Cek Ingredients Ms Glow Men Cream

Formulasi MS Glow Men Cream cukup berbeda dari Ms Glow yang biasa. Jadi teksturnya mungkin nggak sepadat Ms glow Cream yang pot kecil. ✔️ Total ada 1

Ms Glow Men Energy Bright Cream

Ms Glow for Men Energi Bright Cream. Sumber shopee

Diformulasikan dengan 3 macam UV filter yang dapat membantu melindungi kulit secara maksimal, serta dengan kandungan Avena strigosa Seed Extract, Niacinamide, dan Aloevera Extract yang membantu melembabkan, mencerahkan, dan melembutkan kulit.

Cek Harga? 90K. 30ml


Penjelasan Ingredients Ms Glow for Men Cream

Ingredients:

Water, Ethylexyl Methozycinnamate, Butyl Methoxydibenzolymethane, Stearic Acid, PEG 100 Stearate, Glyceryl Stearate, Dicaprylyl Carbonate, Cyclopentasiloxane, Cetyl Alcohol, Glycerin, Niacinamide, Aloe Barbadensis Leaf Extract, 1.3 Butylene Glycol, Titanium Dioxide, Xylitygluscoside, Anhydroxylitol, Xylitol, Ammonium Acryloyldimethyltaurate/Carboxyethyl Acrylate Crossplymer, Alpha Arbutin, Caprylic/Capric Triglyceride, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Dimethicone, Phenoxyethanol, Triehylene Glycol, Avena Strigosa Seed Extract, Allantoin, Fragrance, Tocopherol, Disodium EDTA, Potassium Hydroxide.


Bahan Aktif

Niacinamide. 

Vit B3. Skin Brightening. Memicu sintetis ceramide. Mengatur produksi minyak. Anti inflamasi dan anti acne.

Aloe Barbadensis Leaf Extract.

Mengandung Antioksidan, vitamin, dan mineral. Melembapkan. Menutrisi. Menenangkan dan menyejukan kulit. Serta membantu proses pemulihan luka.

Xylitygluscoside, Anhydroxylitol, Xylitol.

Ketiga bahan diatas disebut Aquaxyl. Terbuat dari bahan alami. Aquaxyl adalah moisturizer berkemampuan "mejik". Sebab tak hanya melembapkan tapi juga menjaga harmonisasi kadar kelembapan di dalam kulit.
Artinya, doi bisa memicu NMF (natural mosturizing factor) di kulit kita. Sekaligus membatasi "water loss" dengan cara memicu sintesis lipids dan sintetis protein. Hasilnya, sangat baik untuk kulit kering, dehidrasi dan pecah-pecah.

Alpha Arbutin.

Merupakan natural alternatif dari hydroquinone. Ada yang menyebutnya "turunan" hydroquinone. Alpha arbutin berasal dari bearberry, cranberry, atau tanaman lainya. Alpha arbutin mampu menghambat enzym tyrosinase memproduksi pigmen. Seperti halnya hydroquinone, alpha arbutin tidak perlu konsentrasi tinggi. 1% sudah cukup efektif dan aman untuk daily used.

Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil.

a.k.a Sunflower Oil, minyak biji bunga matahari. Tinggi vit E dan 60% terdiri dari asam lemak linoleic acid, yang berfungsi sebagai skin-replenishing, menguatkan, dan menenangkan kulit. Juga mengandung oelic, palmitic, stearic, dan linolenic acid.
Sunflower oil baik untuk kulit kering dan dehidrasi, sebab kandungan linoleic acid membantu kulit mensintesis lipids termasuk ceramide sehingga dapat memperbaiki dan menguatkan skin-barrier.
Selain itu, juga memiliki natural calming effect pada kulit, sehingga dapat mengurangi tanda-tanda stress pada kulit dan menenangkan kulit iritasi.

Avena Strigosa Seed Extract.

a.k.a black oat. Mengandung senyawa polysaccharide dan asam amino yang dapat menahan kelembapan sekaligus memicu kulit dapat memproduksi NMF (natural moisturizing faktor) dan mengurangi TeWL (penguapan kadar air dari lapisan kulit)

Allantoin.

Senyawa natural yang bermanfaat sebagai anti inflamasi, skin Soothing, dan membantu proses pemulihan luka.

