Mengulas Ingredients Hanasui Rich Nutrition Serum

Hanasui Rich Nutrition Serum mengandung derivatif/turunan vit B6 generasi baru. Lebih stabil terhadap suhu dan cahaya. Terbukti secara klinis dapat..
Salah satu rangkaian dari serum Hanasui intense treatment. Hanasui Rich Nutrition serum. Serum ini diklaim mampu:
  • Boost Collagen
  • Skin Revitalize
  • Increase Skin Elasticity
Serum ini diperkaya dengan Panax Ginseng Root Extract yang membantu mengurangi tanda-tanda penuaan. Dikombinasikan dengan Vitamin B6, Vitamin E serta sizofiran yang membantu merevitalisasi kulit wajah dan membuatnya lebih sehat. 
Serum lokal dengan harga terjangkau. Cukup sediakan 60K, kalian sudah bisa memboyong serum ukuran 25ml ini ke rumah. 
Hanasui Serum Rich nutrition. Foto by miswati123 FD member


Di Female daily ratingnya 4,3. Dari 41 pengguna, 86% merekomendasikan produk ini. 

Cek ricek ingredients dulu yuk...

Penjelasan Ingredients Hanasui Rich Nutrition Serum

Ingredients:

Aqua, Betaine, Glyserine,  propylene glycol, propanediol, phenoxythanol, sodium hyaluronate, tocopheryl acetate, carbomer, allantoin, pyridoxine cyclic phosphate,  Panax gingseng root extract,  tetrasodium edta, triethanolamine, dimethicone/vinyl dimethicone crosspolymer, fragrance, hydrogenated lecithin, xanthan gum, glycine soja sterol, sodium pollygama-glutamate, 1,2 hexanediol, silica, penthylene glycol, isoceteth-10, chlorphenesin, schizophyllan.

Bahan Aktif

Sodium hyaluronate.

Memiliki kemampuan water-binding yang dapat menahan air 100x berat molekulnya sendiri. Merupakan skin-identikal ingredients yang berperan menjaga keseimbangan 'ekosistem' kulit kita. Jika keseimbangan ini terjaga, daya tahan kulit kita akan kuat tahan godaan💪

tocopheryl acetate

Vit E, Skin-moisturizer sekaligus Antioksidan yang dapat meminimalisir efek buruk sinar UV, polusi dan radikal bebas. 

allantoin

Bersifat skin-soothing, Menenangkan kulit sensitif dan iritasi, dan mempercepat kesembuahan luka

pyridoxine cyclic phosphate.

Merupakan derivatif/turunan vit B6 generasi baru. Lebih stabil terhadap suhu dan cahaya. Terbukti secara klinis dapat mengurangi produksi sebum, meminimalisir ukuran pori. Menghidrasi kulit dan mengurangi peradangan akibat paparan sinar UV.

Khasiat Vit B3 derivatif

Panax gingseng root extract.

Sudah lebih dari 2000 tahun menjadi pengobatan tradisional korea. Berkhasiat menutrisi kulit, membantu melancarkan metabolisme kulit sehingga peredaran darah ke kulit menjadi lancar. Mengandung komponen aktif gingseng saponins (ginsenoside) yang memiliki aktivitas antioksidan yang kuat.

schizophyllan

Disebut juga sizofiran. Adalah senyawa polisakarida yang diekstrak dari jamur schizophyllum. Berkhasiat untuk merangsang pemeliharaan jaringan kulit yang rusak.

Ingredients lain-lain

Bahan pelengkap nya hampir tidak ada bedanya sama ingredients yang di Hanasui Bright Up Serum. Jadi kalian yang penasaran sama bahan pelengkapnya bisa kepoin disini.

Perbedaanya cuma 1 aja: Serum Hanasui Rich Nutrition ini mengandung Propanediol. Yaitu bahan alternatif yang lebih alami pengganti propilen glycol. Fungsinya sebagai pelarut, pengencer, dan membantu penyerapan formula ke kulit. Sekaligus memiliki kemampuan humektan yaitu dapat menarik kelembapan di udara dan menahanya di lapisan kulit kita. 

Selain itu, perbedaan hanya terletak pada urut-urutan nya saja misalnya phenoxyethanol nya kalo di sini, diurutan ke-6, kalo yang di ono urutan ke-7. Tapi mudah-mudahan konsentrasinya nggak lebih dari 2%. 

Kesimpulan

✔️Mengandung 2 antioksidan: vit E dan panax gingseng
✔️Mengandung 2 skin-identical ingredients: sodium hyaluronate dan glyserine
✔️non-comedogenic
✔️Fungal acne safe
✔️Bebas alkohol
✔️Cocok untuk semua jenis kulit

✔️Beli di Official store



 

3 comments

  1. kak kalo ini dilayer sama hanasui yg bright up serumnya boleh gk?
  2. Boleh banget😊
  3. Kak
    Review serum hanasui for men dong
DESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.

Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏
Developed by Jago Desain