Mineral Botanica Niacinamide Serum.
Mineral Botanica Niacinamide Serum. Sumber: so.co review |
Deskripsi produk: Serum yang diformulasikan dengan bahan aktif Vitamin B3, Vitamin C, dan Provitamin B5 yang dapat berfungsi sebagai antioksidan, menyamarkan noda gelap di wajah, membantu memperlambat timbulnya tanda penuaan dini, menjaga elastisitas kulit, melembabkan, dan mencerahkan. Juga dilengkapi Artichoke Leaf Extract yang dapat membantu mengecilkan pori-pori.
Klaim produk:
- Meningkatkan kelembaban
- Mengecilkan pori-pori wajah
- Membantu mencerahkan
- Menjaga keutuhan elastisitas wajah
- Menghilangkan bintik hitam di wajah
- Merevitalisasi kulit sehingga tampak lebih sehat
- Mencegah tanda-tanda penuaan dini
Cek harga? 75K. 20ml
Penjelasan Ingredients Mineral Botanica Niacinamide Serum
Ingredients:
Aqua, niacinamide, propanediol, panthenol, pentylene Glycol, saccharide isomerate, polyacrylate crosspolymer-11, cynara scolymus (Artichoke) leaf extract, ethyl ascorbic acid, butylene Glycol, allantoin, phenoxyethanol, sodium benzoate, disodium edta, ethylhexylglycerin, citric acid, sodium citrate.
Bahan Aktif
niacinamide.
Vitamin B3. Mencerahkan, memicu sintetis ceramide yang baik untuk skin barrier, membantu kulit melindungi dirinya sendiri. Menyamarkan pori. Mengatur produksi sebum. anti inflamasi. Melindungi kulit dari efek buruk sinar UV dan bluelight. Juga anti aging.panthenol.
Pro vit B5. humektan/moisturizing. anti-inflamasi dan skin-protecting. Membantu kulit memproduksi lipids yang penting untuk menjaga kesehatan skin-barrier.saccharide isomerate.
100% berbahan dasar alami. Struktur molekulnya mirip dengan natural karbohidrat yang terdapat pada lapisan kulit kita. Sehingga, membuatnya jadi agen Hydrator yang sangat baik. Tak hanya itu, dia juga berperan menjaga fungsi skin-barrier.cynara scolymus (Artichoke) leaf extract.
Kaya akan antioksidan ferulic acid, caffeic acid, silymarin, dan cynaropricin. Juga mengandung tinggi Vit c. Sehingga baik untuk melawan tanda-tanda penuaan kulit, menjaga vitalitas kulit, melindungi kulit dari efek buruk sinar UV, mencegah hiperpigmentasi, serta anti inflamasi yang potensial.ethyl ascorbic acid.
Vitamin C derivatif. Lebih stabil dan tidak mengiritasi. Dapat larut air maupun minyak. Dapat dikonversi menjadi pure Vit C hingga 80%. Bermanfaat sebagai antioksidan, skin-brightening, dan collagen-booster. Menurut peneliatian, 2% ethyl ascorbic acid sudah cukup membantu meratakan warna kulit kusam.allantoin.
Senyawa natural yang bisa diperoleh dari tanaman Comfrey. Memiliki properti skin Soothing, anti inflamasi, dan membantu proses pemulihan luka.
Bahan pelengkap
- Aqua,
- propanediol. Pelarut. Penetration enhancer. Humektan. Lebih alami karena terbuat dari gula jagung.
- pentylene Glycol. Pelarut. Preservatives booster
- polyacrylate crosspolymer-11. Sinthetic thickener. Menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi
- butylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan
- phenoxyethanol. Pengawet
- sodium benzoate. Pengawet
- disodium edta. Chelating agen untuk menetralisir ion logam yang biasanya berasal dari air
- ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan
- citric acid. pH adjuster
- Sodium citrate. Bentuk garam dari citric acid. Berfungsi sebagai pH adjuster
Kesimpulan
✔️ Mineral Botanica Niacinamide Serum Mengandung 6 bahan aktif kombinasi skin brightening, skin hydrating, antioksidan, dan skin Soothing, sekaligus ada efek anti aging untuk jangka panjangnya.
✔️Baik juga untuk skin barrier. (Niacinamide, saccharide isomerate, dan panthenol)
✔️Sepertinya Mineral Botanica tidak mau membocorkan berapa persis konsentrasi niacinamide-nya. Saya udah ngubek-ngubek di situs resminya, di shopee, dll. Tetep nggak Nemu. kalo ada yang Nemu, tolong kabari yah🙏.
Nah, tapi, justru itu Serum niacinamide mineral Botanica cukup aman buat newbie Gaes...👍
✔️No alcohol
✔️No Paraben
✔️No fragrance
✔️Oil free non comedogenic formula
✔️Minera Niacinamide Serum ideal untuk semua jenis kulit (kering, berminyak, acne, kombinasi, dan sensitif)
✔️Untuk AM/PM Routine
✔️Aman untuk usia mulai 17th ke atas
✔️Fungal acne safe
✔️Serum ini juga boleh dilayer sama Mineral Botanica Hyaluronic Acid Serum nya, tambah nampol lembapnya👍
4 Comments
Kalau gk salah di tokopedia mineral botanica, konsentrasi niacinamide nya 6%
ReplyDeleteSiip...terimakasih infonya🙏🙏🙏
ReplyDeleteAman g sih buat bumil???
ReplyDeleteIya, insyaallah aman..nggak ada Ingredients yang terlalu mengkhawatirkan buat bumil...
ReplyDeleteDESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.
Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