Cek Ingredients Pixy White Aqua Brightening Moisturizer

Pixy white Aqua brightening moisturizer Sudah dilengkapi dengan SPF dan PA. Plus ada ekstrak bengkoang, Vit C dan Vit E yang bisa mem-booster perlindu

Pixy White Aqua Brightening Moisturizer

Deskripsi produk:
Pelembab yang dapat digunakan di pagi atau siang hari. Dilengkapi dengan Hydra Active yang melembabkan dan menyegarkan kulit. SPF 30 & PA+++, Serta Natural Whitening Complex untuk mencerahkan kulit dan menyamarkan noda, serta Vitamin E yang dikenal sebagai antioksidan. 

Water Based Formula dengan Formula yang berbahan dasar air, memberikan sensasi dingin dan segar pada kulit, ringan, tidak lengket & tidak berminyak

Pixy White Aqua Brightening Moisturizer. Foto by Mizanur FD Member


Cek review female daily, rating 4,9⭐ 97% dari 608 pengguna merekomendasikan produk ini.

Cek harga? 18ml= 30K. 50ml= 60K


Penjelasan Ingredients Pixy White Aqua Brightening Moisturizer

Ingredients:

Water, ethylhexyl methoxycinnamate, butylene Glycol, propanediol, pachyrhizus erosus root extract, acrylates/c10-30 alkyl acrylates crosspolymer, butyl methoxydibenzoylmethane, diphenylsiloxy phenyl trimethicone, pentaerythrityl tetraethylhexanoate, propylene Glycol, phenoxyethanol, ethylhexylglyserine, potassium hydroxide, disodium Edta, polyglyseryl-10 laurate, tocopheryl acetate, aloebarbadensis leaf juice, BHT, Fragrance, Menthol, Magnesium Ascorbyl Phosphate, Paonia Suffruticosa Root Extract, potassium sorbate, Sodium benzoate, citric acid


Bahan Aktif

pachyrhizus erosus root extract,

Ekstrak bengkuang. Mengandung vit c, flavonoid, dan Saponin yang merupakan tabir surya alami. Serta zat fenolik yang efektif menghambat proses pembentukan melanin

tocopheryl acetate. Vitamin E. Antioksidan. Skin moisturizer. Melindungi dari sinar UVB

aloebarbadensis leaf juice.

Great moisturizer. Selain melembapkan dia juga mendinginkan dan menenangkan kulit. Mengandung vitamin, mineral, enzim, dan antioksidan yang juga menutrisi kulit.

Magnesium Ascorbyl Phosphate.

MAP. Vit C derivatif/turunan. Stabil. Mudah diformulasikan. Meskipun tidak sebaik pure Vit C, dia masih berfungsi sebagai antioksidan dan skin-brightening.

Paonia Suffruticosa Root Extract. 

Mengandung antioksidan tinggi dan antiinflamasi. Juga membantu meratakan warna kulit.


Agen Sunscreen

ethylhexyl methoxycinnamate. Agen sunscreen kimiawi. UVB absorber. Cosmetically ellegant. Tapi tidak foto stabil, yaitu: Berkurang nilai spf nya jika terpapar langsung sinar matahari.

butyl methoxydibenzoylmethane.
A.k.a avobenzone. Agen sunscreen kimiawi juga. UVA absorber. Cosmetically ellegant tapi tidak foto stabil.


Bahan Pelengkap

  • Water
  • butylene Glycol. Pelarut. pengencer. Penetration enhancer. Humektan
  • propanediol. Pelarut. Pengencer. Humektan. Alternatif alami propilen glycol
  • acrylates/c10-30 alkyl acrylates crosspolymer. Menambah kekentalan formula sekaligus penstabil emulsi.
  • diphenylsiloxy phenyl trimethicone. Silikon. Berfungsi sebagai Emollient non-oily. Pelumas. Dan membuat kulit terasa halus, licin, dan silky
  • pentaerythrityl tetraethylhexanoate. Emollient Ester, sekaligus menambah kekentalan formula. Membuat kulit terasa smooth, non-oily, dan memberi kesan light wet feel..lembab, basah, tapi terasa ringan..hehe apa ya, istilahnya? Meski bahan ini lumayan asing ditelinga, namun menurut Cosmetic Database dia 100% aman.
  • propylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan
  • phenoxyethanol. Pengawet
  • ethylhexylglyserine. Preservatives booster.
  • potassium hydroxide. pH adjuater. Bersifat basa
  • disodium Edta. Menetralisir ion logam agar tidak mengganggu kestabilan formula
  • polyglyseryl-10 laurate. pengemulsi
  • BHT. Antioksidan Sintetis. Berfungsi mencegah Ingredients teroksidasi
  • Fragrance
  • Menthol. Merupakan komponen alami yang terdapat pada tanaman Mint, yaitu sebesar 40-50%. Berfungsi menciptakan efek cooling-sensation. Sebenarnya dia memiliki beberapa kemampuan seperti mengurangi rasa sakit dan gatal, antibakteri, anti Fungal, dan penetration enhancer. Kabar buruknya, mentol termasuk bahan skin irritant dan bisa menyebabkan kulit kering.
  • potassium sorbate. Pangawet
  • Sodium benzoate. Pengawet
  • citric acid. pH adjuater. Bersifat asam


