Ah dasar wanita! Belanja di supermarket niatnya mau beli aloevera gel, eh malah kepincut yang ini: Citra Tomato Multifunction Gel.
Citra tomato. dokpri |
Gel dengan bahan aktif ekstrak tomat dan buah delima ini berhasil membuat hati seorang wanita penasaran. Siapa yang nggak paham sama kedua bahan ini?
Tomat dan buah delima ini kandungan vitamin dan antioksidan nya tinggi, bagus untuk merawat kesehatan kulit. Kemudian ada niacinamide di urutan ke-tiga, dan vitamin C diurutan ke-6. Plus zero alkohol pula! Duh makin ngiler aja, hehe lebay!
Tanpa pikir panjang, citra Tomato gel ini langsung masuk kranjang. Dan yang bikin terkejut lagi, harganya terjangkau sekali. 20K untuk kemasan 180gr.
Selain itu kalian juga purchase di toko kesayangan kalian semua, tak terkecuali Shopee, Tokopedia, Lazada, dan Bukalapak. Malah kadang-kadang di situ dapet diskonan. Udah murah, dapet diskon lagi...😊
Review Citra Tomato Multifunction Gel
Bagaimana Aromanya?
Wah. Begitu dibuka langsung kecium baunya yang semerbak. Wangiiii...yang sangat kuat menututku. Jadi malah agak bikin was-was juga ini.
Bagaimana teksturnya?
Tekstur nya gel bening berwarna agak orange, ringan, encer hampir menyerupai air.
Bagaimana kesan pertamanya?
Begitu dioles ke kulit, langsung nyess, adeemmm...dan teksturnya seperti mencair. Kalau pakenya agak banyak, agak susah meresap. Karena gel ini encer sekali ya, jadi butuh dielus-elus lagi supaya meresap. Dan begitu meresap sempurna ke kulit, gel ini tidak meninggalkan kesan lengket sama sekali.
Citra tomato kalo dipake banyak, lama nyerep-nya. trus kalo udah nyerep, gampang banget nguap-nya...jadi kesanya kayak nggak pake apa-apa. |
Bagaimana saya memakainya?
Awal pemakaian. Saya mencobanya mengoles di wajah, niatnya mau tak pakai sleeping mask gitu. Bangun pagi, kulit enak, minyak nya seperti menghilang dari wajahku.
Bagaimana kesan selanjutnya?
Namun, saya merasa agak kecewa dengan Tomato gel ini. Karena setelah memakai gel ini selama tiga hari berturut-turut, kulitku menjadi agak kering dan sedikit perih. Akhirnya ku hentikan dulu pemakainya. Dan saya putuskan untuk memakainya selang-seling.
Baca juga: Tips Menggunakan Citra Tomato agar Ramah Kulit
Ingredients Citra Tomato Multifunction gel
Water= air
Glycerin
=> Humektan/emolient/pelembab. Membantu melembabkan kulit kering dan menjaga kekenyalan kulit✔️
Niacinamide
=> Vitamin B3. Mengatasi masalah kulit seperti: jerawat dan rosacea. Berperan penting menjaga kesehatan kulit. Baik untuk kulit sensitif. Menghambat produksi melanin✔️
Solanum Lycopersicum (Tomato) Fruit Extract
=> Mengandung antioksidan lycopen yang dapat mencegah kerusakan kolagen. Mengontrol sebum. Balance pH. Skin purifier✔️
Punica Granatum Fruit Extract
=> Antioksidan. Anti aging. Antiinflamasi. Astringent. Protective Agent. Shooting agent✔️
Sodium Ascorbyl Phosphate
=> Vitamin C derivatif. Antioksidan. Menghambat pembentukan melanosit, melanin pembentuk pigmen. Merangsang pembentukan kolagen.✔️
Acrylates/c10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer
=> Bahan pembuat gel. Merupakan Tekstur Enhancer/ pengental
Perfume
=> Bau citra Tomato ini wangi sekali. Parfum/fragance tidak cukup baik untuk kulit sensitif❗
PEG-40 Hydrogenated Castor Oil
=> Merupakan zat pelarut, pencampur dan mencegah komponen produk terurai. Juga sebagai pengikat parfum sehingga bau wangi dapat bertahan lama.
