Rekomendasi Basic Skincare Non-comedogenic

Basic skincare adalah rangkaian skincare sederhana untuk kebutuhan kulit. 
Basic skincare sendiri ada dua pendapat:
  1. Hanya terdiri dari 3 rangkaian, yaitu: membersihkan, melembapkan, dan melindungi.
  2. Terdiri dari 4 rangakaian, yaitu: Cleansing, Toning, Moisturizing, Protecting, atau yang kita sebut CTMP.
Mau pilih yang 1 atau dua, sah-sah saja, selama udah sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh kulit. 


Oya, kalian bisa baca sendiri artikel yang bagus tentang basic skincare di beauty blog nya mbak Jessica Alicia.

Nah, kali ini skincapedia mau merekomendasikan basic skincare yang non-comedogenic.

Step 1: Cleansing

1.Pond's Bright Beauty Collagen Whip Foam

Bahan aktif: niacinamide, hydrolyzed collagen, rose extract, rose oil
  • Pembersih soap-formula
  • No alkohol
  • No Paraben 
  • No SLS/SLES
  • Harga? 20K-50ml

2. Wardah Crystal Secret Foaming Cleanser

Bahan Aktif: sodium pca, Gluconolactone (PHA), billberry, sugar cane, Orange, lemon, Vit E, edelweiss, sugar maple.
  • Non-soap dengan SLES
  • No alkohol
  • No Paraben
  • pH balance
  • Harga. 33K. 100ml

3. Wardah Hydra Rose Gel to Foam Cleanser.

Bahan aktif: sodium PCA, Brassica Campertis seed oil, saccharide isomerate, rose extract.
  • Pembersih non-soap formula, dengan SLES
  • Bertekstur Gel lembut, busa tidak terlalu banyak, tidak meninggalkan kesan licin
  • No alkohol
  • No Paraben
  • pH balance
  • Harga: 30-40K. 100ml

4. Somethinc Low pH Gentle Jelly Cleanser.

Bahan aktif: cica water, Tea tree oil, peppermint oil, Mugwort, quilaja, Japanese Mugwort.
  • Non-soap formula, 
  • low pH=5-6, 
  • no alcohol, 
  • no fragrance, 
  • no Paraben, 
  • natural preservatives, 
  • no SLS/SLES
  • Harga. 99K.100ml

5. Trueve Gentle Low pH Facial Cleanser

Bahan Aktif: Mugwort, Chamomile, cica, niacinamide, ceramide, saccaromyces ferment Filtrate, agarikon, Rosemary, scutellaria baicalensis, green Tea, Japanese knotweed, salicylic acid.
  • Non-soap formula, 
  • Simple bahan pelengkap, 
  • low pH: 5-6, 
  • no alkohol, 
  • no Paraben, 
  • no SLS/SLES
  • Harga?109K. 100ml

6. Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel

Bahan Aktif: sea buckthorn, Houttuynia Cordata, panthenol, sodium pca, licorice, allantoin, capsicum annum, daucus carota
  • Non-soap formula
  • Busa tidak terlalu banyak
  • Non alcohol
  • No Paraben
  • No fragrance
  • No SLS/SLES
  • pH: 5,2-5,5
  • Non drying formula
  • Harga. 77K. 100ml

🖍️Note: Jika pembersih di atas belum cukup membersihkan, bisa ditambahkan micellar water ke dalam rangkaian untuk Double cleanse.

Oya, untuk produk face wash, saya rasa tidak berlaku comedogenic rating. Simply karena dia produk bilas, yang cuma nempel paling lama 60 detik. 

Nah, Produk dengan soap formula biasanya mengandung asam lemak seperti lauric acid, myristic acid, stearic acid, atau bahkan oil, which is komedogenik semua. 

Tapi, hey.....!! Mereka udah bereaksi dengan potassium hydroxide/ soda api (reaksi saponifikasi). So, para asam lemak ini wujudnya udah bukan asam lemak lagi, tapi udah berubah secara kimiawi menjadi sabun. Mereka ikut terbilas air, nggak akan mengendap di kulit, apalagi menyumbat pori. Make sense, nggak?

Jadi bukan karena sabun nya yang menimbulkan komedo, tapi bisa jadi sabun-nya tidak cukup membersihkan sehingga tidak mampu mencegah terbentuknya komedo. 

