Cek Ingredients Skin Game Acne Combat Serum

Oya. Skin Game Acne Combat Serum nggak cuma fokus ke acne saja, tapi Skin game juga peduli dengan skin-barrier dengan menambahkan 3 macam skin identic

Ada kabar baru dari Skin Game, dong. Skin game ini adalah brand lokal juga. Produk-produknya terkenal sangat fokus menangani masalah kulit, sebut saja pore armor mask, acne Warrior, dan Theory of everything yang lebih dulu di-launching.
Naa...bulan lalu skin game mengeluarkan produk baru lagi yaitu: Skin Game Acne Combat Serum

Skin Game Acne Combat Serum. Foto by Honalova FD Member

Dengan bahan aktif niacinamide 5%, Bakuchiol 1%, ceramide, dan cholesterol. Serum ini ditargetkan untuk jerawat dan skin barrier lemah.

Cek harga? 129K. 30ml


Penjelasan Ingredients Skin Game Acne Combat Serum

Ingredients:

Water, niacinamide, glyserine, sodium acrylates Copolymer, bakuchiol, ceramide NP, Cholesterol, caprylic/capric triglyseride, cetyl-PG hydroxyethyl palmitamide, hydrogenated lecithin, lecithin, tochoperol, ethylhexylglycerin, trisodoum ethylenediamine disuccinate, phenoxyethanol, citric acid.


Bahan Aktif

niacinamide

Vit B3. Cell communicator Ingredients. Skin Brightening. Memicu sintetis ceramide. Sebum regulator. Anti inflamasi. Anti acne. Melindungi kulit dari efek buruk sinar UV dan bluelight. Pada konsentrasi diatas 4% dapat berfungsi sebagai anti aging.

bakuchiol.

Cell-comunicator Ingredients. Alternatif retinol tanpa efek samping.
Memiliki banyak manfaat sekaligus, yaitu:

  • Memicu sintetis kolagen tipe 1,3 dan 4 sekaligus menghambat enzim jahat yang dapat merusak jaringan kolagen. 
  • Menurut uji in-vivo dan in-vitro pada 17 orang, 0,5% bakuchiol yang dipakai 2x sehari dapat mengurangi kerutan halus, meningkatkan elastisitas, dan mengurangi kerusakan kulit akibat UV setelah 12 minggu pemakaian.
  • Efektif sebagai anti acne dengan cara menghambat enzim yang mengontrol sebum. 
  • Juga memiliki properti anti inflamasi dan anti bakteri.
  • 1% bakuchiol dapat mengurangi jerawat hingga 57% setelah treatment 6 minggu. 
  • Jika dipakai bersamaan dengan salicylic acid 2%, dapat mengurangi jerawat sebanyak 67% setelah 6 minggu.
  • Juga memiliki properti melanin inhibitor, sehingga membantu meratakan tone dan warna kulit dan mencegah PIH.

ceramide NP.

Skin identical. Kulit kita juga terdiri dari 50% ceramide. Memiliki peran penting menjaga kesehatan skin-barrier dan menjaga kulit tetap terhidrasi.

Cholesterol.

Skin-identical ingredients. Tahukah kalian jika salah satu komposisi kulit kita ini adalah kolesterol? Fungsinya untuk membentuk mantel kulit. Menjaga kelembapan dan kesehatan kulit. Sekaligus sebagai emollient dan penstabil emulsi.

cetyl-PG hydroxyethyl palmitamide.

 a.k.a pseudo ceramide. FYI: pseudo berarti semu atau palsu. Sementara pseudo ceramide artinya ceramide yang dibuat secara sintetis tujuanya untuk meniru lipid ceramide yang asli dan membentuk semacam lapisan penghalang/pelindung antara kulit dan lingkungan sekitar.

tochoperol.

Vit E. Antioksidan. Skin Moisturizer. Melindungi kulit dari sinar UV.