Benzophenone-4
=> UV filter, tapi sangat lemah jika digunakan sendirian. Diketahui bahwa turunan benzophenone ini bersifat toxic, dapat menyebabkan alergi dan iritasi. Meski demikian FDA telah menyetujui bahwa penggunaan Benzophenone untuk keperluan kosmetik, masih tergolong aman❗
Phenylbenzimidazole Sulfonic Acid
=> UVB filter
Sodium Hydroxide
=> Juga disebut NaOh a.k.a soda api. Digunakan untuk menaikan kadar pH. Bersifat basa. Bisa menyebabkan kulit kering dan iritasi❗
Disodium EDTA
=> Memaksimalkan kerja pengawet dalam produk kosmetik. Kurang ramah untuk kulit sensitif❗
Sodium Carbonate
=> Bersifat basa. Digunakan untuk menaikan kadar pH. Disebut juga soda ash. Berpotensi menyebabkan iritasi ❗
Sodium Chloride
=> Sama dengan NaCl a.k.a garam dapur. Bersifat meningkatkan konsentrasi tekstur produk kosmetik agar lebih kental. Potensi komedogenic= 4-5❗
Sodium Sulfate
=> Biasa digunakan dalam industri pembuatan sabun. Saya tidak tahu apakah Sodium sulfate ini masih sodaraan sama Sodium Lauryl Sulfate (SLS) atau tidak. Jika ada yang tahu, mohon dikoreksi ya...❗❓
Propylene Glycol
=> Sebagai pelarut. Anti gumpal dan anti beku. Merupakan zat irritant yang bisa menimbulkan iritasi seperti: kulit kering, perih, ruam dan menyebabkan alergi. Tidak aman untuk kulit sensitif. Tapi, FDA telah menyetujui bahwa penggunaan Propylene Glycol untuk keperluan kosmetik, masih tergolong aman❗
Phenoxyethanol
=> Pengawet. Mencegah perkembangbiakan bakteri pada kosmetik
Methylparaben
=> Pengawet.
Diketahui bahwa efek samping Paraben dapat mengganggu/merusak hormon estrogen pada tubuh manusia. Penggunaan yang berlebihan tidak disarankan untuk ibu hamil karena menyebabkan bayi cacat lahir. ❌
Sodium Benzoate
=> Pengawet. Mencegah tumbuhnya jamur.
Konon kabarnya pengawet jenis ini tidak boleh dicampur dengan tocopherol/ VIT E dan Ascorbic acid/VIT C karena bisa berubah jadi benzene yang bersifat karsinogenik❗
Potassium Sorbate
=> Pengawet
CI 16035
=> Pewarna merah Allura. Food grade
CI 19140
=> Tartrazine. Pewarna kuning sintetis
Kesimpulan:
Citra Tomato gel ini nggak paraben-free dan meskipun tidak mengandung alkohol, tapi masih ada beberapa kandungan yang bersifat irritant seperti: sodium hydroxide, Carbonate, dan sulfate yang bisa menyebabkan kulit kering dan perih.
Dan sayangnya kulit saya juga bereaksi demikian.
Kalo ada yang cocok memakai citra Tomato gel ini, berarti Anda beruntung!
Jadi . . .
✔️Citra Tomato gel ini mungkin akan cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat
✔️Cocok untuk kulit normal dan badak, hehe oops!
✔️Cocok digunakan untuk kulit selain wajah
❌Meskipun alkohol free, mungkin tetap tidak cocok untuk kulit wajah yang sensitif. Karena fragance-nya kuat sekali
❌Tidak cocok untuk kulit kering
Baca Juga:
- Viva Moisturizer untuk kulit sensitif
- Pembersih Viva Legendaris
- Hanasui Serum Vit C+ Collagen yang murah meriah
- Emina Witch Power Bukan toner exfoliasi
Sumber:
Di google ada semua. Buanyaak. Kalo saya cantumkan di sini nggak muat ntar!🤭
2 Comments
Review citra cream anti acne green tea
ReplyDeleteCitra Anti acne nya udah ya, bisa dicek di daftar isi...
ReplyDeleteDESCLAIMER: Saya bukan dokter, tapi seorang Skincare-Anthusiast yang telah lama mempelajari tentang kandungan skincare melalui jurnal dan berbagai sumber lain nya. Saya juga pernah mempunyai masalah kulit seperti: acne prone, oily, komedo, PIH, PIE, dermatitis atopik, alergi, sensitized, etc. Kondisi kulit saat ini: combination-to-dry, pori-pori besar, prone to eczema.
Semoga Skincapedia bisa membantu teman-teman dalam mencari referensi skincare 🙏