Atau dengan kata lain, dia masih meninggalkan sisa-sisa make up/skincare, kotoran, ditambah lagi adanya sel kulit mati, yang pada akhirnya terakumulasi menjadi komedo. CMMIW 🙏


Step 2: Toning

1. Wardah Lightening Toner.

Bahan aktif: glycolic acid, niacinamide, Vit E, ulva lactuca extract, Licorice.
  • Oil free non-comedogenic, 
  • no alkohol, 
  • no Paraben, 
  • pH balance, 
  • harga 20k. 125ml

2. Emina Skin Buddy Toner

Bahan Aktif: aloevera, sodium hyaluronate, Celendula, Chamomile.
  • Oil free non comedogenic, 
  • no alkohol, 
  • no Paraben, 
  • Harga 26K. 100ml

3. Madam Gie Revitalizing Toner (Forever Youth Collagen)

Bahan aktif: niacinamide, swiflet nest extract, trehalose, hydrolyzed collagen, cica, Japanese knotweed, euglena gracilis polysaccharides, scutellaria baicalensis, greentea, Licorice, Chamomile, Rosemary.
  • No alkohol, 
  • no paraben, 
  • oil free non comedogenic, 
  • harga 28K. 100ml

4. Hadalabo Ultimate Moisturizing Lotion

Bahan Aktif: sodium hyaluronate, hydrolized hyaluronic acid, sodium acetylated hyaluronate.
  • No alkohol
  • No fragrance
  • Fungal acne safe
  • Oil free non comedogenic
  • Harga. 48K. 100ml

5. Azloe Centella Soothing toner

Bahan Aktif: aloevera water, extract Daisy, niacinamide, cica, dipotassium glycyrrhizate, sodium hyaluronate.
  • Oil free non comedogenic, 
  • no alkohol,
  • no fragrance, 
  • no Paraben, 
  • Fungal acne safe. 
  • Harga . 80K. 100ml

6. Everwhite Hydrating Essence toner

Bahan Aktif: Galactomyces, niacinamide, panthenol, allantoin, sodium hyaluronate, fomes officinalis, hexamidine
  • Oil free non comedogenic,
  • no alcohol, 
  • no Paraben, 
  • harga. 90k.100ml

7. Pratista Hyalu Hydrating Toner

Bahan Aktif: Sodium hyaluronate, aloevera, panthenol, cica, portulaca oleracea, Vit C (sodium ascorbyl phosphate), Licorice.
  • No alkohol
  • No Paraben
  • Oil free non-comedogenic
  • Harga. 100k. 100ml

8. Benton Aloe BHA Skin Toner

Bahan Aktif: aloevera water, sodium hyaluronate, Snail mucin, Beta glucan, polyglutamic acid, roiboos Tea extract, extract krokot, extract buah jambu, salicylic acid o,5%, hollyhock plant, aloevera, arginine, Japanese pepper, Korean pasque, lichen
  • Oil free non comedogenic, 
  • no alcohol, 
  • no fragrance, 
  • no Paraben,
  • natural preservatives. 
  • Harga. 125K. 200ml

9. Natur Brightening Hydrating Toner

Bahan Aktif: Vit C (ethyl ascorbic acid), ekstrak lime, niacinamide, ekstrak bengkuang, allantoin, sodium hyaluronate, panthenol, sodium pca, biosaccharide gum 1.
  • No alkohol, 
  • no Paraben, 
  • no fragrance, 
  • Oil free non-comedogenic
  • pH balance. 
  • Harga 139K. 100ml

10. Airnderm Hydrating Toner

Bahan aktif: Sodium hyaluronate, aloevera, panax Gingseng.
  • Formula ringan, Simple Ingredients
  • No alkohol
  • No Paraben
  • No fragrance
  • Oil free non comedogenic
  • Fungal acne safe.
  • Aman untuk bumil busui
  • Harga. 100K. 100ml
🖍️Note: sebenarnya rata-rata produk toner itu non-comedogenic karena tekstur nya encer. Nggak butuh bahan lipid thickener (pengental berbahan dasar lemak: cetyl alcohol, stearic acid, cetearyl alcohol) which is sering kali comedogenic. Cuma pastikan mereka nggak mengandung red algae extract + caragenaan + sodium chloride.