Bahan Pelengkap

  • Water
  • glyserine. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • sodium acrylates Copolymer. Sinthetic thickener. Menambah kekentalan formula.c
  • caprylic/capric triglyseride. Emollient. Berbahan dasar glyserine dan minyak kelapa. Bertekstur ringan dan non greasy. Mudah diformulasikan dan bisa ditoleransi oleh semua tipe kulit.
  • hydrogenated lecithin. Emolliente
  • Lecithin. Terbuat dari bahan alami. Selain berfungsi sebagai pengemulsi juga bersifat emollient dengan kemampuan water-binding.
  • Ethylhexylglycerin. Preservatives booster. Humektan
  • Ttrisodiumethylenediamine disuccinate. Agen chelating untuk menetralisir ion logam agar formula tetap stabil. 
  • phenoxyethanol. Pengawet.
  • citric acid. pH adjuster. Bersifat asam

Kesimpulan

✔️Menurut saya, serum acne care ini cukup unik. Lain dari yang lain. Nggak pake salicylic acid, Tea tree, ataupun plant extracts yang macam-macam. Tapi kombinasi bahan aktif 5% niacinamide, 1% bakuchiol. Jadi, Selain bermanfaat sebagai acne combat, bisa jadi anti aging, sekaligus skin-brightening juga. Mantab...

Remember: 5% niacinamide adalah konsentrasi optimal. Dan 1% Bakuchiol sudah cukup memberi efek retinol-like nya...

✔️Oya. Skin Game Acne Combat Serum nggak cuma fokus ke acne saja, tapi Skin game juga peduli dengan skin-barrier dengan menambahkan 3 macam skin identical Ingredients: ceramide, pseudo-ceramide, Cholesterol. Masih ditambah lagi yaitu: glyserine.

FYI: komposisi kulit epidermis kita terdiri dari ceramide, Cholesterol, dan beberapa asam lemak yang membentuk lapisan perlindungan yang sering kita sebut skin-barrier

Komponen utama lipid skin-barrier: ceramide, asam lemak, dan cholesterol. Sumber: researchgate.


Naa...keseimbangan komposisi ini harus dijaga supaya skin-barrier berfungsi dengan baik.
Jika skin-barrier kita kuat, otomatis perlindungan kulit jadi semakin optimal. Hasilnya kulit kita jadi sehat, tidak sensian, tidak mudah iritasi, tidak mudah terinfeksi, tidak mudah dehidrasi, serta kulit dapat memulihkan diri sendiri dengan cepat.

Skin-barrier sehat vs. Skin-barrier rusak. Sumber: Paula's choice


✔️Jadi efek yang ditimbulkan serum ini, mungkin: minyak lebih terkontrol, jerawat cepet kering, tapi nggak bikin kulit kering. Sebaliknya, skin-barrier tetap sehat, kulit tetap lembap dan bekas jerawat pun akan mudah pudar.

✔️No alkohol
✔️No fragrance
✔️No Paraben
✔️Non comedogenic formula

✔️Tekstur: Water Cream, tapi diklaim cepat meresap.

✔️PAO: 12M

✔️Tidak mengandung bahan yang perlu dihindari bumil busui.

✔️Saya pikir tidak hanya untuk kulit oily dan berjerawat, bahkan semua jenis kulit pun bisa pakai...khususnya kulit yang aging dan mature...

❗Nggak Fungal acne safe: ada lecithin.



 

3 comments

  1. Pagi kak, sebelumnya terima kasih artikelnya sangat membantu
    Saya mau nanya kak, untuk mempercepat penyembuhan acne, baiknya penggunaan serum skin game acne combat ini di barengi moisturizer merk apa ya kak?
    Saya sedang bingung krn baca di berbagai website klo niacinamide ngga bisa digabung sama cica, salicylic acid krn berpotensi menyebabkan peradangan.
    Sedangkan, kebanyakan ingredients untuk moisturizer yg buat acne mengandung cica, salicylic acid ya kak..
    Mohon bantuannya
  2. Pakai skin game kind moisturizer, kebetulan di situ tidak mengandung salicylic acid maupun Centella Asiatica ..


    Sy sendiri nggak habis pikir, kok bisa, cica nggak bisa digabung dengan niacinamide...salahnya dimana? Cica mengurangi peradangan, niacinamide juga anti inflamasi,,,kan harusnya kombinasinya makin tokcer dong, ya kan?

    Well saya sendiri pake niacinamide 10% + Cica 5% dan kulit ku baik,-baik saja selama ini...

    Tapi balik lagi ke kondisi kulitnya sih, mungkin ada juga yang bereaksi dengan kombinasi 2 bahan tersebut, who knows??

    Oiya, niacinamide dan salicylic acid juga aman di mix, dua2 nya anti inflamasi dan sebum control, jadi bagus buat acne....
  3. Okey, terima kasih kak..sehat sehat terus
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏
Developed by Jago Desain