Cek Ingredients The Aubree Centella + Greentea Power Cream

Aubree Centella Greentea Power Cream Mengandung 5 bahan aktif: Skin-brightening, 2 plant extract yang mengandung antioksidan tinggi serta skin soothin

Aubree Centella + Greentea Power Cream melembapkan wajah dan menenangkan kulit yang rentan kemerahan. Ekstrak centella asiatica dan green tea adalah sumber antioksidan yang dapat meredakan inflamasi serta efektif membantu mempertahankan kelembapan di wajah lebih awet dan tahan lama.

The Aubree Centella+Greentea Power Cream. Foto by yeniyxz FD Member.


Cek Harga? 99K. 30ml


Penjelasan Ingredients the Aubree Centella Greentea Power Cream

Ingredient:

Aqua, Cyclopentasiloxane, Dimethicone, Cetearyl Alcohol, Niacinamide, Glycerin, Sodium PCA, Propylene Glycol Dibenzoate, PEG/PPG-20/20 Phenylisopropyl Caprylyl Dimethicone, Centella Asiatica Extract, Camellia Sinensis (Green Tea) Extract, Phenoxyethanol, PEG-20 Stearate, Carbomer, Polyacrylamide, Triethanolamine, C13-14 Isoparaffin, Laureth-7, Sodium Hyaluronate, Tetrasodium EDTA, Parfum


Bahan Aktif

Niacinamide

Skin-brightening. Mensintesis ceramide. Membantu menyamarkan ukuran pori. Sebum regulating. Anti inflamasi. Anti acne.

Sodium PCA,

Merupakan skin-identical yang juga hadir secara alami di kulit kita. Fungsinya sebagai great moisturizer dan membantu kulit mempertahankan kadar air

Centella Asiatica Extract.

Ekstrak cica. Mengandung komponen madecassoside -->membantu proses pemulihan luka dan sintetis kolagen. Asiaticoside --> anti acne, antiinflamasi, antioksidan, anti mikroba, menstimulasi kolagen
Madecassic acid --> menstimulasi NMF (natural moisturizing faktor) dan hyaluronic acid sehingga meningkatkan level kelembapan kulit.

Camellia Sinensis (Green Tea) Extract,

Ekstrak greentea yang telah terbukti khasiatnya. Tinggi antioksidan, vitamin C dan E. Memiliki calming effect. Bersifat astringent, oil control, anti inflamasi, anti bakteri, UV protectant, dan anti karsinogenik.

Sodium Hyaluronate.

Skin identical. Memiliki kapasitas water-binding 1000x. Bekerja dengan cara mengikat air dan menahan kelembapan di lapisan kulit agar kulit terhindar dari kekeringan.


Bahan Pelengkap

  • Aqua
  • Cyclopentasiloxane. Silikon volatil.Memiliki sifat cepat menguap. Pelarut bahan-bahan yang larut minyak dan sulit menyatu. Slip agen agar formula mudah dibaurkan. 
  • Dimethicone. Silikon. Emollient. Emollient semi oklusif. Artinya bisa mengunci kelembapan tapi kulit masih bisa bernafas. Melapisi kulit agar terasa halus dan licin. serta memberi efek wrinkle-filler sementara.
  • Cetearyl Alcohol. Alkohol lemak. Emollient. Menambah Kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi.
  • Glycerin. Pelarut. Skin identical. Humektan
  • Propylene Glycol Dibenzoate. Kombinasi dari propylen Glycol dan benzoic acid. Digunakan sebagai alternatif silikon. Bekerja sebagai lightweight Emollient agar kulit terasa halus dan lembut, serta mencegah moisture-loss. Bahan ini juga membantu menciptakan formula yang finished-nya tampak healthy glow.
  • PEG/PPG-20/20 Phenylisopropyl Caprylyl Dimethicone. Penstabil emulsi. Merupakan silikon modifikasi beruba cairan. Larut minyak maupun air. Kompatibel dalam formula oil/water based. Berfungsi sebagai skin-conditioner dan Membantu menciptakan formula yang cosmetically ellegant.
  • Phenoxyethanol. Pengawet
  • PEG-20 Stearate. Pengemulsi
  • Carbomer. Sinthetic thickener. Menambah Kekentalan formula.
  • Polyacrylamide. Sinthetic thickener. Menambah kekentalan formula
  • Triethanolamine. pH adjuster. Bersifat basa
  • C13-14 Isoparaffin. Emollient. Pengemulsi. Menambah Kekentalan formula.
  • Laureth-7. Pengemulsi
  • Tetrasodium EDTA. Menetralisir ion logam agar tidak menggangu kestabilan formula
  • Parfum

Kesimpulan

✔️Mengandung 5 bahan aktif: Skin-brightening, 2 plant extract yang mengandung antioksidan tinggi serta skin soothing, dan 2 agen Hydrator.
✔️Bahan aktifnya baik untuk kulit iritasi dan acne-prone

Tekstur Aubree Centella Greentea Power Cream. Foto by Nurhidayah_ Soco Member.


✔️Oil free. Ideal untuk kulit berminyak
✔️No alkohol
✔️No Paraben

✔️Tidak mengandung agen Sunscreen. Bisa dipakai pagi/malam hari.

✔️Mengandung potensi komedogenik level rendah-sedang. Dimethicone (1), cetearyl alcohol (2), Triethanolamine (2), peg-20 stearate (1)

❗Tidak Fungal acne safe. Ada peg-20 stearate


 

2 comments

  1. Kalo dipake sbelum sunscreen dan di mix pake serum dengan bahan aktif misal vit c, niacin, salicylic acid gimana buat kulit oily gimana?
  2. Iya bisa itu...

    Yang penting kalo pakai Exfo yang nggak bilas, sebaiknya kasih jeda 15-30 menit...soalnya di sini ada niacinamide nya...

    Kalo exfo nya bilas, boleh Langsung dipakai ..☺️
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏
Developed by Jago Desain