Step 3: Moisturizing

1. La Tulip Active Hydrating Gel

Bahan Aktif: panthenol, Aquaxyl
  • Very simple Ingredients
  • Tekstur gel, ringan, mudah meresap
  • Non alcohol
  • No fragrance
  • No Silicone
  • Oil free non-comedogenic
  • Fungal acne safe
  • Harga. 22K. 20ml

2. Adara Ultra Moist Moisturizer

Bahan aktif: trehalose, sheabutter, saccharide isomerate, panthenol, sun flower oil, habatusauda, ekstrak kurma, Vit e, gluconobacter/honey ferment Filtrate, Chamomile, hydrolyzed collagen. 
  • No alkohol, 
  • no fragrance, 
  • no Paraben, 
  • non comedogenic. 
  • Harga 30K. 30gr

3. Azarine oil free brightening daily Moisturizer

Bahan Aktif: sodium allantoin pca, sodium hyaluronate, cica, cinnamomun, niacinamide, panthenol, royal jelly, arbutin, Resveratrol. 
  • No alkohol. 
  • No fragrance. 
  • No Paraben. 
  • No Silicone. 
  • Oil free non-comedogenic. 
  • Fungal acne safe. 
  • Harga 60K. 40ml

4. Natur sleeping mask Pome

Bahan aktif: Pomegranate, niacinamide, sodium hyaluronate, Vit c (ethyl ascorbic acid), allantoin, panthenol, sodium pca,
  • no alcohol,
  • no Paraben, 
  • no Silicone, 
  • oil free non comedogenic, 
  • Fungal acne safe. 
  • Harga. 45k. 100ml

5. Hadalabo Perfect 3D Gel

Bahan Aktif: arbutin, niacinamide, arginine, Citrus junos seed extract, 4 tipe Hyaluronic acid.
  • No alkohol,
  • No fragrance
  • No Silicone
  • Fungal acne safe
  • Oil free. Non comedogenic
  • Harga. 90K. 40gr

6. True To Skin Mugwort Tripeptide Gel Cream

Bahan Aktif: lactobionic acid, matrixyl, Beta glucan, sodium hyaluronate, saccharide isomerate, tetrapeptide-44, argireline, Vit E, Mugwort, sun flower oil, Spirulina, extract apel
  • No alcohol, 
  • no Paraben, 
  • no fragrance, 
  • no Silicone,
  • non comedogenic formula.
  • Harga. 97K. 30ml

7. 27 degrees Centella Glow Oil Free Moisturizer Gel.

Bahan aktif: 5% niacinamide, snow mushroom, betaine, Licorice, allantoin, lemon, hyaluronic acid, salicylic acid, sodium hyaluronate, 5% cica, Chamomile, Tea tree, phragmites Karka, poria Cocos, ceramide
  • No alkohol, 
  • no fragrance, 
  • no Paraben, 
  • no Silicone. 
  • oil free non-comedogenic. 
  • Harga? 98K. 30gr

8. Calys Centella Asiatica + Ceramide Moisturizing and Soothing Cream.

Bahan Aktif: aloevera, argan oil, cica, Licorice, panthenol, Vit e, ceramide NP, ceramide Ap, ceramide EOP, phytosphingosine, glabridin.
  • No alkohol, 
  • no fragrance, 
  • no Paraben, 
  • no Silicone, 
  • non comedogenic formula. 
  • Harga 119k. 50ml

9. Hale All Rounder Gel Cream Moisturizer

Bahan Aktif: niacinamide, adenosine, allantoin, ubiquinone, Vit e, cica, Resveratrol, cocoa extract, Licorice, greentea, Pomegranate, mentha rotundifolia, Thyme.
  • Tekstur gel non greasy
  • No alkohol
  • No Paraben
  • No fragrance
  • Fungal acne safe
  • Oil free non-comedogenic
  • Harga. 129k. 40gr

10. Hale Comfort Zone Soothing Moisturizer

Bahan Aktif: panthenol, allantoin, bisabolol, ceramide NP.
  • Simple Ingredients
  • Formula ringan
  • No alkohol
  • No fragrance
  • No Paraben
  • Oil free non-comedogenic
  • Harga. 129K. 40gr