Tocopherol.

Vit E. Antioksidan. Skin moisturizing. Membantu menetralisir radikal bebas, dan melindungi kulit dari efek buruk sinar UV.


Agen Sunscreen

Ethylexyl Methoxycinnamate.
Agen Sunscreen kimiawi. UVB absorber. Cukup ringan dan Cosmetically ellegant. Tapi tidak foto stabil, alias mudah rusak/berkurang nilai spf nya jika terpapar sinar matahari secara langsung.

Butyl Methoxydibenzolymethane.
a.k.a Avobenzone, Agen Sunscreen kimiawi paling populer di seluruh dunia. UVA absorber. Tidak foto stabil alias berkurang nilai PA-nya 36% setelah terpapar UV secara langsung.

Titanium Dioxide.
Sunscreen fisik. Broad Spectrum (melindungi dari UVB, UVA I, dan UVA ll). Sangat photo-stable. Tidak cosmetically ellegant alias white cast. Memiliki fungsi lain yaitu: oil-absorbent/agen mattifier.


Bahan pelengkap

  • Water,
  • Stearic Acid. Lipid thickener. Menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi.
  • PEG 100 Stearate. Pengemulsi
  • Glyceryl Stearate. Pengemulsi
  • Dicaprylyl Carbonate. Emollient yang memberi efek Velvet dry skin feel. Bahan ini adalah teman baiknya agen sunscreen karena bisa membantu melarutkan agen Sunscreen dan membuat Sunscreen terasa lebih ringan dan mudah diratakan.
  • Cyclopentasiloxane. Silikon volatil. Emollient dan slip agen, membantu formula agar mudah diratakan.
  • Cetyl Alcohol. Alkohol lemak. Emollient. 
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • 1.3 Butylene Glycol. Pelarut. Preservatives booster. Humektan
  • Ammonium Acryloyldimethyltaurate/Carboxyethyl Acrylate Crossplymer. Sinthetic thickener. Menambah kekentalan formula
  • Caprylic/Capric Triglyceride. Terbuat dari glyserin dan minyak kelapa. Merupakan emollient yang sangat baik untuk kulit kering. Bertekstur ringan non greasy dan kompatibel untuk semua jenis kulit.
  • Dimethicone. Silikon yang berfungsi sebagai emollient semi-oclusive (pelembut sekaligus moisture-lock). Pelumas. Sehingga kulit halus, licin, dan tampak rata.
  • Phenoxyethanol. Pengawet
  • Triehylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Preservatives booster
  • Fragnance,
  • Disodium EDTA. Chelating agen untuk menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula.
  • Potassium Hydroxide. pH adjuster. Bersifat basa

Kesimpulan

✔️Formulasi MS Glow Men Cream cukup berbeda dari Ms Glow yang biasa. Jadi teksturnya mungkin nggak sepadat Ms glow Cream biasa yang pot kecil.

✔️ Total ada 10 bahan aktif. 

  • Yang baik untuk skin-brightening: niacinamide, alpha arbutin
  • skin moisturizing: aloevera, Aquaxyl, sunflower oil, Black oat, tocopherol.
  • Antioksidan dan anti inflamasi: niacinamide, alovera, sunflower oil, tocopherol.
  • Skin Soothing: aloevera, black oat, sun flower oil, allantoin

✔️No alkohol
✔️No paraben
✔️Sesuai untuk kulit cowok yang normal, kering, dan kusam.

✔️Mengandung potensi komedogenik rendah-sedang.

  • stearic acid (2), 
  • peg-100 stearate (1), 
  • glyseryl stearate (1-2), 
  • cetyl alcohol (2),
  • dimethicone (1).

❗Nggak Fungal acne safe, ada minyak biji bunga matahari, stearic acid,  glyseryl stearate, dan PEG 100 Stearate.

❗Kombinasi agen Sunscreen nya kurang bagus. Menurut Incidekoder, avobenzone jika di-mix dengan mineral Sunscreen (Zinc oxide/titanium dioxide) justru membuatnya makin nggak stabil.

✔️Jadi, biar perlindungan lebih maksimal sebaiknya dilayer dengan produk Sunscreen lagi.

✔️Beli produk ORI di Official store

Post a Comment

DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏
Developed by Jago Desain