Posts

Cek Ingredients Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme

Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme diklaim sesuai untuk kulit normal, kering, kombinasi. ❗Nggak fungal acne safe: ada ethylhexyl Palmitate, Glyce

Gara-gara stalking di shopee liat Joylab Moisturizer Bomb Pudding Gel Creame, jadi tertarik buat kepoin Ingredients nya. Secara dia udah banyak terjual, lebih dari 10 ribu. Bisa dikatakan laris dan banyak yang suka.

Yang mau kepo juga, silakan cekidot ya...

Joilab Moisture Bomb Pudding Gel Creme. Sumber: shopee

Deskripsi produk:
Krim dengan sensasi tekstur selembut pudding. Mengandung Betaine yang bekerja untuk menghidrasi kulit secara maksimal tanpa terasa lengket. Diperkaya dengan Niacinamide yang dapat mendorong produksi ceramide untuk membantu meningkatkan elastisitas kulit, mengurangi garis-garis halus dan mencerahkan wajah secara optimal. Tepat untuk Kelembapan ekstra dan nutrisi kulit sehari-hari!

Solusi untuk:
Pori-pori besar
Terkstur kulit kasar
Kulit kering dan kusam

Cek harga? 123K. 30gr


Penjelasan Ingredients Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme

Ingredients:

Water, Glycerin, Cyclopentasiloxane, Butylene Glycol, Niacinamide, Betaine, Ethylhexyl Palmitate, Sorbitol, Phenyl Trimethicone, Pentylene Glycol, Ammonium Acryloyldimethyltaurate/VP Copolymer, Phenoxyethanol, Hydroxyacetophenone, Dimethiconol, Carbomer, Tromethamine, Fragrance(Parfum), Glyceryl Polyacrylate, Cetearyl Olivate, Sorbitan Olivate, Xanthan Gum, Disodium EDTA, Acid Red 18 (CI 16255)


Bahan Aktif

Niacinamide.

Vit B3. Skin-brightening. Cell communicator Ingredients yang memicu sintetis ceramide untuk membantu menguatkan skin-barrier. Anti inflamasi. Sebum regulator. Anti acne.

Betaine.

Sejenis gula yang diperoleh dari beet. Memiliki kemampuan skin-protection dan moistirizing. Dia juga memiliki keunikan sebagai osmoprotektan, yaitu mengatur keseimbangan kadar air di dalam sel.


Bahan pelengkap

  • Water
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • Cyclopentasiloxane. Silikon volatil. emollient. Pelumas. Cepet menguap dari kulit.
  • Butylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan
  • Ethylhexyl Palmitate. Emollient yang membantu formula mudah diratakan.
  • Sorbitol. Gula alkohol. Berfungsi sebagai humektan. Dan membantu mengentalkan formula.
  • Phenyl Trimethicone. Silikon yang berfungsi sebagai Emollient non oily, dan memudahkan tekstur diratakan ke kulit.
  • Pentylene Glycol. Pelarut. Preservatives booster
  • Ammonium Acryloyldimethyltaurate/VP Copolymer. Sinthetic thickener. Menambah kekentalan formula
  • Phenoxyethanol. Pengawet.
  • HydroxyacetophenonePreservatives booster. Antioksidan Sintetis. Skin-soothing
  • Dimethiconol. Emollient. Moisturizer. Membantu menciptakan tekstur yang silky smooth dan non-greasy.
  • Carbomer. Sinthetic thickener. Menambah kekentalan produk, membantu menciptakan formula bertekstur gel
  • Tromethamine. pH adjuster. Bersifat basa
  • Fragrance(Parfum).
  • Glyceryl Polyacrylate. Berbahan dasar glyserin. Berfungsi membentuk lapisan tipis (film former) yang melindungi kulit dan mencegah water-loss.
  • Cetearyl Olivate. Berbahan dasar cetearyl alcohol dan asam lemak yang berasal dari minyak zaitun. Bekerja sebagai Emollient sekaligus natural emulsifier/pengemulsi alami. Bahan ini bersifat Hypoallergenic, gentle, dan aman untuk kulit sensitif.
  • Sorbitan Olivate. Pengemulsi yang terbuat dari sorbitol (natural sugar alcohol) dan minyak zaitun. Bahan ini biodegradable, non-toxic dan non-irritant.
  • Xanthan Gum. Natural thickener. Menambah kekentalan formula
  • Disodium EDTA. Chelating agen untuk menetralisir ion logam yang berasal dari air agar tidak menggangu kestabilan formula.
  • Acid Red 18 (CI 16255)

Kesimpulan

✔️Cukup Simple bahan aktifnya, cenderung fokus untuk kulit kering dan dehidrasi. Dilengkapi niacinamide buat membantu skin barrier, anti inflamasi, dan membantu meratakan warna kulit.

✔️Mengandung Olivem 1000 (cetearyl olivate dan sorbitan olivate) Bahan ini juga bermanfaat melipatgandakan kinerja skin-hydrator dan skin barrier-repairing.

✔️Jadi selain betaine, olivem 1000, ada sorbitol yang siap menghidrasi kulit mu.

✔️No alkohol
✔️No paraben
✔️Oil free
✔️Ringan dan cepat meresap.

✔️Hanya mengandung 2 bahan yang berpotensi komedogenik: butylene Glycol (1), dan ethylhexyl Palmitate (2-4). Kalo kulit nggak komedogenik-prone bisa diabaikan. Tapi kalo iya, bisa dicegah dengan rutin exfoliasi.

✔️Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme diklaim sesuai untuk kulit normal, kering, kombinasi.

❗Nggak fungal acne safe: ada ethylhexyl Palmitate, Glyceryl Polyacrylate, cetearyl olivate, sorbitan olivate

✔️Tapi yang jelas, rata-rata pengguna di review.soco banyak yang sukak sama Joylab Moisture Bomb Pudding Gel creme.

2 comments

  1. Kak
    Review semua sunscreen ny joylab dong
    Thank u
  2. Kak bahas Joylab Hi Bright Creme Moisturizer

    Ingredients di sini
    https://www.joylabbeauty.com/product/hi-bright-creme-moisturizer-oxrvY

    Thanks ;)
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏
Developed by Jago Desain