Whitelab adalah brand lokal baru yang dirilis bulan Maret tahun 2020. Salah satu variant produknya adalah Whitelab Brightening Face Serum 10% niacinamide + Collagen. Meski baru setahun loncing, rupanya produk ini sudah banyak penggemar. Saya cek di forum FD, ratingnya 4,3⭐. Sudah ada 782 pengguna. Dan 88% diantaranya bilang produk ini rekomended. Apalagi harganya juga cukup terjangkau, 20ml=75K.
Whitelab Brightening Face Serum Niacinamide 10% + collagen. Source: Carousell |
Serum Whitelab ini diklaim dapat mencerahkan wajah, menghilangkan dark spot, merawat kulit berjerawat, mengurangi peradangan, mengecilkan pori-pori, serta membuat kulit halus dan lembap.
Sebelum kita mulai "keracunan", alangkah baiknya kita kepo ingredients dulu. eheheheee
Penjelasan Ingredients Whitelab Niacinamide Serum
Ingredients:
Aqua, niacinamide, propylene glycol, glycerine, phenoxyethanol, acrylates steareth 20 methacrylate copolymer, peg-7 glyceryl cocoatez triethanolamine, sodium hyaluronate, licorice glycyrrhiza glabra extract, peg-40 hydrogenated castor oil, alantoin, collagen, tetrasodium edta, parfum
5 Bahan Aktif
niacinamide.
Adalah ingredients superstar dengan manfaat segudang:- Meningkatkan imunitas kulit dengan cara membantu kulit membentuk keratin, sejenis protein yang menjaga kulit tetap sehat dan kencang.
- Memicu sintesis lipid barrier (ceramide) sehingga skin-barrier kita terjaga kesehatan dan kekuatanya. Mengurangi kemerahan pada kulit sensitif/jerawat.
- Mengatur prosuksi sebum.
- Meminimalisasi ukuran pori.
- Menurut penelitian 5% niacinamide sangat membantu memudarkan noda hitam selama 4 minggu pemakaian.
- Melindungi kulit dari stress oksidatif.
- Membantu merawat kulit berjerawat.
- Mencerahkan kulit sekaligus anti aging.
- Dan masih banyak lagi. Saya sampe bingung nulisnya, hehe
sodium hyaluronate.
Skin-identical ingredients dengan kemampuan water-binding 1000x. Menjaga kulit tetap terhidrasi dengan baik dengan cara meningkatkan kadar air di lapisan kulit.licorice glycyrrhiza glabra extract
Ektrak akar manis. Populer sebagai bahan pencerah yang aman. Komponen utamanya adalah glabridin (skin-lightening agen) dan glycyrrhizin (anti-inflamatory agen)alantoin.
Senyawa yang berkhasiat menenangkan kulit kemerahan, sensitif, dan jerawat. Membantu meminimalisir efek iritasi yang ditimbulkan ingredients lain. Juga membantu proses pemulihan luka.collagen
Adalah salah satu bagian kulit kita yang menjaganya tetep kencang, kenyal, elastis dan tidak kendur. Namun, semakin bertambah usia kita, produksi kolagen ini menurun. Dan itu lah alasan mengapa dia juga hadir sebagai suplemen makanan dan bahan aktif dalam produk skincare. Harapan nya, jika kita mengkonsumsi kolagen, kulit kita jadi balik kenceng lagi. hehehe10 Bahan Pelengkap
- Aqua. Pelarut utama
- propylene glycol. Pelarut. pengencer. penetration enhancer. humektan
- glycerine. Pelarut. Skin-identical ingredients. humektan
- phenoxyethanol. Pengawet dengan komsentrasi maksimum 2%
- acrylates steareth 20 methacrylate copolymer. Menambah kekentalan formula
- peg-7 glyceryl cocoate. Pengemulsi. Agar bahan-bahan larut minyak dapat menyatu dalam formula water-based.
- triethanolamine. Ph adjuster. bersifat basa.
- peg-40 hydrogenated castor oil. Pengemulsi. Biasa dipakai untuk melarutkan parfum dalam formula water-based
- tetrasodium edta. Mengikat ion logam (yang biasanya berasal dari air) dan membuatnya tidak aktif.
- Perfume
Kesimpulan
Poin satu. Niacinamide-nya nggak tanggung-tanggung, konsentrasinya 10%. Artinya jika serum ini 20ml, niacinamide-nya ada 2ml. Dan itu termasuk konsentrasi tinggi, pemirsah. Walopun ada yang lebih tinggi lagi, 20% punya-nya mbak paula.Tapi bukan berarti semakin tinggi konsentrasinya, semakin baik buat kulit kita.