11. ElsheSkin Hydra Boost Oil-free Moisturizer

Bahan Aktif: niacinamide, saccharide isomerate, annona cherimoya, galactosyl salicylate, aloevera, ceramide NP, Japanese knotweed, PCA, Beet, Herbelea rhodopensis, faex extract, salvia scalarea, Vit e, salicylic acid, salix Alba, Zinc pca, asiaticoside, asiatic acid, madecassic acid, Capryloyl Salicylic acid, licorice.
  • Tekstur ringan watery gel
  • No alkohol
  • No fragrance
  • No Paraben
  • No Silicone
  • Oil free non-comedogenic
  • Harga. 129K. 30ml

12. ElsheSkin Deep Hydrating Calming Moisturizer Moisturizer 

Bahan Aktif: saccharide isomerate, schizophyllan, niacinamide, Aquaxyl, Calmosensine, Zinc gluconate, copper gluconate, portulaca oleracea, ceramide NP, asiaticoside, asiatic acid, madecassic acid, aloevera, hydrolyzed royal jelly, Celendula, hyaluronic acid, allantoin, Vit e, dipotassium glycyrrhizate
  • No alcohol, 
  • no Paraben,
  • no fragrance, 
  • no Silicone, 
  • oil free non comedogenic. 
  • Harga. 129K. 30gr

13. Glowlabs Peptide moist

Bahan Aktif: cica, palmitoyl tripeptide 1 (1%), milk protein, 7 tipe Hyaluronic acid (2%), chlorella vulgaris, lactic acid, glycolic acid.
  • No alkohol
  • No Paraben
  • No fragrance
  • Fungal acne safe
  • Oil free non-comedogenic
  • Harga. 99K. 20ml

14. Jarte Cica Care Cream

Bahan Aktif: cica, rose water, yeast ferment, aloevera, sheabutter, ceramide, olive oil, grape seed oil, sodium hyaluronate.
  • No alkohol
  • No fragrance
  • No Paraben
  • Potensi komedogenik rendah
  • Harga. 115K. 50ml

15. Noola Dew Moisturizer

Bahan Aktif: Sodium PCA (2%), cucumber, aloevera, sodium hyaluronate, panthenol, algae oligosaccharides.
  • No alkohol
  • No Paraben
  • No fragrance
  • Oil free non comedogenic
  • Fungal acne safe
  • pH 5,5
  • Harga. 129K. 50ml

16. Studio Tropik Fresh Barrier Cream

Bahan Aktif: squalane, panthenol, bisabolol, cica, Mugwort, habatusauda

  • Tekstur light weight mudah meresap
  • No alkohol
  • No Paraben
  • Fungal acne safe
  • Oil free non-comedogenic
  • Harga. 199K. 50gr

17. Hatomugi Skin Conditioner gel

Bahan Aktif: ascorbyl tetraisopalmitate (Vit C), Vit e, extract jali-jali.
  • No alkohol
  • No fragrance
  • Oil free non comedogenic
  • Harga bervariasi



Step 4: Protecting

Khusus step 4 hanya boleh dilakukan untuk AM Routine.

1. Emina skin buddy sun Protection SPF 30 PA+++

Bahan Aktif: Vit E, calendula, allantoin, sodium hyaluronate, panthenol.
  • 100% Sunscreen kimiawi. 
  • Cukup foto stabil. 
  • No alkohol.
  •  No Paraben. 
  • No Silicone. 
  • Oil free non-comedogenic. 
  • Diklaim Hypoallergenic. 
  • Harga. 35-45K. 60ml

2. Khalisa Essential brightening UV Skin Oasis SPF 50 PA+++

Bahan Aktif: Vit E, panthenol, sodium palmitoyl proline, nymphea alba extract, 
  • Termasuk hybrid Sunscreen
  • Foto stabil
  • Ada efek instan brightening
  • No alkohol
  • No Paraben
  • Oil free non-comedogenic
  • Harga. 40K. 40gr

3. Wardah UV Shield Active Protection Serum Spf 50 PA++++ (Orange)

Bahan aktif: Bisabolol, Mugwort
  • Termasuk hybrid Sunscreen. 
  • Foto stabil. 
  • No alkohol. 
  • No Paraben. 
  • No Silicone.
  • Oil free. 
  • Potensi komedogenik rendah. 
  • Harga. 55K. 35ml

