Produk anti-aging identik dengan bahan-bahan seperti retinol, kolagen, gluthatione, Coenzim Q-10, macam-macam peptida dan ekstrak emas.
Namun, Wardah Renew You Anti Aging Intensive Serum mengusung bahan yang sama sekali berbeda dari bahan-bahan di atas. Melainkan menggunakan teknologi apel stem-cell. Bagi kalian para skincare-addict mungkin sudah tidak asing lagi. Lagipula Wardah Renew You ini bukan produk baru wardah. Dia sudah lama beredar.
wardah renew you serum. foto by salsalch FD member |
Tapi....
Yukk, kita bahas ingredients selengkapanya.
Penjelasan Ingredients Wardah Renew You Anti Aging Serum
Ingredients:
Aqua, Aloe Barbadensisi Leaf Extract, Biosaccharide Gum-1, Dimethicone, Vaccinium Myrtillus Fruit Leaf Extract, Cyclopentasiloxane, Pentylene Glycol, Glycerin, Saccharum Officinarum Extract, Xanthan Gum, Phenoxyethanol, Butylene Glycol, Citrus Aurantium Dulcis Fruit Extracts, Citurs Medica Limonum Fruit Extract, Dimethicone Crosspolymer, Fragrance , Malus Domestica Fruit Cell Culture Extract, Acer Saccharum Extract, Caprylic/capric Triglyceride, Allantoin, Polyvinyl Alcohol, Tocopheryl Acetate
Bahan Aktif
Aloe Barbadensis Leaf Extract
Mengandung Antioksidan, vitamin, enzim dan mineral. Melembapkan. Menutrisi. Menenangkan dan menyejukan kulit. Serta membantu proses pemulihan luka.Biosaccharide Gum-1
Berbahan dasar gula melalui fermentasi bakteri. Bersifat melembapkan, menenangkan dan meringankan kulit iritasi, serta memperbaiki tekstur kulit.Vaccinium Myrtillus Fruit Leaf ekstract.
Ekstrak daun billberry. Salah satu sumber antioksidan dengan senyawa antocyanins, poliphenolic, dan tannins. Berkhasiat menenangkan kulit kemerahan dan skin-self-deffence-booster (memperkuat pertahanan kulit) terhadap pengaruh lingkungan dan sinar UV.Saccharum Officinarum Extract
Extract Tebu. Mengandung natural AHA yaitu glycolic acid. Juga berkhasiat sebagai humektan yang melembapkan dan menghidrasi kulit.Citrus Aurantium Dulcis Fruit Extracts
Ekstrak buah jeruk (orange). Mengandung Vit C, Antioksidan flavonoids (hesperidin, naringin, luteolin, dan ferulic acid) yang berfungsi sebagai antiinflamasi. Sedangkan hesperidin dan luteolin bisa jadi tyrosinase inhibitor (menghambat hormon tyrosinase mempriduksi melanin). Ditambah lagi kandungan natural AHA seperti citric acid dan malic acid.Citurs Medica Limonum Fruit Extract
Ekstrak buah lemon. Tinggi vit C, natural AHA (citric Acid), antioksidan (flavonoids, phenolic, dll) yang berkhasiat mencerahkan kulit, juga berfungsi sebagai antibakteri, dan anti-dandruff.Malus Domestica Fruit Cell Culture Extract.
Disebut juga phytoCellTec Malus Domestica. AtauStem-cell apel.
Stem-cell itu apa?
Adalah sel biologis yang merupakan jejak utama DNA (sel induk). Sel ini dapat meremajakan diri dan menghasilkan lebih banyak sel yang berguna sebagai sumber pembentuk sel baru. (dikutip dari halodoc)
Nah, phytoCellTec Malus Domestica, adalah stem cell dari buah apel, namun bukan sembarang apel. Melainkan Apel langka dari Swiss yang dikenal sebagai Utwiller Spatlauber. Kalo susah mengejanya, mending sebut saja Apel Wolverin. (Kalo nggak kenal wolverin, silakan tonton dulu film nya, ✌️)
Kenapa wolverin? Sebab apel ini memiliki kemampuan persis seperti wolverin:
- Bisa memulihkan diri sendiri dengan cepat.