Yang paling baik adalah disesuaikan dengan kebutuhan kulit. Kadang percuma beli yang mahal konsenstrasi tinggi, tapi ternyata kulit kita nggak butuh sebanyak itu. ✌️
Jika kalian masih 'baru' dengan serum niacinamide, lebih baik mulailah dari konsentrasi 5% dulu. Menurut referensi yang pernah saya baca, 5 % adalah dosis optimal tanpa efek samping. Tapi, jika ternyata dosis ini nggak begitu 'work' di kulit mu, baru beralih ke konsentrasi yang lebih tinggi.
Sebab, bukan tidak mungkin niacinamide konsentrasi tinggi juga memiliki efek samping, terutama jika kulit mu sensitif dan alergian.
Poin dua. Menurut ahli, "Collagen-in-a jar has nothing to do with wrinkles, but everything to do with skin-hydration."
Artinya, jika kita berharap collagen dalam skincare bisa membuat kulit kita kenceng dan muda lagi, itu adalah mitos.
Collagen dalam skincare kita tidak akan memperbaiki atau menambah jumlah kolagen yang ada di kulit (yang berkurang karna faktor usia). Namun, dia "hanya" berperan dalam menjaga kulit terhidrasi dengan baik.
Molekul collagen juga memiliki kemampuan water-binding layaknya sodium hyaluronate.
Collagen dapat menciptakan lapisan water-rich pada permukaan kulit kita (epidermis) sehingga memberi hidrasi yang sangat baik dan efektif mengurangi proses penguapan kadar air dari kulit kita (trans-epidermal water loss/TeWL).
Jika kalian berharap anti-aging, berharap lah pada vit C atau Retinol, sebab mereka bisa "memicu" sel kulit memroduksi kolagen sendiri.✌️
❗Tidak fungal acne safe
✔️No alcohol
15 Comments
Kak request hada labo gokujyun milk donk, Pen tau potensi komedogenicnya berapa
ReplyDeleteoke cek😊
DeleteKak itu triethanolamine memicu komedo potensi 2 kan kira kira kalo ama face serum ini jadi komedogenik nggak kan ada diurutan ke 8 dari 15
ReplyDeleteBiasanya enggak...
Deletelevel 2, itu cuma "ada kemungkinan" nimbulin komedo.
Jadi komedogenik itu kalo level nya 5,,itu pun masih tergantung kondisi kulitnya juga, seperti berminyak, dan ukuran pori-pori juga menentukan...
Apakah inggredient nya aman untuk ibu hamil kak ?
ReplyDeleteIya harusnya aman sih, tidak mengandung bahan-bahan toxic dan mengganggu aktivitas hormon...
ReplyDeleteMenurut Kaka untuk yg kulitnya sensitif yg klo ga cocok skincare timbul ruam merah gitu, mending oke azarine serum VIT c atau serum whitelab ini?
ReplyDeleteMakasih ka🙏
Sebelumnya udah pernah pake niacinamide 10% belum?
ReplyDeleteKalo belum, coba yang whitelab yang 5% dulu, ada kok yang baru...yang ada Hyaluronic acid komplex nya,, kalo menurut Ingredients nya bagusan yang itu...
Blm pernah ka klo yg 10% , tapi klo yg mengandung niacinamide pernah, tapi kayanya sedikit deh kandungannya. Aku pake serum Garnier yg light complete vit c.
ReplyDeleteAwalnya tuh cocok banget ka, aku pake sepaket Garnier light complete vit c dari mulai produk ini launching sampe Sekarang.
Cuman gatau kenapa 1 bulan terakhir ini muka aku jadi merah tapi di spot tertentu aja , pipi kiru sama sekitar hidung. terus merahnya itu kaya yg ruam perih panas gatel banget ,jadi tipis kulit ku di spot itu dan jadi kering parah di area itu. awalnya sedikit tapi lama lama melebar.
Aku stop pake skincare sekitar 1 Minggu ,ga merah lagi tapi jadi putih gitu kaya panu, tapi aku yakin bngt ini bukan panu 😂
Dan aku akhirnya penasaran ,aku coba lagi lah night rutin ,dan finally paginya ruam lagi. Jadi beneran stop akhirnya.
Huhu sedih karna ini ganggu banget, dan bener" merah ruam kaya pake blush 😂 duh maaf ya ka jadi curhat.
Akhirnya ngelirik azarine sama whitlab, kira kira lebih rekomen ke mana ya ka?
Oh gitu, kalo azarine aq khawatir nya ada extract pepaya nya, takut tambah ruamnya..
ReplyDeleteTrus kalo whitelab, Masalahnya niacinamide 10% juga kadang ada efek sampingnya ...
Gimana dong, aq juga ikutan bingung kan...😌
Hahaha Makasih Banget ka ,ini udah saran Kaka udah ngebantu banget banget banget
ReplyDelete😚😚
Kira kira bisa di gabung cica sleepingmask Laneige ga ka ?
ReplyDeleteIya harusnya bisa☺️
ReplyDeleteYups, non comedogenic 😉
ReplyDeleteRekomendasi serum utk brightening tp aman utk acne prone, bs utk flek dan pih/pie juga kak.trims
ReplyDeleteDESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.
Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