4. Azarine Hydra Soothe Sunscreen Gel SPF 45 PA++++.

Bahan aktif: aloevera, portulaca oleracea, sodium hyaluronate, niacinamide, cucumber, green Tea, Pomegranate, propolis, Pisces Anies, allantoin, panthenol.
  • 100% Sunscreen kimiawi.
  • No alkohol. 
  • No Paraben. 
  • No Silicone.
  • Oil free non comedogenic. 
  • Harga. 60K. 50ml

5. Skin Aqua Whitening Milk SPF 50 PA++++

Bahan aktif: Tranexamic acid, sodium acetylated hyaluronate
  • Hybrid Sunscreen.
  • Foto stabil. 
  • No alkohol. 
  • No Paraben. 
  • No fragrance. 
  • Oil free potensi komedogenik rendah. 
  • Harga. 40-50K. 40gr

6. Carasun Solar Smart UV Protector SPF 45 PA++++

Bahan Aktif: niacinamide, Oriza sativa extract, Vit e, cityStem™
  • 100% Sunscreen kimiawi
  • Bertekstur agak thick, mudah meresap, no white cast
  • Semi Matte finished
  • No alkohol
  • No Paraben
  • No fragrance
  • Oil free non-comedogenic formula
  • Harga. 60-70K. 30ml

7. You Tone Up UV Elixir SPF 50+ PA ++++

Bahan Aktif: bisabolol, sunflower oil, sodium hyaluronate
  • Hybrid Sunscreen
  • Foto stabil
  • Efek tone up
  • No alkohol
  • Potensi komedogenik rendah
  • Harga 90K. 40ml

8. N'Pure Cica Beat the sun spf 50 PA++++

Bahan Aktif: cica, Chrysanthemum, Chamomile, greentea.
  • 100% Sunscreen kimiawi. 
  • Foto stabil. 
  • No alcohol. 
  • No Paraben. 
  • No fragrance. 
  • No Silicone. 
  • Oil free non comedogenic. 
  • Harga 149K.35ml

9. Somethinc Holyshield Sunscreen Stick SPF 50++ PA++++

Bahan Aktif: rice brand oil
  • 100% kimiawi.
  • Foto stabil. 
  • Oil based. 
  • No white cast. 
  • No alcohol. 
  • No fragrance. 
  • No Paraben. 
  • No Silicone. 
  • Non comedogenic formula. 
  • Lebih sesuai untuk kulit normal-kering
  • Harga. 125K

10. Wardah UV Shield Light Matte Sun Stick SPF 50 PA++++

Bahan Aktif: Tocopheryl acetate, tocopherol
  • 100% kimiawi
  • Water free formula- Matte finished
  • No alkohol
  • No Paraben
  • Oil free non comedogenic formula
  • Fungal acne safe
  • Water proof/sweat proof
  • Lebih sesuai untuk kulit normal-oily
  • Harga. 86K. 22gr

Sekian rekomendasi nya...kalian bisa klik daftar isi, jika ingin menge-check detail Ingredients masing-masing produk di atas.✌️



Apakah dengan basic skincare aja udah cukup?

Cukup atau enggak nya, tergantung kebutuhan kulit masing-masing...

Contohnya: Hanya rutin pakai cleanser 2-3x sehari, kulit udah bersih, mulus, nggak pernah komedoan, dll. Maka, tahap Peeling/scrubing tidak terlalu diperlukan.

Tapi, jika kulit masih kusam, gradakan, komedoan, dll. Padahal udah rutin cuci muka. Nah, mungkin bisa ditambahkan produk Exfo, bisa berupa toner atau serum. Karena tahap Exfoliasi juga termasuk tahap "cleansing".

Apakah Moisturizer nya bisa diganti serum?

Bisa. Jika serum nya udah cukup melembapkan, nggak perlu pakai Moisturizer pun nggak masalah.

Atau...Misalnya: 
Cuma pakai Moisturizer tapi jerawat udah kempes, berkurang, bekas nya juga cepet pudar...kulit udah sehat, cerah, elastis, kenyal...maka serum nggak terlalu diperlukan lagi.

Kalo Moisturizer belum cukup memenuhi kebutuhan kulit, bisa ditambah rangkaian nya dengan serum atau sleeping mask.


