Cek Ingredients Runaskin Tamanu All Day Moisturizer

Runaskin Tamanu All Day Moisturizer Cream memiliki kandungan ekstrak tamanu oil yang berfungsi meredakan kemerahan pada kulit. Kandungan Niacinamide, Ceramide dan Sodium Hyaluronate mampu memproteksi dan memperbaiki skin barrier.

Runaskin Tamanu All Day Moisturizer. Sumber shopee



Penjelasan Ingredients Runaskin Tamanu All Day Moisturizer

Ingredients:

Aqua, cyclopentasiloxane, butylene Glycol, glyserine, niacinamide, colophyllum Inophyllum Seed oil, neopentyl Glycol diheptanoate, sodium polyacrylate, polysorbate-20, sodium hyaluronate, glucosyl ceramide, dicaprylyl carbonate, polyglyceryl-3 caprate, peg-6 caprylic/capric glyserine, carbomer, DMDM hydantoyn.


Bahan Aktif

niacinamide. 

Vit B3. Menurut penelitian, bahkan pada konsentrasi 2% sudah memiliki efek skin Brightening, menstimulasi sintesis ceramide dan lipids penting yang baik untuk membangun skin barrier. Membantu mengatur produksi minyak. Anti inflamasi dan anti acne.

colophyllum Inophyllum Seed oil.

a.k.a Tamanu oil. Memiliki banyak kemampauan sekaligus. Yaitu: antioksidan, anti inflamasi, moisturizing, anti aging, anti mikroba dan wound healing.
Mengandung asam lemak essensial yang baik untuk skin barrier: oleic acid 30-55%, linoleic acid 15-45%, dan calophylli acid yang berperan menstimulasi glycosaminoglycans dan collagen sehingga mempercepat proses pemulihan luka, sekaligus anti aging.
Menurut penelitian in-vitro, Tamanu oil dapat menghambat kerusakan DNA akibat Radiasi UV hingga 85%.

sodium hyaluronate.

Skin identical Ingredients. Memiliki kemampuan mengikat air hingga 1000x berat molekulnya sendiri. Sehingga dia berfungsi sebagai amazing humektan. Membantu memperbaiki dan menjaga fungsi skin barrier.

glucosyl ceramide.

Terdiri dari ceramide dan molekul gula  (glucose). Membantu memperbaiki dan menjaga fungsi skin barrier. Menghambat sensitivitas kulit. Meningkatkan level kelembapan. Kompatibel untuk semua jenis kulit.


Bahan pelengkap

  • Aqua,
  • cyclopentasiloxane. Silikon volatil. Berfungsi sebagai Emollient sekaligus slip agent (membantu tekstur formula agar lebih mudah diratakan). Tidak terserap ke dalam kulit dan mudah menguap.
  • butylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan
  • glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • neopentyl Glycol diheptanoate. Alternatif silicon. Bersifat Emollient. Sekaligus menambah kekentalan formula
  • sodium polyacrylate. Sinthetic thickener. Menambah kekentalan formula
  • polysorbate-20. Pengemulsi
  • dicaprylyl carbonate. Emollient. Pelumas. Membantu produk mudah diratakan dan memberi efek velvet dry skin feel.
  • polyglyceryl-3 caprate. Pengemulsi. Emollient. Sekaligus menambah kekentalan formula
  • peg-6 caprylic/capric glyserine. Emollient sekaligus pengemulsi.
  • carbomer. Sinthetic thickener. Menambah Kekentalan formula
  • DMDM hydantoyn. Pengawet yang mengeluarkan formalin

Kesimpulan

✔️Runaskin Tamanu All Day Moisturizer mengandung 4 bahan aktif yang baik untuk menjaga fungsi skin barrier. 

✔️Bonus skin brightening dari Niacinamide.
✔️Dapat back up perlindungan terhadap UV (niacinamide + Tamanu Oil)

✔️Rekomen untuk kulit dengan kondisi skin barrier bermasalah.
✔️Rekomen untuk Moisturizer sehabis Exfoliasi.

Tekstur Runaskin Tamanu berbentuk Cream.

FYI: Ada yang bilang tekstur nya agak thick dan perlu sedikit usaha buat meresap. Namun, tak sedikit juga user yang bilang, dia cukup ringan dan melembapkan buat kulit kering.

✔️No alkohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben

✔️Nggak oil free. Tapi potensi komedogenik rendah. Tamanu oil (2), butylene Glycol (1)
Biasanya diklaim non comedogenic.

✔️Diklaim aman untuk kulit normal, oily, dan kombinasi.

✔️Aman juga buat kulit sensitif, remaja, ibu hamil dan menyusui

 
✔️Untuk AM/PM routine.

❗Nggak Fungal acne safe. Ada Tamanu oil, polysorbate 20, dan polyglyceryl-3 caprate. Khusus untuk kulit yang responsif terhadap Fungal acne trigger sebaiknya waspada.

✔️Produk lokal. Sudah BPOM. 

Diproduksi dan didistribusikan oleh: PT. Pillars Cosmetiklon Indonesia.

✔️Cek harga? 38K. 10gr



Post a Comment

13 Comments

  1. Kak bikinin rekomendasi krim mata dong, yang bebas milia.

    ReplyDelete
  2. Huhu Makasih kak udah bikin rincian ingredients moisturizer runaskin ini
    Aku udah make tp gatau kegunaan rincian ingredientsnyaaa
    Untungnya moist ini beneran worth it! Krn aku cocok banget❤ beneran sesuai claimnya, kulitku yg lg bermasalah sm jerawat kmren pun skrg membaik, gada lagi jerawat
    Seneng bgt pokoknyaaaa
    Kalo ada paling cuma 1(krn lg males cumuk+skinkeran lagi sblm tdr��) trs abis pake moist ini kulit jd kalem lagi, ternyata dari tamanu oilnya toh..

    Hehe aku cuma mau sharing pengalaman ajaa

    ReplyDelete
  3. Wah makasih juga udah berbagi pengalaman..^^

    Emang paling membahagiakan itu kalo nemu skincare yang cocok☺️

    ReplyDelete
  4. kak boleh tolong cek ingredients physical sunscreen dari brand crushlicious gaa? aku tertarik deh, soalnya harga under 50k + spf 45 dan pa ++++
    kira² untuk skintype oily to acne prone cocok ga yaa?

    ReplyDelete
  5. Maksudnya Crushlicious Greentea Daily Protection Sunscreen?

    Soalnya kalo physical nggak ada?

    ReplyDelete
  6. Mau tanya kak
    Tamanu oil ada efek negatif gak buat jerawat?

    ReplyDelete
  7. Tamanu oil itu justru mengandung anti bakteri yang baik untuk jerawat. Bahkan potensi komedogenik nya cukup rendah.

    Salah satu kelemahannya: dia nggak Fungal acne safe.

    ReplyDelete
  8. Ini bisa dipake abis pake retinol gak?

    ReplyDelete
  9. Kak kalau bekas jerawat lebih baik pake yg ini apa yang warna ungu ya

    ReplyDelete
  10. Warna ungu yang mana ya?

    Kalo bekas jerawat carinyang ada niacinamide nya,,
    Di sini ada niacinamide nya,,

    Nggak tahu kalo yang ungu...

    ReplyDelete
  11. Kak ini bisa dipakai bareng sama retinol serum azarine g ya?

    ReplyDelete

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