Kesimpulan

✔️Mengandung 3 agen pencerah
✔️Sudah dilengkapi dengan SPF dan PA. Plus ada ekstrak bengkoang, Vit C dan Vit E yang bisa mem-booster perlindungan terhadap sinar UV

Apakah masih perlu sunscreen lagi setelah pakai Pixy Moisturizer?
Tergantung.
Kalau kebanyakan aktivitasnya di ruangan tertutup/indoor tidak perlu pakai sunscreen lagi
Jika aktivitasnya out door, bisa pakai sunscreen lagi + jangan lupa reapply.

✔️Ada kandungan antiinflamasi dan skin Soothing, yaitu: Aloevera+peony
✔️Formulasi ringan, oil free, dan non-comedogenik. Serius! Moisturizer Pixy sama sekali tidak mengandung bahan yang berpotensi komedogenik.
✔️Jadi, seharusnya aman untuk kulit berminyak dan berjerawat

✔️ Tidak white cast, tidak matte, dan tidak ada efek instant brightening.
✔️No alcohol
✔️No Paraben (sebenarnya Paraben hanya bermasalah pada kulit yang alergi terhadap paraben)
❗Tidak Fungal acne safe. Ada polyglyseryl-10 laurate.
❗Mengandung Fragrance dan menthol. Untuk kulit sensitif sebaiknya di tes patch dulu...😉

6 comments

  1. makasih banyak ya kak, buat artikelnyaa
    membantu banget
    jadi skintypeku oily acne-prone, trus dulu pernah pake skin aqua spf 30 tapi langsung ada jerawat yang sakit banget. pernah pake serum vitamin c juga langsung jerawatan. dan aku tergiur buat beli pixy juga soalnya 2in1 ada pelembab sama spf, dari dulu aku hunting pelembab sama sunscreen gapernah ada yang cocok :( akhirnya tetep breakout dong kak :') kayanya kulitku beneran gasuka vit c dehh
    nah terus aku lihat dia artikel kakak yang lain tentang rekomendasi skincare, salah satunya azarine yang oil-free ituu dan cocokk di akuuu
    kalo buat ss masih nyari sih :') tapi berkat blog ini aku bisa milah ingredientsnya dan mempersempit pilihan wkwk makasih banyak kakk *insert emoji dua tangan ditempelin

    sama mau tanya juga, menurut kakak, kulit berminyak perlu banget moisturizer ngga sih?
  2. Iya kulit berminyak tetep butuh pelembap, tapi usahakan yang ringan, oil free, mineral-oil free, dan non komedogenik...

    Bahkan ada oil tertentu yang baik juga buat kulit berminyak, contohnya: grapeseed, sunflower, safflower yang tinggi linoleic acid nya...

    Terimakasih juga sudah mampir dan berbagi pengalaman☺️
  3. Ini cukup gini aja apa perlu d tumpuk dg SS dg spf lbh tinggi?
    Scr uv filter ny jg kurang stabil
  4. Kalo aq masih tak layer Sunscreen. Soalnya kalo day Cream kan kita nggak mungkin mengaplikasikan hingga 2 jari ..
    Jadi tetep tak layer,,,
    Dibagi menjadi 2,
    1 jari buat day Cream
    1jari buat Sunscreen

    Kurang lebih ya seperti itu...☺️
  5. Klo d layer sunscreen hrs spf yg lbh tinggi apa bs setara?
  6. Nggak harus lebih tinggi kok, boleh Sunscreen apa saja yang kulitnya cocok☺️
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏
Developed by Jago Desain