Terimakasih sudah membaca artikel Rekomendasi Basic Skincare Non-comedogenic di skincapedia 🙏 


Post a Comment

39 Comments

  1. Sunscreen yang buat kulit berjerawat dan bruntusan yang mana ya kak?

    ReplyDelete
  2. Thanks infonya. Mw tanya: Step 4 kok hanya boleh dilakukan utk .AM Routine. Maksudnya apa ya?Trs bagi yg hanya suka 3 rangkaian (membersihkan, melembabkan n melindungi, mohon info bahan pembersih yang recomended. Thx

    ReplyDelete
  3. Iya, step 4: Sunscreen, memang hanya untuk dipakai di pagi/siang hari....
    Kalo malam nggak perlu Sunscreen...

    Di atas sudah ada pembersih Rekomended☺️

    ReplyDelete
  4. Rekomendasi masker wajah buat kulit berminyak+berjerawat kak

    ReplyDelete
  5. Scarlett Herbalism Mugwort Mask, Himalaya neem Clay mask, Somethinc Clay mask yang ijo...

    ReplyDelete
  6. Sebenarnya Banyak yang belum masuk...bisa dimasukin sendiri yah...
    Belum sempet update soalnya...🙏🙏🙏

    ReplyDelete
  7. Pernah baca artikel du gugel kalau pemakaian niacinamide dalam jangka waktu panjang bisa menipiskan jaringan kulit?? Karena sifatnya yang mencerahkan kemungkinan lama2 muka kita akan menipis. Saya lupa sumbernya karena baca itu artikel udah lama bangeeeet. Betulkah seperti itu??

    ReplyDelete
  8. Kalo sy kurang setuju, soalnya cara kerja niacinamide itu nggak ngelupas kulit, jadi dia harus nya nggak bikin kulit tipis.

    Niacinamide mencerahkan kulit dengan cara menghambat transfer melanosome dari melanosit ke keratinosit. Sehingga proses Pigmentasi gagal terbentuk.

    Niacinamide juga bersifat antioksidan dan anti inflamasi, serta memicu sintetis ceramide yang baik untuk skin barrier.

    Sepertinya dengan memahami cara kerja niacinamide dan sifat2 niacinamide, nggak ada satupun yang menyebabkan penipisan kulit.

    Hanya saja,, niacinamide juga punya efek samping, terutama jika konsentrasi tinggi.

    Jadi kalo kita pake sewajarnya saja,,,,nggak yang harus diatas 10% selama 10 tahun, misalnya... Sy kira nggak masalah dan aman2 saja.
    CMMIW 🙏🙏

    ReplyDelete
  9. Kak, saya ceritanya mau nyoba pake oil cleansing untuk tahapan pertama nya, sementara kulit saya ini menderita over-exfo sudah beberapa minggu. Gak apa apa gak ya ??
    Tolong di jawab ya kak,... Terimakasih ☺️

    ReplyDelete
  10. Oke, terimakasih jawabannya 🙏

    ReplyDelete
  11. Wardah Crystal Secret Foaming Cleanser itu boleh di pake setiap hari kak?
    Karna kan ada kandungan pha nya.

    ReplyDelete
  12. Iya harusnya boleh, karena kandungan nya gentle...natural AHA dan PHA

    ReplyDelete
  13. Kak rekomendasi facial wash untuk kulit kering jerawat dong.

    ReplyDelete
  14. Pake face wash low pH yang ada salicylic acid atau agen anti bakteri nya..contoh Trueve, atau Acnes gentle cleanser,

    Kalo kulit kering bisa diimbangi toner dan Moisturizer yang Hydrating ^^

    Karena Kadang kalo cuma ngandelin FW aja belum nampol,, bisa di kombinasikan dengan produk lain..agar seimbang...☺️

    ReplyDelete
  15. Kak boleh gak kalau cuma pake facial wash sama hydrating toner aja tapi gak pake moisturizer ?? Untuk pencuci muka saya pake wardah micellar gentle wash dan hydrating toner nya hadalabo ultimate moisturizer lotion

    ReplyDelete
  16. Iya, kalo kulit udah cukup lembap, nggak masalah kok...☺️

    ReplyDelete
  17. Makasih banget-banget kak udah mau bahas banyak ingredient skincare, berguna banget buat aku yang kulitnya malah amburadul pas pake ini itu nyari yang cocok. Sekarang mau fokus benerin basic dulu meskipun umurku udah kepala 3 yang mestinya lbh banyak fokus anti aging ya.

