "sumuk" gitu kulitnya...

Selanjutnya: Saya akali dengan pakai tipis-tipis saja. Supaya lebih natural, dan ringan hasilnya.
Saya nggak begitu suka efek Glowing, karena kulit saya pori-pori gede, dan suka berkeringat, efeknya lama-lama bikin kusam. 

Jadi, selalu saya tap-tap dengan bedak tabur untuk menghilangkan kilap nya...hasilnya cukup bagus...👍

Kiri: bare face. Tengah: You Dazzling Up. Kanan: With loose powder.


Bagaimana urutan pakai nya?

Face wash ---- toner ---- sunscreen ---- You Dazzling Up Day Cream

Yups. saya selalu mengoles Sunscreen dulu sebelum day Cream

Lo? Kok Sunscreen dulu?

Sebab, Sunscreen saya kimiawi.  Sementara Day Cream ini mengandung titanium dioxide dan Zinc oxide. Jika saya mengaplikasikan day Cream dulu, ke-dua bahan tersebut akan menghalangi penyerapan Sunscreen kimiawi nya. 

Nah, kalo Sunscreen dulu, titanium dan Zinc oxide di day Cream ini, justru akan membantu memproteksi agen Sunscreen kimiawi agar tidak mudah rusak kena paparan sinar UV. Jadi Double perlindungan,✌️

Yuk lanjut bahas Ingredients....


Penjelasan Ingredients YOU Dazzling Up Day Cream

Ingredients:

Water, Isopropyl palmitate, glyserine, Propylene Glycol, ethylhexyl methoxycinnamate, titanium dioxide, cetearyl alcohol, Zinc oxide, Steareth-2, steareth-21, tridecyl trimellitate, dimethicone, xanthan gum, niacinamide, saccaromyces/rice ferment Filtrate, Propylene Glycol, phenoxyethanol, ethylhexylglycerin, Tranexamic acid, phenoxyethanol, ammonium acryloyldimethyl taurate/vp Copolymer, methylparaben, propyl paraben, aroma,


Bahan Aktif

niacinamide.

Vit B3. Selain sebagai agen pencerah, Fungsinya banyak sekali, mulai dari memperkuat skin-barrier, moisturizer, mengontrol sebum, anti-acne, meminimalisir ukuran pori-pori. dsb.

saccaromyces/rice ferment Filtrate.

Mengandung antioksidan, asam organic, asam amino, vitamin, mineral dan enzym.
Bermanfaat untuk skin-brightening, membantu proses regenerasi sel, memiliki efek antiaging, dan menjaga ekosistem Microbiome kulit.

Tranexamic acid,

Skin-lightening generasi baru (new-comer). Biasa digunakan untuk treatment dark spot seperti melasma (flek yang disebabkan oleh hormon kehamilan) dan noda bekas luka/jerawat yang membandel atau PIH. 

Bekerja dengan dua cara: 

  • pertama, menghambat enzym tyrosinase memproduksi melanin. 
  • Ke-dua memblokir transfer melanosome dari melanosit (sel penghasil pigmen) menuju ke permukaan kulit (keratinosit). Jadi Setelah disintesis, melanin disimpan di organel khusus yang disebut melanosom yang dapat diangkut ke keratinosit terdekat untuk memicu pigmentasi. Nah, kalo transfer melanosome ini di blokir, pigmen nya tidak jadi muncul di permukaan kulit.
Tranexamic acid juga memiliki kemampuan anti inflamasi dan mengurangi sensitivitas kulit terhadap UV. Sehingga aman digunakan bahkan untuk ibu hamil. 

#Mantab kan? Makanya saya penasaran☺️


Agen Sunscreen

ethylhexyl methoxycinnamate.

UVB absorber. Sunscreen generasi lama. Tidak photostable: 35 menit terpapar matahari, berkurang 10%. Tapi dia cosmetically ellegant, dan sangat populer.

titanium dioxide.

Mineral Sunscreen/Sunscreen fisik. Broad Spectrum. Lebih aman dan foto stabil. Tidak cosmetically ellegant. Memiliki properti oil absorbent/agen mattifier.

Zinc oxide.