- Bisa bertahan tetap segar walau tergores.
- Dan tidak cepat busuk walau dua tahun telah dipetik dan dipotong.
Nah..Sekarang sudah bisa disimpulkan kenapa Apel stem-cell ini ada di produk anti aging.😜
Acer Saccharum Extract.
Ekstrak sugar maple. Mengandungmalic acid dan tartaric acid yang berfungsi sebagai natural AHA.
Allantoin
Senyawa yang populer sebagai agen skin-soothing karena kemampuan menenangkan kulit sensitif. Meringankan kulit iritasi dan membantu proses pemulihan luka.Bahan Pelengkap
- Aqua
- Dimethicone. Silikon. Emollient. Pelumas/slip agent. Membentuk lapisan di permukaan kulit (film-former) sekaligus memiliki efek filler sementara, sehingga kulit tampak halus dan licin. Juga Moisture-lock.
- Cyclopentasiloxane. Silikon volatile. Emollient. Pelumas. Tidak "stay" di kulit, tapi menguap.
- Pentylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Humektan. preservatives booster.
- Glycerin. Pelarut. Skin-identical ingredients. humektan
- Xanthan Gum. Terbuat dari bahan alami. Menambah kekentalan formula
- Phenoxyethanol. Pengawet dengan konsentrasi maksimum yang diperbolehkan 2%
- Butylene Glycol. Pelarut. Pengencer. Penetration enhancer. Humektan. Dinilai lebih ramah kulit dibanding propilen glycol
- Dimethicone Crosspolymer. Silikon. Biasa di-combine dengan dimethicone dan cyclopentasiloxane untuk menciptakan formula yang 'silky smooth feel'. Sekaligus menambah kekentalan formula dan penstabil emulsi.
- Fragrance
- Caprylic/capric Triglyceride. Terbuat dari glyserin dan minyak kelapa. Merupakan emollient yang sangat baik untuk kulit kering.
- Tocopheryl Acetate. Vit E ini kalo di taruhnya paling akhir biasanya lebih berfungsi untuk menjaga agar formula tidak mudah teroksidasi. Masih mending pake Vit E, daripada pake BHT. hehe
Kesimpulan
✔️ Dengan kandungan stem-cell apel wolverine, diharapakan kulit kita juga akan meregenerasi dengan cepat layaknya X-Men Wolverine. Jangankan iritasi karna AHA, retinol, alkohol, ditusuk pedang pun nggak masalah buat wolverine. hehehehe✔️Mengandung ACB fruit Mix Extract atau kombinasi beberapa botanical extract dengan kandungan natural AHA. (billberry, tebu, jeruk, lemon, dan sugar maple). Yang diharapkan mampu memberi khasiat 'mild exfoliation' sehingga cukup aman dipakai setiap hari.
✔️Apalagi terdapat bio-saccaride Gum, ekstrak aloevera, dan allantoin yang bisa 'menjinakan' efek AHA.
✔️Non-comedogenic formula
✔️Formula ringan dan cepat meresap
✔️Fungal acne safe
✔️Bisa digunakan sejak usia 20an tahun. Nggak perlu nunggu usia 30😜
❗Kata dermatolog, "For sensitive skin: Beware of Citrus extract!".
Cek harga? 81K. 17ml
3 Comments
Kak emang aloe vera gel boleh buat gantiin step pelembab??
ReplyDeleteiya boleh, aloevera gel intinya kan buat nglembapin juga..
Deleteaq biasanya klo sore hari/malam hari pake-nya aloevera gel buat gantiin moisturizer.
Klo pagi baru pake pelembap yang ada spf-nya
Kak, Serun wardah renew you sudah Reformulasi min, sekarang ada Retinol, Bakuchiol, dan Ceramide nya, mohon direview kak
ReplyDeleteDESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.
Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