    Oiya boleh request ga kak bahas juga produk anak-anak,terutama sabun yang ga mengandung SLS atau hair lotion yang ga mengandung alkohol denat. Dari kemarin nyari-nyari artikel yang bahas belum nemu. Makasih kak

    ReplyDelete
  18. Moist skinsena acne day cream,non comedogenic?

    ReplyDelete
  19. Iya, potensi komedogenik nya rendah...^^

    ReplyDelete
  20. Oke makasih. Oiya kak cara kita buat tau skincare itu cocok/ga di kulit gimana ya?butuh waktu coba berapa lama?

    ReplyDelete
  21. Halo kak ijin bertanya dong, day cream/night cream itu wajib pake gasih? Atau cukup moisturizer aja udah ya?
    Request bikin rekomendasi day and night cream untuk kulit berminyak dong kakak
    Terimakasih sebelumnya sudah membuat blog yang sangat bermanfaat untuk pemula seperti saya 🙏🙏

    ReplyDelete
  22. Kak kalau setelah exfo langsung pakai moisturizer tanpa hydrating toner blh gk sih kak?

    ReplyDelete
  23. Iya boleh kok...kalo sudah ada moisturizer,,,Hydrating toner nya optional ..alias nggak wajib,,

    ReplyDelete
  24. Sisss saran mositurizer yg bagus buat acne prone + sensitif dong, yang selain list di atas hahaha, nunggu banget update an kamu di artikel yang ini

    Aku pakai simple hydrating light moisturizer, ngerasa kayak nambah komedo ini padahal lembabnya enak bgtt hahaha

    ReplyDelete
  25. Eiem Beauty waterbank...
    Oil free non comedogenic, no fragrance, no Silicone, nonalkohol. pelembap sejuta umat itu... HeHE

    Mau update2 belum ada waktuuuu😭😭😭, tiap hari ada aja yang request 😌💪🏿

    ReplyDelete
  26. Hahaha saking banyaknya request ya😂

    Btw ini aku lagi belajar bahan skincare pelan2, soalnya kulitku rewel. Ternyata cari moisturizer yg non-comedogenic + fungal acne safe itu pilihannya gak sebanyak itu, ya ga sih?😂

    ReplyDelete
  27. Kak, tolong review nivea luminous anti dark spot set pls

    ReplyDelete
  28. Ka boleh ga kalau abis exfo bha 2 % pha2% trs skip hydrating toner,jadi langsung pake moist azarine oil free?

    ReplyDelete
  29. Iya boleh, pokoknya senyaman kulit nya gimana...☺️

    ReplyDelete
  30. Hallo kak.. Makasih yah ilmu2 skincare nya.. Mau tanya kak, mnurut kakak klo treatment di klinik kecantikan itu masuknya exfo bukan kak? Mnurt kakak worth it ngga si? Kelebihan dan efek samping dr treatment apa aja kak? Apa masih perlu rutin exfo klo udh treatment..

    ReplyDelete
  31. Biasanya kalo Treatment itu sudah sepaket sih, sudah ada face wash, exfo, Cream malam, Sunscreen..cuman kadang-kadang exfo nya udah di 'masuk' in ke face wash nya atau night Cream nya gitu... maksudnya night Cream nya udah ada kandungan glycolic acid atau AHA tapi yang bisa dipakai setiap malam...ngerti kan maksudnya....jadi nggak perlu produk Exfo lagi dari luar .

    Saran q kalo treatment cari Clinic yang sudah terpercaya, yang banyak memberi bukti, rajin baca-baca review dan testimoni nya...

    Cukup worth itu juga sih, karena ada konsultasi nya, dan di pantau perkembangan nya ..jadi kita nggak bingung dan salah arah...


    CMMIW 🙏

    ReplyDelete
  32. Kak ingredients benton Deep Green Tea Cleansing Foam dongggg

    ReplyDelete
  33. Kak mau tanya kalo misal wajah kita bruntusan dan berjerawat boleh gak sih pake clay mask gitu?

    ReplyDelete
  34. Kak, tolong review you symwhite nya dong, makasih kak!

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