Juga agen Sunscreen fisik/mineral. Bekerja dengan cara memantulkan sinar UV seperti cermin. Paling stabil dan paling aman. Namun tidak mudah diformukasikan dan tidak cosmetically ellegant. Kadang menimbulkan white cast. Memiliki properti anti inflamasi, anti bakteri, dan oil absorbent.


Bahan pelengkap

  • Water,
  • Isopropyl palmitate. Gabungan dari isopropyl alcohol dan palmitic acid. Befungsi sebagai Emollient dan slip agent
  • glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • Propylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan
  • cetearyl alcohol. Lemak alkohol. Berfungsi sebagai Emollient. Menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi.
  • Steareth-2. Pengemulsi
  • steareth-21. Pengemulsi
  • tridecyl trimellitate. Berupa thick liquid emollient. Membantu formula agar mudah diratakan sekaligus memiliki efek soft.
  • dimethicone. Silikon. Emollient semi oklusif. Artinya bisa mengunci kelembapan tapi kulit masih bisa bernafas. Melapisi kulit agar terasa halus dan licin. serta memberi efek wrinkle-filler sementara.
  • xanthan gum. Pengental alami
  • Propylene Glycol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan
  • phenoxyethanol. Pengawet
  • ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan
  • phenoxyethanol. Pengawet
  • ammonium acryloyldimethyl taurate/vp Copolymer. Pengental sintetis
  • methylparaben. Pengawet
  • propyl paraben. Pengawet
  • aroma.

Kesimpulan

✔️Mengandung 3 bahan aktif kombinasi skin brightening, Nourishing, dan anti inflamasi.

✔️Dilengkapi dengan 3 agen Sunscreen, hybrid.

  • Spf 20 = dapat melindungi UVB 95-97%. 
  • PA+ = low UVA Protection. Dapat melindungi kulit dari UVA setidaknya 2-4x lebih lama daripada tidak pakai sunscreen.

✔️No alkohol
✔️Oil free.

❗Mengandung potensi komedogenik.

  • Isopropyl palmitate (4), 
  • cetearyl alcohol (2), 
  • Zinc oxide (1),
  • dimethicone (1),
  • Steareth-2 (2)

❗Nggak Fungal acne safe. Ada Isopropyl palmitate


Bagaimana Efeknya?

Jadi setelah kurang lebih 3 Minggu pemakaian,
tidak ada efek negatif yang berarti.

Sebenarnya saya cukup was-was bakal panen komedo, karena sejak awal saya sadar YOU Dazzling Up Day Cream mengandung potensi komedogenik.

Well. Komedo tetep ada sih. Tapi normal-normal saja, kek biasanya. Nggak sampai panen. ✔️

Tentu saja, karna saya imbangi dengan rutin exfolliasi juga, Gaes. ✌️Dan saya exfo-nya cuma pake facial Wardah White Secret doang, yang ada AHA BHA-nya.

Sejauh ini, dia tidak menimbulkan jerawat.✔️

Tidak menimbulkan rasa perih, kemerahan, atau iritasi.✔️


Repurchase?

Ehmm...kemungkinan enggak, kurang suka efek tone up Glowing finished nya, kadang kalo pake kebanyakan, jadi white cast dan agak "sumuk".

Kalo kulit nya mulus, rata, nggak ada bopeng nya, mungkin jadi makin flawless hasilnya...👍☺️



 

6 comments

  1. Hai kak, boleh review Y.O.U dazzling glow up clear toner?
  2. Sudah aq bahas kok, disearch aja lewat kaca pembesar di pojok kanan atas...

    https://gonaturalcare.blogspot.com/2023/01/you-dazzle-up-glow-up-clear-toner.html
  3. Hai kak ...kalo sunscreennya tipe hybrid trs day creamnya ada titanium dioxide, gmna urutannya? Terima kasih
  4. Kalo aq pribadi menyesuaikan tekstur nya, gunakan yang lebih ringan dulu baru ditimpuk dengan produk dengan tekstur yang lebih Creamy atau lebih padat..
  5. Terima kasih kak
  6. Hallo kak,boleh request review yang night cream nya gak?
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏
Developed by Jago Desain